Start planning your trip
Rangkuman Informasi Bencana Gempa Prefektur Ishikawa
MATCHA merangkum berbagai informasi termasuk situs dan aplikasi bagi orang asing yang berkunjung atau berdomilisi di Jepang terkait bencana gempa yang terjadi pada 1 Januari 2024 di Semenanjung Noto, Prefektur Ishikawa.
Rangkuman Informasi Gempa di Semenanjung Noto
Pada tanggal 1 Januari 2024, sekitar pukul 16.10 terjadi gempa berkekuatan 7,6 skala richter yang berpusat di Wilayah Noto, Prefektur Ishikawa. Hingga tanggal 4 Januari pun, masih berlangsung upaya penyelamatan korban gempa dan lainnya.
Saat terjadi bencana, ada kalanya bertebaran berita palsu dan lainnya di media sosial. Keadaan lokasi bencana berubah seiring dengan waktu, jadi harap mengakses informasi dari sumber yang bisa dipercaya, seperti NHK, pemerintah, atau pemerintah daerah.
Dalam artikel ini, akan diperkenalkan rangkuman sumber informasi terpercaya dalam bahasa asing bagi orang asing yang berkunjung atau berdomilisi di Jepang.
※Karena spesifikasi situs kami, mungkin terdapat deskripsi mengenai promosi. Namun, artikel ini tidak menyertakan tautan afiliasi atau tautan lain yang menghasilkan pendapatan bagi perusahaan kami.
Kondisi Kerusakan Utama (per 4 Januari 2024)
Lokasi Semenanjung Noto yang mengalami bencana. Dibuat oleh MATCHA berdasarkan Google Map.
Meskipun kerusakan berpusat di Prekektur Ishikawa, tetapi kerusakan juga terjadi di prefektur sekitar seperti Prefektur Niigata, Prefektur Fukui, dan Prefektur Toyama. Selain itu, setelah gempa besar terjadi, masih berlangsung gempa susulan. Oleh karena itu, harap berhati-hati jika Anda akan pergi ke prefektur-prefektur tersebut.
※ Informasi terkait kondisi kerusakan dapat dilihat di artikel NHK. Untuk selanjutnya, ada kemungkinan terjadi perubahan pada isi artikel.
Prefektur Ishikawa
Di dalam prefektur terkonfirmasi terdapat 82 orang korban jiwa dan 339 korban dengan luka berat. Kemudian, di Kota Nanao, Kota Anamizu, dan lainnya tidak kurang dari 250 unit rumah mengalami kerusakan.
Prefektur Niigata
Di Prefektur Niigata, 26 orang mengalami luka dan 420 unit rumah mengalami kerusakan. Selain itu, di distrik barat Kota Niigata terjadi fenomena pencairan tanah.
Prefektur Toyama
Di Prefektur Toyama, 1 orang terkonfirmasi meninggal dunia, 37 orang luka, dan 3 orang menderita luka berat. Selain itu, 48 unit rumah mengalami kerusakan.
Prefektur Fukui
Diberitakan setidaknya 6 orang mengalami cidera dan lainnya.
Selain itu, dampak gempa juga muncul di Prefektur Gifu, Prefektur Nagano, dan lainnya.
Situs dan Aplikasi Multibahasa Terkait Informasi Daerah Bencana
NHK World Japan
NHK World Japan merupakan layanan berita dalam berbagai bahasa yang disiarkan oleh kantor berita nasional Jepang NHK. Informasi terkini terkait daerah bencana dan lainnya disiarkan dalam sekitar 20 bahasa. Anda juga bisa mengunduhnya dalam bentuk aplikasi.
https://www3.nhk.or.jp/nhkworld/id/
Safety Tips
Safety Tips adalah aplikasi yang menyampaikan informasi gempa dan tsunami dan disupervisi Japan Tourism Agency.
Selain bahasa Jepang, aplikasi ini juga menyampaikan informasi bencana secepat mungkin dalam bahasa Inggris, Korea, Mandarin tradisional, Mandarin sederhana, Vietnam, Spanyol, Portugal, Thailand, Indonesia, Tagalog, Nepal, Khmer, Myanmar, dan Mongol.
