Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Panduan Perjalanan dari Bandara Narita ke Pusat Kota (Shinjuku, Shibuya, Asakusa, dan Ueno)

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Kali ini MATCHA akan memberikan panduan lengkap cara menuju pusat kota seperti Shinjuku, Shibuya, Asakusa, dan Ueno dari Bandara Narita.

Tanggal terbit :

Cara Menuju Shinjuku, Shibuya, Asakusa, dan Ueno dari Bandara Narita

Terdapat berbagai macam transportasi di Tokyo. Poin menarik bagi wisatawan tentunya adalah memilih mana yang praktis, murah, dan tercepat mencapai tempat tujuan. Kali ini kami akan memperkenalkan cara menuju berbagai wilayah di pusat kota Tokyo dari Bandara Narita.

Baca juga:

4 Pilihan Transit Course & Stay Program Bandara Narita (Narita-san, Shibayama-machi, Tako-machi, Sakae-machi)
Rekomendasi Berbagai Macam Oleh-Oleh dari Jepang
Tips Mengunjungi Bandara Internasional Narita Bagi Pemula
Daihonzan Narita-san: Budaya, Tradisi, dan Tempat Bersemayamnya Dewa Dewi

Cara Menuju Shinjuku

Panduan Perjalanan dari Bandara Narita ke Pusat Kota (Shinjuku, Shibuya, Asakusa, dan Ueno)

Stasiun pusat untuk area Shinjuku adalah Stasiun JR Shinjuku. Ada banyak jalur yang terhubung di stasiun ini sehingga stasiun ini menjadi salah satu stasiun paling rumit di Jepang. Jika Anda sudah menentukan lokasi yang dituju, ada baiknya Anda mengecek pintu keluar terdekat dari tempat tujuan Anda di peta.

Langsung Menuju Stasiun Shinjuku dengan Naik Narita Express

Stasiun keberangkatan: Bandara Narita Terminal 2 / Stasiun Bandara Narita
Stasiun tujuan: Stasiun Shinjuku
Waktu tempuh: sekitar 90 menit
Biaya: 3.190 yen (gerbong standard), 4.730 yen (gerbong green)
Jadwal: Timetable Narita Express
Catatan: Anda dapat langsung menuju Stasiun Shinjuku tanpa perlu ganti kereta. Pastikan Anda membeli tiket terlebih dahulu karena semua kursi di kereta ini memakai sistem reserved seat.
Situs resmi: JR EAST Narita Express

Kereta Lain Menuju Stasiun Shinjuku

Jalur: Keisei Narita Sky Access Line, JR Yamanote Line (menuju Ikebukuro dan Shinjuku)
Stasiun keberangkatan: Stasiun Bandara Narita
Stasiun transit: Keisei Skyliner sampai di Stasiun Nippori kemudian transit ke jalur JR Yamanote Line
Biaya: 2.670 yen (Khusus Skyliner)
Jadwal: Keisei  Skyliner, JR Yamanote Line dari Stasiun Nippori
Catatan: perjalanan ke Stasiun Shinjuku membutuhkan waktu sekitar 70 menit sudah termasuk saat berganti kereta dari Stasiun Nippori. Jika terus naik skyliner sampai Stasiun Shinjuku biayanya adalah 1.440 yen (memakan waktu sekitar 90 menit) dan sedikit lebih rumit karena jumlah stasiun yang dilewati lebih banyak dan harus ganti kereta beberapa kali. Bagi wisatawan akan lebih mudah jika berganti ke kereta biasa saat di Stasiun Nippori.

Airport Limousine Bus

Tempat keberangkatan: Bandara Narita Terminal 
Tempat tujuan: Pintu keluar barat Stasiun Shinjuku (sebagai tambahan Airport Limousine Bus juga berhenti di beberapa hotel di area Shinjuku)
Waktu tempuh: sekitar 75 - 115 menit
Biaya: Dewasa 3.100 yen, Anak-Anak 1.550 yen
Jadwal: Airport Limousine Bus dari Bandara Narita
Catatan: tiket bus ini dapat dibeli di loket limousine bus dekat lobi kedatangan. Halte limousine bus ada di setiap terminal, untuk terminal 1 silakan gunakan jalur 2 dan 11, untuk terminal 2 gunakan jalur 6 dan 16, sedangkan untuk terminal 3 gunakan jalur 4. Nomor jalur keberangkatan bisa berubah, jadi silakan cek di situs resminya untuk kepastian nomor jalurnya.
Situs resmi: Airport Transfer Service Airport Limousine

Baca juga:

Getting to Shinjuku From Shibuya, Ueno, Tokyo, Asakusa and Airports (Bahasa Inggris)

Cara Menuju Asakusa

Panduan Perjalanan dari Bandara Narita ke Pusat Kota (Shinjuku, Shibuya, Asakusa, dan Ueno)

Asakusa adalah lokasi wisata yang setiap harinya banyak dikunjungi wisatawan. Namun, sistem transportasi di Jepang yang cukup rumit dapat membuat wisatawan yang tidak terbiasa bisa menjadi kesulitan saat menuju Asakusa.

