Start planning your trip

Kami hanya dapat memesan antara 1 dan 16 pelancong. Harap sesuaikan jumlah traveler untuk pencarian Anda.
Mohon tentukan usia untuk semua anak.
Hanya 1 anak (berusia 0-2 tahun) per orang dewasa diperbolehkan
Pilih asal
Bingung mencari tempat wisata di Asakusa? Ayo ke Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa!
Jika membicarakan tentang Asakusa, orang-orang pasti akan teringat dengan Kaminarimon di Kuil Sensoji. Di seberang Kaminarimon ada bangunan modern yang mencolok mata di seberang Kaminarimon yaitu “Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa” yang dimanajemenkan oleh pemerintah Kecamatan Taito.
Di Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa ini terdapat banyak layanan yang dapat memberikan kenyamanan bagi wisatawan, seperti fasilitas AC, Wi-Fi gratis dan panduan dalam 4 bahasa. Dalam artikel ini, kami akan memperkenalkan layanan dan fasilitas di berbagai lantai yang ada di Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa tersebut. Kita tidak diperkenankan untuk merokok di semua lantai di gedung ini. Selain itu, kita juga tidak diperbolehkan membawa hewan peliharaan kecuali anjing penjaga bagi penyandang tuna netra. Anda hanya diperbolehkan membawa makanan dan minuman ke ruang serba guna yang berada di lantai 6 gedung ini.
Yang pertama kali akan Anda lihat adalah konter informasi. Di sana, disediakan panduan wisata dalam 4 bahasa (Jepang, Inggris, Cina, Korea). Silakan bertanya apa saja terkait pariwisata di Asakusa.
Keperluan apa saja yang dibutuhkan saat melakukan wisata ke Jepang? Di sekitar area Kaminarimon sulit menemukan tempat penukaran uang asing non-bank selain di Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa. Jika Anda butuh untuk menukar uang, kami rekomendasikan Anda untuk datang ke sini.
Di lantai 1 dipamerkan juga model miniatur kota Asakusa yang sudah di perbaharui. Kami akan memperkenalkan berbagai tempat wisata. kita bisa melihat tempat-tempat wisata yang ada dari model miniatur ini. Selain itu, kita juga bisa merencanakan perjalanan wisata kita sambil seolah-olah melihat kota Asakusa dari atas langit.
Lantai 1, mezzanine (ruang tambahan yang letaknya berada antara lantai 1 dan lantai 2), dan lantai 2 dilengkapi dengan fasilitas Wi-Fi gratis serta stop kontak gratis di konter berdiri seperti yang terlihat di gambar. Anda dapat membuat rencana perjalanan ataupun beristirahat sambil memandang Kuil Sensoji.
Di lantai 2 tersedia komputer pencarian dan berbagai selebaran yang dapat digunakan oleh para pengunjung secara gratis untuk mencari informasi. Ayo manfaatkan fasilitas yang ada untuk mengumpulkan informasi perjalanan!
Di lantai 2 juga terdapat ruang menyusui yang hanya dapat digunakan hanya oleh wanita. Di dalamnya tidak hanya terdapat bilik untuk menyusui, tetapi juga ada tempat tidur untuk mengganti popok dan pemanas air untuk membuat susu formula. Fasilitas ini dibuat untuk memberikan kemudahan bagi wisatawan yang membawa bayi.
Tempat ini digunakan untuk memperkenalkan budaya, sejarah, acara, dan objek wisata di Kecamatan Taito dengan menggunakan gambar pada slide. Saat tim MATCHA datang, di sini sedang ditayangkan video untuk memperkenalkan tarian Jepang. Untuk mengetahui acara apa saja yang ditayangkan pada hari itu, silakan Anda konfirmasi ke konter informasi. Acara tersebut ada yang dikenakan biaya dan ada juga yang tidak. Di ruang ini Anda dapat membawa makanan dan minuman, selain itu Anda juga dapat menggunakan ruangan ini untuk beristirahat.
Di sini dipajang informasi-informasi mengenai acara dan tempat wisata yang ada di Kecamatan Taito.
Di lantai paling atas terdapat teras pandang yang dapat digunakan untuk beristirahat dan merupakan tempat yang bagus untuk melihat pemandangan.
Anda dapat memandang Tokyo Skytree dan Kuil Sensoji dengan gratis. Teras ini merupakan view spot yang kami rekomendasikan untuk Anda.
Di lantai 8 terdapat kafe dengan suasana yang penuh gaya serta buka dari jam 10 pagi hingga jam 8 malam. Selain menyediakan berbagai jenis minuman termasuk minuman beralkohol, ada juga menu makan siang dengan harga sekitar 900 yen dan menu makanan penutup sekitar 500 yen. Anda dapat beristirahat sambil menikmati pemandangan yang luar biasa.
Bagaimana? Selain yang disebutkan di atas, tempat ini dilengkapi juga dengan layanan pendukung untuk memenuhi kebutuhan wisatawan seperti fitting board (papan untuk tempat ganti pakaian) pada toilet wanita yang berada di lantai basement dan alat mencetak foto (dikenakan biaya) di lantai 2.
Saat Anda mengalami kesulitan, Anda dapat mengandalkan Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa. Selain itu, tempat ini juga menyediakan informasi budaya dan perjalanan yang menyenangkan serta didukung dengan pemandangan yang luar biasa. Tempat yang pas untuk mendukung perjalanan Anda, bukan?
Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa
Alamat: 2 Chome-18-9, Kaminarimon, Taito-ku, Tokyo-to
Jam buka: 09.00 – 20.00 (Kafe dari jam 10.00, Teras Pandang sampai jam 22.00)
Hari libur: tidak ada
Akses:
Kereta Api:
Tobu Isesaki line (Tobu Sky Tree line), jalan kaki sekitar 5 menit dari Stasiun Asakusa
Tokyo Metro Ginza line, jalan kaki sekitar 1 menit dari Stasiun Asakusa (pintu keluar 2)
Toei Asakusa line, jalan kaki sekitar 2 menit dari Stasiun Asakusa (pintu keluar A4)
Tsukuba Ekspres, jalan kaki sekitar 10 menit dari Stasiun Asakusa (pintu keluar A1)
Bus
Bus Toei, Kaminarimon Asakusa (ada perbedaan terminal tergantung sistem)
East-West Tour Bus Kaminarimon, North Tour→jalan kaki sekitar 5 menit dari Stasiun Asakusa no.1
East-West Tour→jalan kaki sekitar 1 menit dari depan Kaminarimon no.31
No telepon: 03-3842-5566
Situs resmi: Pusat Pariwisata dan Budaya Asakusa