Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

7 Spot Wisata Rekomendasi di Kota Naha, Gerbangnya Okinawa!

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Kota Naha adalah kota bisnis padat penduduk yang dipenuhi kantor dan gedung pemerintahan. Di sini juga terdapat banyak restoran dan hotel, cocok bagi penyuka shopping dan wisata kuliner. Inilah kota urban No. 1 di Okinawa!

Tanggal terbit :

Berwisata dan Berkuliner Sambil Belajar Sejarah Ryukyu di Kota Terbesar Se-Okinawa

Naha adalah rumah bagi Bandara Naha yang merupakan gerbang udara ke Prefektur Okinawa. Di sini Anda bisa melihat-lihat berbagai lokasi wisata urban dengan suasana retro seperti Kota Shuri yang kental dengan peninggalan era Dinasti Ryukyu (※1), Kokusai Dori yang menjadi tujuan wisata populer, serta distrik Naha Shintoshin yang dibangun ulang dengan mempertimbangkan tata ruang kota.

Anda bisa berkeliling Okinawa dengan menaiki monorel. Selain itu, ada juga pelabuhan yang menyediakan jasa kapal feri pulang-pergi untuk menyeberang ke pulau-pulau terpencil. Sangat praktis bagi Anda yang ingin bermalam sehari di sini.

Kali ini, MATCHA akan memperkenalkan berbagai spot wisata rekomendasi di Kota Naha.

※1:Era Dinasti Ryukyu.... Zaman yang berlangsung selama 450 tahun dari 1429-1879. Era di mana Dinasti Ryukyu memerintah di Okinawa.

1. Mengeksplorasi Sejarah Dinasti Ryukyu di Taman Kastil Shuri

首里城

Tempat ini hanya berjarak 20 menit jalan kaki dari monorel Stasiun Shuri. Taman Kastil Shuri yang merupakan Warisan Budaya Dunia ini adalah kastil milik Kerajaan Ryukyu yang pernah memerintah di Prefektur Okinawa selama 450 tahun. Setelah melewati spot berfoto populer, yaitu Gerbang Shureimon dan naik ke area yang lebih tinggi, Anda akan langsung tiba di bangunan utama yang berpelitur merah.

Di bangunan dengan tiket masuk ini, Anda bisa melihat singgasana raja, kamar permaisuri, berbagai jenis karya seni, dan masih banyak lagi. Dalam 1 jam saja, Anda akan bisa belajar sambil merasakan langsung suasana bersejarah di tempat ini.

2. Area Belanja Meriah untuk Turis, "Kokusai Dori"

沖縄県の繁華街、那覇の国際通り

Sumber foto: Biro Konvensi dan Pengunjung Okinawa

Pascaperang dunia ke-2, Jalan Kokusai Dori Kota Naha direkonstruksi dalam waktu singkat dan mendapat julukan "keajaiban 1 mil". Jalan yang dipenuhi restoran dan toko oleh-oleh ini menjadi salah satu tempat wisata utama di Okinawa.

Di sini Anda bisa menemukan banyak lokasi wisata populer seperti Pasar Umum Makishi yang berada di jantung kota, berbagai restoran untuk minum di siang hari, dan toko diskon terbesar di Jepang, Don Quijote. Bagi yang suka berjalan-jalan di malam hari, Anda bisa mengunjungi kedai minum untuk mencicipi hidangan khas Okinawa sambil menikmati lagu rakyat yang populer atau mendengarkan suara sanshin, alat musik petik khas Okinawa.

Kokusai Dori
Akses: Naik monorel dan turun di Stasiun Kencho-mae atau Stasiun Makishi, lalu berjalan kaki 10 menit.

3. Merasakan Suasana Alam, Sejarah, dan Budaya di "Okinawa Prefectural Museum and Art Museum"

沖縄県立博物館・美術館

Sumber foto: Biro Konvensi dan Pengunjung Okinawa

Di wilayah yang terkenal dengan sebutan "Naha Shintoshin" ini terdapat Okinawa Prefectural Museum and Art Museum yang memiliki tampilan luar seperti reruntuhan Kastil Okinawa. Di area museum, Anda bisa melihat keindahan alam subtropis khas Okinawa dan pameran mengenai sejarah, budaya, cerita rakyat, serta temuan arkeologis Okinawa mulai dari dinasti Ryukyu hingga masa pendudukan Amerika Serikat (1945-1972).

Di area seni, terdapat pameran karya-karya pengarang yang berhubungan erat dengan Okinawa. Pada musim-musim tertentu, dibuka pula rumah kuno yang dapat dikunjungi dan karya seni lain di bagian luar gedung.

Okinawa Prefectural Museum and Art Museum
Lokasi: 3-1-1 Omoromachi, Naha-shi, Okinawa-ken GoogleMap
Akses: Berjalan kaki 10 menit dari monorel (Stasiun Omoromachi).