Anda dapat mengunduh aplikasi Safety Tips dari situs resmi.
https://www.jnto.go.jp/safety-tips/eng/index.html (bahasa Inggris)
・Hal yang Harus Diperhatikan Saat Terjadi Bencana
Dalam situs resmi Safety Tips diperkenalkan cara mengantisipasi saat terjadi bencana seperti gempa atau tsunami di Jepang.
https://www.jnto.go.jp/safety-tips/eng/emergency/index.html (bahasa Inggris)
・Bahasa Jepang yang Berguna
Selain itu, disediakan juga tabel terjemahan kosakata yang berguna saat terjadi bencana dalam bahasa Jepang dan Inggris, Korea, Mandarin tradisional, dan Mandarin sederhana.
https://www.jnto.go.jp/safety-tips/eng/cmcard/index.html (bahasa Inggris)
Situasi Lalu Lintas
Situasi lalu lintas seperti shinkansen, jalan raya, pesawat, dan lainnya diperbarui dari waktu ke waktu di situs resmi Prefektur Ishikawa dan NHK.
Sebagian informasi hanya tersedia dalam bahasa Jepang, silakan menggunakan Google terjemahan untuk mengakses informasi tersebut.
Laman Tiap Pemerintah Daerah
Di sini akan dicantumkan situs resmi, khususnya Prefektur Ishikawa yang mengalami kerusakan parah dan kota serta desa yang berada di sekitar Semenanjung Noto. Silakan mengakses situs resmi kota dan desa terkait pembukaan tempat pengungsian dan penyediaan bantuan.
Prefektur Ishikawa
https://www.pref.ishikawa.lg.jp/saigai/202401jishin.html (dukungan multibahasa dengan Google terjemahan)
Selain itu, Prefektur Ishikawa juga menyediakan loket layanan konsultasi dalam bahasa Inggris, Vietnam, Mandarin, Indonesia, Thailand, dan Myanmar. Silakan berkunjung ke sini di saat Anda kesulitan.
https://support.ishikawa.jp/index-id.html
Kota Kanazawa
https://www4.city.kanazawa.lg.jp/ (multibahasa dengan bantuan mesin penerjemah)
Kota Nanao
https://www.city.nanao.lg.jp/ (multibahasa dengan bantuan mesin penerjemah)
Kota Komatsu
https://www.city.komatsu.lg.jp/ (multibahasa dengan bantuan mesin penerjemah)
Kota Wajima
https://www.city.wajima.ishikawa.jp/ (multibahasa dengan bantuan mesin penerjemah)
Kota Suzu
https://www.city.suzu.lg.jp/ (multibahasa dengan bantuan mesin penerjemah)
Informasi mengenai kota dan desa lainnya bisa diakses dari situs resmi Prefektur Ishikawa.
Kontak Nomor Telepon Tiap Kedutaan Besar
Saat berada dalam kesulitan dan ingin berkonsultasi dengan orang dari negara asal, mari menghubungi kedutaan besar. Di bawah ini adalah kontak kedutaan besar utama (Tokyo).
※ Untuk melakukan panggilan internasional, silakan ganti angka 0 di depan dengan +81. Contoh: (+81)3-3224-5003.
Amerika
Nomor telepon: 03-3224-5000
Korea Selatan
Nomor telepon: 03-3455-2601/3
Republik Rakyat Tiongkok
Nomor telepon: 03-3440-2011
Taiwan (Kantor Perwakilan Ekonomi dan Budaya Taipei di Jepang)
Nomor telepon: 03-3280-7811 (dari luar Jepang (81-3) 3280-7811)
Thailand
Nomor telepon: 03-5789-2433
Indonesia
Nomor telepon: 03-3441-4201
Republik Sosialis Vietnam
Nomor telepon: 03-3466-3311/3313/3314
Filipina
Nomor telepon: 03-5562-1600
Inggris
Nomor telepon: 03-5211-1100
Australia
Nomor telepon: 03-5232-4111
Jerman
Nomor telepon: 03-5791-7700
Prancis
Nomor telepon: 03-5798-6000
Singapura
Nomor telepon: 03-3586-9111/2
Spanyol
Nomor telepon: 03-3583-8531/2
Untuk informasi kontak di negara lain atau untuk informasi lebih lanjut mengenai negara-negara yang tercantum di atas, silakan mengakses situs resmi Kementerian Urusan Luar Negeri Jepang.
Sebelum bergabung dengan MATCHA pada Oktober 2017, saya bekerja di sebuah agensi PR untuk IR/CSR korporat dan di sebuah penerbit yang menerbitkan majalah yang berfokus pada kerjasama internasional. Pada April 2019, saya pindah ke Kota Mitoyo di Prefektur Kagawa. Saya menulis artikel untuk wisatawan yang berkunjung ke Jepang, dan juga memberikan kontribusi untuk revitalisasi regional. Fokus utama saya adalah menulis tentang layanan internet, penyewaan mobil, hotel, dan objek wisata di Jepang bagian barat.