Start planning your trip
Istilah Bahasa Jepang "Furisode"
Furisode adalah salah satu jenis kimono yang dipakai sejak zaman dahulu. MATCHA akan memperkenalkan perbedaan furisode dengan jenis kimono lainnya, waktu yang tepat memakai furisode, dan sebagainya. Yuk, simak lebih lanjut dalam artikel ini!
Kimono Tradisional, Furisode
Photo by Pixta
"Kimono" adalah pakaian tradisional Jepang. Anda dapat menemukan berbagai toko yang menyediakan layanan sewa kimono di objek-objek wisata Jepang. Berjalan-jalan dengan memakai kimono di lanskap kota Jepang akan memberikan Anda pengalaman liburan yang sangat berkesan.
Namun, perlu diketahui bahwa kimono juga ada banyak jenisnya, lho. Pada artikel ini, MATCHA akan menjelaskan mengenai salah satu jenis kimono yang memiliki citra elegan dan anggun, yaitu "furisode".
Apa itu Furisode?
Pada umumnya, furisode adalah jenis kimono yang dipakai oleh wanita muda. Saat ini, furisode sering dipakai ketika diadakan upacara kedewasaan atau disebut juga dengan seijinshiki dalam bahasa Jepang. Seijinshiki merupakan sebuah perayaan bagi anak muda Jepang ketika mencapai usia dewasa 20 tahun. Selain dipakai saat upacara kedewasaan, furisode juga dapat dipakai ketika upacara pernikahan dan acara lainnya.
Photo by Pixta
Perbedaan furisode dengan jenis kimono lainnya terletak pada lengan bajunya yang panjang. Furisode memiliki lengan baju yang sangat panjang dan bentuknya terlihat menggantung ke bawah.
Furisode dibagi lagi menjadi beberapa jenis berdasarkan panjang lengan bajunya. Adapun jenis furisode tersebut dibagi menjadi 3, yaitu ofurisode dengan panjang lengan baju sekitar 114 sentimeter, chufurisode dengan panjang sekitar 100─95 sentimenter, dan kofurisode dengan panjang sekitar 85 sentimeter. Ukuran-ukuran ini hanya digunakan sebagai patokan untuk membedakan jenis furisode lainnya. Ukuran furisode dapat berubah tergantung dari tinggi orang yang memakainya.
"Tomesode", Kimono Berlengan Pendek
Photo by Pixta
Berbeda dengan furisode berlengan panjang, ada juga jenis kimono dengan lengan pendek yang disebut tomesode. Kimono jenis ini sering dipakai sebagai pakaian formal bagi wanita yang sudah menikah.
Makna Dibalik Kimono Berlengan Panjang
Terdapat beberapa pendapat mengenai alasan dibalik kimono berlengan panjang ini. Salah satu pendapat mengatakan bahwa alasan kemunculannya karena para wanita di zaman Edo mulai belajar menari. Lengan kimono pun dibuat menjadi panjang agar penampilan tariannya menjadi terlihat lebih indah.
Ada juga yang mengatakan jika pada zaman tersebut para odoriko (penari) akan mengayunkan lengan kimono untuk mengekspresikan cinta atau menggenggam lengan kimono untuk menunjukkan rasa simpati. Nah, saat itu banyak wanita muda yang meniru gestur odoriko tersebut untuk mengekspresikan perasaan mereka kepada pria yang disukai. Sejak itulah muncul anggapan bahwa furisode adalah kimono yang dikenakan oleh para wanita yang belum menikah.
Selain itu, ada juga yang beranggapan bahwa makna dibalik kimono berlengan panjang adalah sebagai penghalau kesialan (nasib buruk) dan pemanggil kebahagiaan serta hubungan baik.
Waktu yang Tepat Memakai Furisode
Photo by Pixta
Dulu furisode biasa dipakai oleh wanita maupun pria serta tidak ada perbedaan corak warna dan struktur. Namun, saat ini furisode menjadi jenis kimono yang dipakai oleh wanita muda ketika menghadiri suatu acara.
Ofurisode adalah kimono paling populer dan merupakan kimono yang digunakan sebagai pakaian formal untuk gaun pengantin wanita.
Chufurisode adalah pakaian semi-formal yang sering dipakai pada saat upacara kedewasaan dan upacara pernikahan. Akan tetapi, ketika menggunakan chufurisode Anda jangan sampai terlihat lebih mencolok dibandingkan pengantin wanita, ya.
Photo by Pixta
Kofurisode biasanya dipakai saat upacara kelulusan. Kofurisode juga dapat dipakai saat menghadiri pementasan teater, pesta, dan acara lainnya. Hal ini dikarenakan bahan kofurisode lebih ringan dan mudah digerakkan sehingga Anda akan merasa lebih nyaman saat memakai kimono jenis ini.
Furisode adalah jenis kimono khusus yang hanya dipakai pada acara-acara tertentu dan jarang dipakai saat berjalan-jalan di kota. Namun, Anda dapat menyewa furisode ini di toko-toko penyewaan kimono yang ada di beberapa objek wisata Jepang, lho.
Berjalan-jalan sambil mengenakan furisode akan menjadi pengalaman tak terlupakan selama di Jepang. Meskipun sedikit berbeda dari cara penggunaan pada umumnya, Anda dapat menikmati suasana Jepang dari sisi lain dengan memakai furisode yang elegan ini.
Main image by Pixta
日本への訪日外国人の方が、もっと増えますように!