4. Jalan-jalan dan Makan Siang di Pasar Umum Makishi

那覇の牧志公設市場

Sumber foto: Kota Naha

Setelah melewati Kokusai Dori, masuklah ke jalan utama pasar untuk menuju Pasar Umum Makishi. Di lantai 1F bagian ikan dan daging, Anda bisa menemukan aneka ikan khas negara tropis, kerang-kerang unik, serta kepala dan kaki babi. Di lantai 2F Anda akan menemukan kafetaria yang menyediakan hidangan khas Okinawa dan berbagai jenis seafood.

Anda juga bisa menikmati suasana jalan-jalan di area perkotaan Okinawa dengan melewati gang bergaya retro di luar pasar atau mengunjungi kedai minum ala Jepang yang buka di siang hari.

Pasar Umum Makishi
Alamat: 2-10-1 Matsuo, Naha-shi, Okinawa-ken GoogleMap
Akses: Berjalan kaki 10 menit dari monorel (Stasiun Makishi).

5. Mencoba Seni Tradisional Mewarnai Kain Khas Okinawa

首里琉染さんご染め

Sumber foto: Galeri Shuri Ryusen

Cobalah pengalaman mewarnai kain yang ditawarkan di berbagai lokasi wisata dan melihat pameran karya seni bingata, yaitu teknik tradisional pewarnaan kain yang terkenal di Okinawa. Pengalaman mencoba membuat bingata dengan memilih kertas berpola dan mewarnainya ini sangat populer. Anda juga bisa membawa pulang hasil karya yang Anda buat di lokasi tersebut.

Di Galeri Shuri Ryusen yang terletak di Shuri, Kota Naha ini Anda tak hanya bisa mencoba bingata, tetapi juga mencoba pengalaman mewarnai dengan koral yang merupakan teknik pewarnaan orisinal milik tempat ini. Kegiatan ini memakan waktu sekitar 40 menit. Di sini Anda juga bisa melihat hasil karya di studio pewarnaan dan berbagai karya seni kuno dari Kerajaan Ryukyu, seperti karya seni pernis dan gerabah.

Galeri Shuri Ryusen
Lokasi: 1-54 Shuri Yamagawacho, Naha-shi, Okinawa-ken GoogleMap
Akses: Berjalan kaki 15 menit dari monorel (Stasiun Gibo).

6. Supermarket Lokal Populer, "San-A Naha Main Place"

サンエー那覇メインプレイス

Di pusat perbelanjaan lokal yang terkenal, "San-A Naha Main Place" ini, Anda bisa menemukan toko grosir alat elektronik rumah tangga dan toko Tokyu Hands. Tempat ini juga cocok bagi Anda yang ingin berbelanja bahan makanan dalam jumlah banyak.

Anda bisa menemukan aneka camilan manis di pusat oleh-oleh Okinawa di bagian swalayan lantai 1F. Selain itu, Anda juga bisa membeli bahan taco rice (※4) yang menjadi makanan khas Okinawa, mi soba instan Okinawa, bumbu khas Okinawa, dan berbagai produk yang digunakan penduduk Okinawa sehari-hari.

Nikmatilah keseruan berbelanja di supermarket yang luas ini.

※4:Taco Rice.... Hidangan Okinawa berupa isian tacos (makanan Meksiko) yang dihidangkan di atas nasi.

San-A Naha Main Place
Lokasi: 4-4-9 Omoromachi, Naha-shi, Okinawa-ken GoogleMap
Akses: Berjalan kaki 5 menit dari monorel (Stasiun Omoromachi).

7. Mencoba Kostum Ryukyu: Berfoto dengan Kimono Khas Okinawa

琉球衣装体験

Cobalah berfoto dengan mengenakan ryuso sebagai kenang-kenangan perjalanan Anda. Di Kokusai Dori dan di dekat Kastil Shuri terdapat toko yang menawarkan jasa berfoto sambil mengenakan ryuso. Ryuso adalah pakaian yang digunakan pada era Dinasti Ryukyu. Pada masa sekarang, ryuso dikenakan dalam tari Ryukyu yang diwariskan di wilayah Prefektur Okinawa.

Saat memakai ryuso, para perempuan bisa mengenakan kimono kain bingata berwarna cerah yang dilengkapi dengan topi hanagasa (※2), sedangkan para lelaki bisa mengenakan kimono bermotif kasuri (※3) yang dilengkapi dengan topi hachimaki. Seringkali orang-orang tetap mengenakan pakaian mereka di balik ryuso yang mereka sewa. Mulai dari memilih kimono hingga tahap pemotretan biasanya memakan waktu 15 hingga 30 menit.

※2:Hanagasa.... Sejenis topi bermotif lotus yang dikenakan bersama dengan ryuso. Bisa juga untuk dibawa-bawa.

※3:Kasuri.... Teknik pembuatan kain menggunakan benang berwarna yang disulam bersilangan untuk menghasilkan motif tertentu.

