Start planning your trip

Wilayah Kansai memiliki banyak tempat wisata yang populer untuk dikunjungi. Artikel ini akan memberikan tips gaya busana yang cocok saat berwisata ke Wilayah Kansai pada bulan September dan Oktober.
Cuaca pada musim panas masih terasa pada awal September, MATCHA merekomendasikan Anda untuk mengenakan baju lengan pendek dan luaran lengan pendek yang terbuat dari bahan katun yang nyaman serta rok dengan panjang selutut.
Pada akhir bulan September, suhu udara pada pagi dan malam hari sudah mulai terasa dingin, bagi orang yang berkulit sensitif disarankan untuk mengenakan pakaian berbahan rajut dan mantel berbahan tipis.
Untuk pria, paduan gaya busana yang cocok saat bulan tersebut adalah baju lengan pendek atau tiga perempat yang mudah menyerap keringat. Perpaduan ini memudahkan Anda untuk bergerak bebas karena kenyamanan merupakan hal yang paling penting saat berwisata.
Ketika memasuki akhir bulan September, suhu udara akan terasa dingin. Oleh karena itu, disarankan untuk mengenakan baju lengan panjang dan pakaian berbahan rajut.
Direkomendasikan untuk mengenakan pakaian yang berbahan tipis dan menyerap keringat.
Memasuki bulan Oktober cuaca dan suhu udara semakin bersahabat dengan tubuh karena suhunya mulai menurun. Pada waktu seperti ini, pakaian yang cocok untuk berwisata adalah celana kulot yang berbahan lembut. Hal ini dapat memberikan keleluasaan bergerak saat bepergian, namun dianjurkan untuk tidak terlalu terbuka.
Pada umumnya, suhu udara pada siang hari sejuk. Akan tetapi, bila perbedaan suhu udara pada pagi dan malam hari cukup signifikan, sebaiknya Anda membawa rompi dan mantel berbahan hangat. Selain cocok dipadukan dengan baju lengan panjang, rompi juga mudah dikenakan maupun dilepas.
Pada bulan ini, hawa-hawa musim panas masih tersisa sehingga masih ada yang memakai baju lengan pendek dan celana pendek. Namun, pada umumnya orang-orang mengenakan celana panjang yang cocok dipadukan dengan baju lengan panjang berbahan tipis. Ketika suhu udara rendah atau perbedaan suhu udara pada pagi dan malam cukup signifikan, silakan membawa mantel tebal untuk melindungi tubuh dari hawa dingin.
Isi artikel ini ditulis sesuai dengan keadaan suhu udara di Wilayah Kansai. Sementara itu, Wilayah Kanto, Hokkaido, Kyushu, dan Prefektur Okinawa memiliki keadaan suhu udara yang berbeda.
Artikel ini bisa menjadi salah satu referensi Anda memadukan gaya busana yang cocok ketika berwisata ke Kansai. Selamat berlibur!
※Artikel ini disunting dan diterjemahkan versi manual.
Ditulis oleh
Berasal dari Taichung, Taiwan, wanita ini bercahaya ketika berbicara tentang makanan. Setelah menjalani pengalaman luar biasa di Jepang, kini dia menetap di belahan bumi selatan, menggunakan gambar dan kata-kata untuk mencatat kenangan berharga dan penemuan dari perjalanannya. Dia adalah penulis dari "Japan, Slow Travel: Menemui Kota-kota Pegunungan, Musim Bunga, Pulau-pulau, Hidangan Laut, Adegan Kota dan Kehidupan Sehari-hari, 2190X Puisi Musim".