Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Tur Satu Hari dari Tokyo ke Kuil Daiyuzan Saijoji, Kanagawa!

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Kali ini MATCHA akan memperkenalkan kuil unik yang ada di Kanagawa, yaitu Kuil Daiyūzan Saijōji. Bagi Anda yang menginap di Tokyo bisa juga melakukan tur satu hari pulang-pergi ke kuil ini.

Tanggal terbit :

Saat mendengar kata "Kuil Jepang" apa yang ada di bayangan Anda? Mungkin Anda akan membayangkan situs warisan dunia di Kyoto dan Nara, atau Patung Buddha Besar di Kamakura.

Namun, di luar tempat-tempat wisata terkenal tadi masih ada banyak tempat wisata lain yang bisa dikunjungi. Menurut catatan tahunan mengenai pengantar keagamaan (tahun 2015 oleh Badan Urusan Kebudayaan), di Jepang terdapat lebih dari 70.000 kuil.

Kali ini MATCHA ingin sekali memperkenalkan salah satu kuil unik kepada para wisatawan yang datang ke Jepang, yaitu Kuil Daiyuzan Saijoji yang ada di Prefektur Kanagawa.

Kuil ini memiliki atmosfer yang berbeda dengan kuil-kuil di Kyoto dan Nara karena dikelilingi oleh keindahan alam serta suasana seperti di abad-14. Bagaimana, apakah Anda tertarik?

Kuil yang Dikunjungi oleh 10.000 Orang dalam 3 Hari

日本 寺 神奈川県 大雄山

Kuil Daiyuzan Saijoji dibangun tahun 1394 pada saat peradaban Zen sedang berkembang dan pada periode yang sama dengan Kuil Kinkakuji, Kyoto.

Di dalam halaman kuil ini berdiri lebih dari 20.000 batang pohon sugi (cedar) yang kebanyakan usianya telah mencapai lebih dari 500 tahun. Di lahan seluas 1.3 km² itu terdapat sebanyak 30 bangunan kuil.

Banyak orang berkunjung ke sini demi mencari udara segar di lahan yang luas serta suasana menenangkan. Setiap tahunnya, khususnya pada saat tahun baru, hanya dalam waktu 3 hari saja ada lebih dari 10.000 orang yang datang berkunjung ke Kuil Saijoji ini. Selanjutnya, mari langsung saja kita jalan-jalan ke dalam area kuil!

Suasana Tenang Bermandikan Sinar Matahari

日本 寺 神奈川県 自然 杉

 

日本 寺 神奈川県 自然 苔

Anda akan merasa melihat dunia yang berbeda begitu turun di halte bus terdekat. Suasana sekitar yang dikelilingi oleh rimbunnya pepohonan serta batu-batu berlumut akan membuat Anda merasa seperti masuk ke dalam film. Jika ingin menikmati sinar matahari yang muncul dari celah-celah dedaunan, Anda bisa datang di pagi hari. 

Ada Kemungkinan Anda Akan Bertemu dengan Tengu Legendaris

日本 寺 神奈川県 妖怪 天狗

Kuil Daiyuzan Saijoji merupakan kuil yang memiliki hubungan erat dengan makhluk legendaris tengu (makhluk mitologi Jepang yang berwujud manusia setengah burung). Meskipun kuil ini dibangun oleh biksu Zen, tetapi menurut legenda, pembangunannya dibantu oleh tengu.

Daiyuzan merupakan tempat asal dari tengu sehingga bisa dikatakan hal ini menjadi salah satu daya tarik utama pengunjung di kuil ini. Siapa tahu Anda tidak sengaja akan bertemu dengan makhluk tengu ini?!

日本 寺 神奈川県 大雄山 下駄

Di dalam area kuil pengunjung juga dapat menemukan geta (semacam bakiak) dalam berbagai ukuran. Geta dikenal sebagai alas kaki dari tengu, dan setiap pasang geta diyakini sebagai simbol kebahagiaan dalam pernikahan.

Di antara geta-geta tersebut ada juga geta raksasa yang seukuran dengan badan orang dewasa. Tempat ini juga merupakan spot populer untuk berfoto, jadi pastikan Anda mencoba berfoto di sini sebagai kenang-kenangan.

日本 神奈川県 お菓子 せんべい 寺 大雄山 天狗

Dari gunung sampai sepanjang turunan di bawahnya terdapat toko oleh-oleh bagi para pengunjung yang selesai berkunjung ke kuil. 

Salah satu oleh-oleh yang direkomendasikan adalah tengu hauchiwa senbei. Oleh-oleh ini berupa senbei lezat dan renyah yang berbentuk hauchiwa (kipas milik tengu yang berbentuk daun). Terdapat berbagai varian rasa yang populer di kalangan wisatawan, seperti rasa miso dan kacang.

Anda bisa mencicipinya di etalase toko, tapi pastikan untuk tidak terlalu banyak memakannya. Apabila rasanya cocok, silakan dibeli untuk dibawa pulang!

Perjalanan Pulang Pergi dari Tokyo

日本 神奈川県 大雄山線 大雄山駅

Kuil Saijoji terletak di area puncak gunung dan untuk menuju ke sini Anda dapat naik bus sekitar 10 menit dari stasiun terdekat, Stasiun Daiyuzan. Saat mendengar 'puncak gunung' mungkin terdengar sangat jauh, tetapi sebenarnya untuk berwisata ke sini Anda bisa melakukan perjalanan pulang-pergi dalam satu hari dari Tokyo

Jarak tempuh naik kereta dari beberapa stasiun di Tokyo sampai Stasiun Odawara sekitar 1 sampai 1,5 jam. Selanjutnya dari Stasiun Odawara sampai Stasiun Daiyūzan hanya sekitar 20-30 menit, sehingga sangat cocok untuk sekalian berwisata keliling Tokyo karena dapat dicapai dengan mudah

Selain itu, di Stasiun Odawara juga terdapat Kantor Informasi Wisata yang dilengkapi dengan staf multibahasa sehingga akan sangat berguna bagi para wisatawan.

Selanjutnya di Stasiun Daiyuzan juga disediakan fasilitas Wi-Fi gratis bagi Anda yang ingin mencari tahu informasi tentang Kuil Daiyuzan Saijoji. 

Silakan bersantai dengan mengunjungi Kuil Daiyuzan Saijoji untuk melihat dunia yang luar biasa!

Written by

神奈川県茅ヶ崎市在住の会社員。 神奈川県の美味しいモノ・楽しいコト・コミュニティの魅力を世界へ。

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.