Liburan di Tokyo! Nikmati Layanan untuk Keluarga dan Anak di karaksa hotel

5 Taman Jepang yang Wajib Dikunjungi Wisatawan

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

5 Taman Jepang yang Wajib Dikunjungi Wisatawan

Ditulis oleh

MATCHAで編集やってます植松です。87世代。

more

Di Jepang ada 3 taman besar yang terkenal dengan sebutan “sandai teien” (tiga taman terbesar). Semua taman yang bersejarah dan berkelas ini memiliki keindahan yang luar biasa.

Meskipun demikian, standar keindahan Jepang tentu saja berbeda dengan standar keindahan negara lain. Selain itu, meskipun ada yang terletak di Tokyo dan Kyoto, taman-taman terkenal ini pada umumnya terletak agak jauh dari tempat-tempat wisata yang sering dikunjungi wisatawan.

Artikel ini akan membahas mengenai taman yang bisa dikunjungi wisatawan berdasarkan 3 kriteria, yaitu: 1. Karakteristik budaya setiap taman 2. Akses dari tempat wisata utama 3. Mendapatkan penilaian tinggi dari wisatawan luar negeri.

1. Katsura-Rikyu (Kyoto) – Keindahan Jepang yang Abadi

japan_garde-_20151124e

Foto:  David Sanz

Katsura-Rikyu dibangun pada tahun 1615 sebagai rumah tinggal keluarga kerajaan pada waktu itu. Luas areanya sekitar 69.400 meter persegi. Memiliki kolam dan bangunan yang tertata dengan apik. Arsitektur sederhananya berbaur dengan keindahan alam di sekitarnya. Keindahan arsitektur tempat ini telah diakui tidak hanya oleh arsitek terkemuka Jepang, tapi juga luar negeri.

Banyak orang yang menyebut bahwa taman ini merupakan karya taman Jepang terbaik yang pernah dibuat.

Karena berada di daerah Nishikyo-ku, Kyoto, Anda dapat mengunjungi tempat ini sebagai salah satu destinasi wisata Anda di Kyoto.

Selain itu, taman ini dikelola oleh Badan Rumah Tangga Kerajaan sehingga untuk masuk di sini tidak dipungut biaya. Namun, mohon diperhatikan bahwa penting bagi Anda untuk membuat reservasi terlebih dahulu jika ingin ke sini.

2. Hama-Rikyu (Tokyo) – Kekontrasan Antara Arsitektur Modern dengan Taman Jepang

【絶景】一度は見たい訪日旅行者にオススメの日本庭園5選

Photo by Pixta

Taman Hama-Rikyu (Onshi Teien) terletak di daerah Chuo, Tokyo yang merupakan salah satu area perkantoran modern. Tipe taman yang memiliki letak seperti ini sangat jarang ditemukan.

Taman ini dilatar belakangi oleh pemandangan bangunan bertingkat serta pohon-pohon seperti pohon pinus dan sakura. Dikelilingi oleh air laut yang berasal dari Teluk Tokyo, Anda juga dapat menikmati pemandangan yang berbeda saat terjadi pasang surut di sini.

Karena letaknya di jantung kota Tokyo, situs ini kemudian dimasukkan ke dalam salah satu situs pariwisata Tokyo. Untuk menuju tempat ini Anda tinggal berjalan kaki dari Stasiun Tsukijishijo.

3. Ryoanji (Kyoto) – Merasakan Luasnya Alam di Taman Batu Kyoto

【絶景】一度は見たい訪日旅行者にオススメの日本庭園5選

Photo by Pixta

Gambar di atas adalah taman batu yang ada di dalam kuil Ryoanji. Berbeda dengan Katsura-Rikyu dan Hama-Rikyu yang terdiri atas pohon-pohon hijau, taman ini menggunakan lanskap alam berupa pasir dan batu. Merupakan salah satu jenis taman yang disebut karesansui, yaitu model taman tradisional Jepang & Cina yang menggunakan lanskap kering.

Meskipun di Jepang ada beberapa taman yang memiliki lanskap kering, namun taman batu Ryoanji adalah taman yang berisi susunan batu-batu yang luar biasa indahnya. Selain itu, taman ini juga dinilai memiliki makna filosofi dan budaya yang tinggi, taman ini sangat populer di Jepang.

Jika Anda sudah membayar untuk mengunjungi kuil Ryoanji, Anda bebas untuk melihat-lihat taman ini. Taman ini sangat disukai oleh wisatawan luar negeri. Saat berkunjung untuk melihat-lihat taman ini, para wisatawan terkadang sampai lupa waktu.

Saat musim berganti, Anda akan dapat melihat keindahan warna pepohonan yang ikut berganti, seperti keindahan warna pohon Sakura dan warna pohon Momiji.