Kereta

Stasiun keberangkatan: Bandara terminal 2
Jalur: Narita Sky Access Line
Waktu tempuh: sekitar 1 jam
Biaya: 1.290 yen
Jadwal: Jadwal Jalur Utama Keisei Line Terminal 2
Catatan: Harap berhati-hati karena ada banyak peron di Bandara Narita jadi pastikan Anda menunggu di peron yang benar
Situs resmi: Situs Resmi Keisei

Taksi

Waktu tempuh: sekitar 130 menit
Biaya: sekitar 22.000 yen

Baca juga:

Ringkasan Cara Pergi ke Asakusa dari Stasiun-Stasiun Utama

Menuju Ueno

ueno zoo pandaaa

Stasiun Keisei Ueno terletak hanya 8 menit berjalan kaki dari Stasiun JR Ueno. Meskipun stasiun ini mungkin kurang familiar, sebenarnya stasiun ini memiliki akses yang mudah tidak hanya bagi wisatawan luar negeri, tapi juga bagi orang Jepang yang akan pergi keluar negeri.

Skyliner

Stasiun keberangkatan: Stasiun Bandara Narita
Stasiun transit: tidak ada
Waktu tempuh: 41 menit
Biaya: Dewasa 2.470 yen (tiket Skyliner 1.230 yen + tiket kereta 1.240 yen)
Jadwal: Jadwal Skyliner
Catatan: semua kursi memakai sistem reserved seat jadi Anda perlu membeli tiket normal dan tiket reserved seat
Situs resmi: Situs Resmi Keisei

Jalur Utama Keisei

Stasiun keberangkatan: Stasiun Bandara Narita
Stasiun transit: tidak ada
Waktu tempuh: 70 menit
Biaya: Dewasa 1.030 yen
Jadwal: Jadwal Jalur Utama Keisei
Catatan: moda transportasi ini lebih murah dibandingkan yang lain. Anda juga bisa langsung menuju Bandara Narita tanpa perlu naik kereta ekspres.
Situs resmi: Situs Resmi Keisei

Baca juga:

Transportasi dari Stasiun Keisei Ueno ke Bandara Narita

Menuju Shibuya

shibuya_crossing

Shibuya, tempat berkumpulnya tren-tren anak muda terkini Tokyo. Tempat ini memiliki banyak spot terkenal, seperti shopping center "SHIBUYA 109" dan Persimpangan Scramble yang setiap harinya dilalui ribuan orang. Jika Anda tertarik dengan budaya anak muda Jepang, kami sarankan Anda untuk berkunjung ke sini.

Kali ini MATCHA akan memperkenalkan 3 rekomendasi transportasi menuju Shibuya dari Bandara Narita.

Transportasi Murah Naik Jalur Utama Limited Express Keisei

Jalur: Bandara Narita (Jalur Utama Limited Express Keisei / menuju Keisei Ueno) → Stasiun Nippori (naik JR Yamanote Line menuju Shinjuku) → Shibuya
Stasiun transit: ganti kereta ke JR Yamanote Line di Stasiun Nippori
Stasiun tujuan: Stasiun Shibuya
Biaya: 1.230 yen
Jadwal: Jalur Utama Keisei Bandara Narita (Terminal 1)
Waktu tempuh: sekitar 1 jam 50 menit

Jika Ingin Cepat Naik Skyliner

Jalur: Bandara Narita (Keisei Skyliner menuju Keisei Ueno) → Stasiun Nippori (JR Yamanote Line menuju ke Shinjuku) → Shibuya
Stasiun transit: ganti kereta ke JR Yamanote Line di Stasiun Nippori
Stasiun tujuan: Stasiun Shhibuya
Biaya: 2.670 yen
Jadwal: Jadwal Skyliner
Waktu tempuh: sekitar 1 jam 15 menit

Perjalanan Langsung Naik Narita Express

Jalur: Bandara Narita (Narita Express) → Shibuya
Stasiun transit: tidak ada
Stasiun tujuan: Stasiun Shibuya
Biaya: 2.990 yen
Jadwal: Jalur Utama Keisei, Bandara Narita (Terminal 1)
Waktu tempuh: sekitar 1 jam 20 menit

Ngomong-ngomong, jika naik bus ekspres biayanya 3000 yen dan dengan waktu tempuh 1 jam 45 menit. Jika menggunakan taksi bisa memakan waktu sekitar 2,5 jam dengan biaya sekitar 26.000 yen.

Baca juga:

Menuju Shibuya dari Bandara Haneda, Narita, Stasiun Tokyo, dan Stasiun Shinjuku
Perjalanan Menyenangkan dengan ‘Gerbong Hijau JR’ dari Bandara Haneda ke Stasiun Tokyo!
5 Cara Pergi ke Bandara Narita dengan Murah dan Cepat
40 Menit dari Bandara Narita! Berbelanja di “Mitsui Outlet Park Makuhari”
Menikmati Internet dengan Nyaman Menggunakan Free Wi-Fi di Bandara Narita
photos by PIXTA

Written by

MATCHA編集部のアカウントです。 訪日旅行者の知りたい日本の役立つ情報や、まだまだ知られていない隠れた日本の魅力を発信します。

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.