Liburan di Tokyo! Nikmati Layanan untuk Keluarga dan Anak di karaksa hotel

Menikmati Gemerlap Cahaya di Baitoru presents teamLab Jungle & Learn and Play! Future Park

Layanan ini termasuk iklan berbayar.

Event ini digelar dari 28 Juli hingga 10 September 2017. Di event ini Anda bisa nikmati berbagai karya seni cahaya dan suara yang sangat sayang untuk dilewatkan. Anda juga bisa menghidupkan hasil karya sendiri di event ini.

Ditulis oleh

MATCHAプランナー。旅行とゲームが大好きです。

more

Musim panas di Jepang identik dengan hujan dan udara yang lembab, ditambah dengan sinar matahari yang terik membuat tidak nyaman saat berada di luar.
Di saat seperti itu bagaimana jika Anda menghabiskan waktu di event dalam ruangan yang sejuk?

Di Hikarie Hall, Shibuya tengah berlangsung event bertajuk Baitoru presents teamLab Jungle & Learn and Play! Future Park. Event ini digelar dari tanggal 28 Juli (Jumat) hingga 10 September (Minggu) dan semua peserta dalam event ini bisa menikmati berbagai karya seni.

Event ini diselenggarakan oleh teamLab yang merupakan kelompok artis Jepang yang memiliki spesialisasi di bidang teknologi. Mereka juga mengadakan acara di berbagai negara seperti Amerika, Kanada, Tiongkok, Indonesia, Singapura, dan lainnya.

Di masing-masing negara tersebut mereka mengadakan event di mana pengunjung bisa menikmati gambar indah yang dipadukan dengan cahaya dan suara.

Kira-kira keseruan seperti apa yang bisa kita nikmati di event ini?!

Hutan Penuh Binatang di Tengah Keramaian Shibuya!?

参加者全員がアーティスト!光と音楽の織りなす参加型イベント「バイトル presents teamLab Jungleと学ぶ!未来の遊園地」

Sumber foto: teamLab

Di ruangan setelah pintu masuk segera terlihat karya seni berjudul Life is the Light that Resonates in the Dark yang merupakan hutan tempat tinggal para binatang. Gambar hutan yang ditampilkan memenuhi seluruh dinding menciptakan suasana fantastis di dalam kegelapan.

Saat pengunjung datang, pepohonan baru akan tumbuh, hutan menjadi lebat, dan satu per satu binatang akan bermunculan.

参加者全員がアーティスト!光と音楽の織りなす参加型イベント「バイトル presents teamLab Jungleと学ぶ!未来の遊園地」

Saat Anda mengelus binatang, mereka akan mengeluarkan suara dan bersinar cemerlang! Rasanya seperti senang dengan kedatangan Anda di hutan ini.

Warna cahaya yang muncul dari binatang akan berbeda-beda bergantung pada waktunya sehingga pengunjung bisa menikmati pemandangan yang berbeda-beda pula. Inilah daya tarik tersendiri dari event ini.

Next Page Di halaman berikutnya MATCHA akan memperkenalkan event yang bisa diikuti oleh seluruh pengunjung

Ditulis oleh

Riko Koyanagi

MATCHAプランナー。旅行とゲームが大好きです。

more
Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.