Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Segalanya Tentang Musim Panas Jepang

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Musim panas di Jepang terkenal dengan festival dan kembang apinya, tapi masih banyak hal menarik lain yang dapat Anda temui saat musim panas di Negeri Sakura tersebut.

Tanggal terbit :

Makanan yang Dapat Dinikmati Waktu Musim Panas

Musim Panas di Jepang – Jalan-jalan, Pakaian dan Cuaca Juli - Agustus

Sumber gambar: Want Seasonal Vegetables? Visit Aoyama Farmer’s Market

Sayur musiman di musim panas seperti timun, tomat, terung, jahe, dan perilla berfungsi mendinginkan tubuh yang daya tahannya menurun akibat hawa panas. Selain itu sayuran-sayuran tersebut juga membantu meningkatakan nafsu makan.

 Segalanya Tentang Liburan Musim Panas di Jepang

Sumber gambar: Four Common Otsumami To Try In Japan

Musim panas adalah musim bagi makanan-makanan penambah energi seperti hamo (ikan cunang), unagi (ikan sidat), ayu (sweetfish) dan kerang abalone. Selain itu musim ini juga musim yang sangat tepat bagi edamame (sejenis kacang kedelai hijau seperti pada gambar di atas), dan bir. Musim panas juga merupakan musim yang tepat untuk menikmati aneka buah seperti persik maupun ceri, dan pastinya buah yang paling utama, semangka.

Apa yang Sebaiknya Dikenakan saat Musim Panas?

Bulan Juli dan Agustus sangatlah lembap dan panas, jadi MATCHA menyarankan Anda untuk mengenakan kaus lengan pendek dan dress atau pakaian yang membuat kulit Anda mudah bernapas dengan nyaman. Pastikan pula Anda selalu membawa topi atau semacamnya untuk mencegah paparan sinar ultraviolet. AC akan membuat udara di dalam pertokoan atau kereta cukup dingin, jadi sebaiknya Anda juga membawa baju tambahan (sweater atau jaket) untuk mengatasi hal tersebut.

Perlu dicatat pula bahwa di kuil Shinto dan Buddha ada larangan menggunakan baju atasan tanpa lengan atau baju lain yang terlalu terbuka karena dianggap tidak sopan. Kenakan baju tambahan (jaket atau sweater) yang Anda bawa kalau Anda berencana mengunjungi kuil-kuil tersebut.

Sebanyak 90% wisatawan menyatakan bahwa suhu di Jepang lebih panas dibanding negara mereka. Itulah musim panas di Jepang. Namun, banyak hal yang dapat Anda nikmati dalam cuaca panas tersebut, misalnya kesegaran bir dingin dan rasa dari semangka potong yang segar. Anda pasti bisa membuat kenangan yang menarik dan tidak terlupakan kalau Anda berkunjung ke Jepang saat musim panas.

Written by

MATCHA編集部のアカウントです。 訪日旅行者の知りたい日本の役立つ情報や、まだまだ知られていない隠れた日本の魅力を発信します。

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.