4. Museum Seni Adachi (Shimane) – Taman Jepang yang Sangat Populer di Kalangan Wisatawan Barat

日本一の庭園をもつ「足立美術館」の見どころ

Berdasarkan Majalah Amerika “Sukiya Living/ The Journal of Japanese Gardening” yang membahas tentang taman-taman Jepang, Museum Seni Adachi di Shimane selalu berada di peringkat pertama selama 12 tahun berturut-turut.

Pada tahun 2013, di “Michelin Green Guide Japon”, Museum Seni Adachi telah memenangkan 3 bintang dan mendapatkan penghargaan sangat tinggi dari negara-negara barat.

Rahasia penilaian yang tinggi itu berasal dari luasnya situs taman ini. Taman terdiri dari 6 bagian, mulai dari standar taman Jepang seperti Katsura-Rikyu sampai taman dengan lanskap kering seperti di Ryoanji, Anda dapat melihatnya di sini.

Tempat ini disebut dengan museum karena di sini Anda dapat melihat keindahan taman dari dalam sebuah bangunan. Bangunan ini memiliki jendela kaca besar yang seakan memotong dan membingkai pemandangan taman di sini. Sehingga di sini Anda dapat menikmati taman-taman tersebut sebagai salah satu karya seni.

Meskipun tempat ini berada agak jauh dari tempat tujuan wisata utama yang terkenal, tapi daerah sekitarnya telah dipenuhi dengan kuil-kuil indah seperti kuil Izumo Taisha.

Karena bisa memakan lebih banyak waktu, jika Anda berencana berwisata ke Jepang dalam jangka yang agak panjang, silakan berkunjung ke taman ini.

5. Shikina-en (Okinawa) –Taman Ryukyu yang Akan Membuat Anda Hanyut dalam Suasana Tropis

Taman terakhir yang akan kami perkenalkan adalah taman Shikina-en di Okinawa. Berbeda dengan taman-taman yang telah diperkenalkan sebelumnya, taman ini memiliki pesona yang akan membuat Anda hanyut dalam suasana tropis.

Dahulu di Okinawa terdapat sebuah kerajaan bernama Kerajaan Ryukyu yang mengembangkan budaya mereka sendiri. Pada masa itu Taman Shikina-en didirikan sebagai vila keluarga kerajaan.

Anda akan merasakan kesegaran khas Okinawa di sini, taman Jepang yang memiliki harmonisasi antara alam dan arsitektur yang bergaya Jepang. Selain itu, di sini juga terdapat bangunan batu dan jembatan yang arsitekturnya dipengaruhi oleh budaya Cina.

Penutup

Bagaimana?Apa Anda tertarik untuk berkunjung? Kami ingin Anda mengetahui bahwa di Jepang selain taman-taman Jepang pada umumnya, ada juga banyak berbagai macam jenis taman lainnya. Apakah Anda sudah menemukan taman favorit Anda? Kalau Anda penasaran dengan taman-taman Jepang ini, silakan Anda berkunjung ke Jepang.

Selain taman-taman tersebut, di Kyoto dan Tokyo masih ada sejumlah taman terkenal lainnya. Jika Anda melakukan perjalanan ke Tokyo atau Kyoto, bukannya akan lebih menarik jika Anda bisa mengunjunginya?

Informasi

1. Katsura-Rikyu

Alamat: Katsuramisono, Nishikyo-ku, Kyoto-shi, Kyoto-fu
Jam buka: terdapat beberapa sesi, pukul 09:00, 10:00, 11:00, 13:30, 14:30, 15:30 (setiap berkeliling butuh waktu 1 jam serta pengunjung diminta melakukan reservasi terlebih dahulu)
Hari libur: hari Minggu dan hari libur nasional
Fasilitas Wi-Fi: -
Kartu kredit: -
Bahasa: hanya bahasa Jepang
Bahasa pada menu: bahasa Inggris, Cina, dan panduan audio dalam bahasa Prancis
Stasiun terdekat: Stasiun Katsura Jalur Hankyu Kyoto
Akses: dari Stasiun Katsura berjalan kaki sekitar 20 menit, atau menaiki bus kota Katsura berhenti di depan Rikyu berjalan kaki 8 menit
Biaya masuk: gratis
Informasi keagamaan: -
Nomor telepon: 075-211-1215
Situs resmi: 桂離宮(宮内庁)