Tips Perjalanan Keliling Naha dalam Satu Malam

沖縄の焼き物とシーサー

Anda bisa mendarat di Bandara Naha pada sore hari dan menginap semalam di Kota Naha. Anda juga bisa jalan-jalan dan menginap di Naha sehari sebelum meninggalkan Okinawa. Jika ingin pergi ke luar Kota Naha, Anda bisa menaiki monorel dari Bandara Naha ke Stasiun Shuri, kemudian menaiki taksi lokal dengan argo awal yang lebih murah dari wilayah lain di Jepang (550 yen per 1,75 km). Dengan gabungan keduanya, perjalanan jadi lebih praktis.

Jika Anda ingin mengunjungi pulau-pulau terpencil dengan kapal feri pagi, akan lebih mudah bila Anda menginap di Kota Naha sehari sebelumnya, lalu pergi ke pelabuhan dengan menggunakan taksi. Selain itu Anda juga bisa menikmati suasana malam di Naha, seperti makan malam sambil jalan-jalan di Kokusai Dori atau naik monorel dari Stasiun Shuri ke Kastil Shuri untuk melihat Kastil Shuri yang diiluminasi.

Cobalah kunjungi Jalan Tsuboya Yachimun yang dipenuhi gerabah dan barang antik, area sekitar Pasar Umum Makishi, atau jalanan Kota Shuri yang kental dengan suasana sejarah dinasti Ryukyu. Dalam perjalanan setengah hari mengitari jalanan retro itu, Anda bisa melihat pemandangan Okinawa yang berbeda dari yang Anda ketahui sebelumnya.

Mari Cicipi Hidangan Tradisional Okinawa yang Populer

OKINAWA SOBA EIBUN

Soba Okinawa adalah hidangan yang tidak boleh dilewatkan. Tebal minya berbeda-beda tergantung masing-masing pulau dan wilayah. Kuahnya pun berbeda di tiap toko, bisa berupa kaldu babi, kaldu ikan cakalang, dan lain-lain. Salah satu toko yang direkomendasikan adalah "OKINAWA SOBA EIBUN".

沖縄料理

Hidangan khas Okinawa lain yang terkenal adalah rafute, iga babi yang direbus perlahan, dan chanpuru, pare goreng yang dicampur dengan tahu khas Okinawa. Bila Anda ingin mencicipi hidangan khas Okinawa secara keseluruhan, coba kunjungi "Urizun", sebuah kedai minum bergaya rumah kuno.

Ada pula hidangan tidak umum seperti tebichi atau kaki babi yang direbus hingga menghasilkan kolagen, atau hidangan dari daging kambing seperti sashimi kambing dan sup kambing yang beraroma kuat. Hidangan-hidangan lezat ini bisa ditemukan di kedai "Oden Todai" dan "Maruman".

Selain itu, ada juga berbagai hidangan Okinawa populer seperti tempura ala Okinawa dengan adonan tebalnya yang lembut, alga anggur laut, serta bawang perei pulau khas Okinawa yang beraroma musim semi. Bila Anda ingin mencicipi tempura ala Okinawa, kunjungilah "Goyatempuraya" yang berada di area luar Pasar Umum Makishi.

Oleh-oleh Populer Khas Okinawa yang Tidak Boleh Dilewatkan

沖縄みやげ(ちんすこう、サーターアンダギー、紅芋タルト)

Chinsuko, tart ubi ungu, dan sata andagi

Bicara soal oleh-oleh khas Okinawa, yang terpikir pastilah chinsuko, kue kering khas Okinawa dan sata andagi, donat goreng ala Okinawa. Keduanya merupakan camilan tradisional Okinawa.

Selain itu, karya seni tradisional yang dikemas secara modern serta produk makanan berbahan lokal dengan pembungkus berdesain trendi juga populer sebagai oleh-oleh. Anda juga bisa menemukan makanan unik khas Okinawa ketika berjalan-jalan di supermarket.

Penutup

Kota perkantoran sekaligus kota terbesar di Okinawa, Naha, adalah kota yang kental dengan sejarah Ryukyu. Hal ini bisa dilihat dari Distrik Shuri dan suasana lingkungan sekitar pasar yang bergaya retro. Selain itu, suasana metropolitan dari area Naha Shintoshin serta deretan restoran dan pertokoan yang ada di sini juga layak untuk dikunjungi.

Lokasi tempat ini sangat dekat dengan Bandara Naha, jadi manfaatkanlah kesempatan tersebut untuk segera mencari penginapan dan menikmati kehidupan siang-malam di Naha. Nikmatilah pemandangan kuno dan modern Okinawa sekaligus di sini!

Written by

埼玉出身、沖縄を拠点に活動するフリーライター・編集者。沖縄でWebライティング講座「みやねえ講座」の開催、Web系のイベント運営などを行いながら、沖縄と埼玉で二拠点生活するリモートワークなフリーランスです。 ブログ:https://miya-nee.com/ Twitter:https://twitter.com/miya_nee Facebookページ:https://www.facebook.com/miyanee3

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.