2. Hama-Rikyu

Alamat: 1-1 Hama-Rikyu Teien, Chuo-ku, Tokyo-to
Jam buka: 09:00- 17:00
Hari libur: akhir tahun dan tahun baru (29 Desember – 1 Januari)
Fasilitas Wi-Fi: -
Kartu kredit: -
Bahasa: Bahasa Jepang, Inggris, Prancis, Cina (sederhana dan tradisional), juga terdapat panduan suara dalam Bahasa Korea. Bagi pengunjung luar negeri, pada hari Sabtu dan Minggu dari jam 11 pagi terdapat layanan pemandu berbahasa Inggris (gratis).
Bahasa pada menu: Inggris
Stasiun terdekat: kereta bawah tanah Toei jalur Ooedo di Stasiun Tsukijishijo dan Stasiun Shiodome atau jalur Yurikamome di Stasiun Shiodome, JR / Tokyo Metro jalur Ginza / kereta bawah tanah Toei jalur Asakusa Stasiun Shinbashi
Akses: keluar dari pintu E19 Stasiun Tsukijishiji /pintu E19 Stasiun Shiodome / Yurikamome Stasiun Shiodome kemudian berjalan kaki 7 menit, atau keluar dari pintu G08/A10 Stasiun Shinbasi kemudian berjalan kaki 12 menit.
Biaya masuk:
umum (dewasa): 300 yen per orang
65 tahun ke atas: 150 yen per orang
anak SD/di bawah usia SD yang tinggal di Tokyo dan anak SMP: gratis
grup minimal 20 orang:(umum/dewasa) 240 yen per orang, (65 ke atas) 120 yen per orang
Informasi keagamaan: -
Nomor telepon: 03-3541-0200 (Hama-Rikyu Onshi Teien Service Center)
Situs resmi: 浜離宮恩賜庭園(東京都公園協会)

3. Ryoanji

Alamat: 13 Ryoanji Goryonoshita-cho,  Ukyo-ku, Kyoto-shi, Kyoto-fu
Jam buka:
1 Maret – 30 November 08:00 – 17:00
1 Desember – Febuari (tahun berikutnya) 08:30 – 16:30
Hari libur: -
Fasilitas Wi-Fi: -
Kartu kredit: -
Bahasa: hanya bahasa Jepang
Bahasa pada menu: -
Stasiun terdekat: Kereta Keifuku (Stasiun Ryoanji)
Akses: dari Stasiun Ryoanji jalan kaki 7 menit, menggunakan bus kota jalur 50 / 55, dari depan Universitas Ritsumeikan berjalan kaki 7 menit, menggunakan bus kota jalur 59 langsung turun di depan Ryoanji
Biaya masuk: SMA - dewasa 500 yen per orang, anak-anak - SMP 300 yen per orang
Informasi keagamaan: Buddha
Nomor telepon: 075-463-2216
Situs resmi: 龍安寺

4. Museum Seni Adachi

Alamat : 320 Furukawa-cho, Yasugi-shi, Shimane-ken
Jam Buka : April – September 09:00 – 17:30
Oktober – Maret 09:00 – 17:00
Tutup : buka setiap hari sepanjang tahun
Wi-Fi : hanya di sebelah pintu masuk
Penggunaan Credit Card : VISA,JCB,AMEX,MASTER CARD
Penggunaan Bahasa Lain : -
Level Bahasa Lain : terdapat panduan audio dalam Bahasa Inggris dan Cina
Stasiun Terdekat : JR Stasiun Yasugi
Akses : dari JR Stasiun Yashugi menggunakan shuttle bus gratis kira-kira 20 menit
Biaya Masuk : Dewasa 2,300 yen, Mahasiswa 1,800 yen, SMA 1,000 yen, SD/SMP 500 yen
Keagamaan : -
Nomor Tlp : 0854-28-7111
HP Resmi:足立美術館

5. Shikina-en

Alamat: 421-7 Maaji, Naha-shi, Okinawa-ken
Jam buka: April – September 09:00 – 17:30 , Oktober – Maret 09:00 – 17:00
Hari libur: Hari Rabu (hari itu libur karena dianggap sebagai hari untuk menghotmati roh-roh) *hari rinjikyu-en
Fasilitas Wi-Fi: -
Kartu kredit: -
Bahasa: hanya bahasa Jepang
Bahasa pada menu: terdapat pamflet dalam bahasa Inggris, bahasa Cina tradisional dan Bahasa Korea
Halte terdekat: Bus Naha berhenti di halte di depan Shikina-en
Akses: langsung dari halte depan Shikina-en
Biaya masuk: dewasa 400 yen per orang, anak-anak (sampai SMP) 200 yen per orang
Informasi keagamaan: -
Nomor telepon: 098-855-5936 (kantor manajemen Shikina-en)
Situs resmi: 識名園(那覇市公式HP)

Ditulis oleh

Hiromasa Uematsu

MATCHAで編集やってます植松です。87世代。

more
Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.