Dari Membuat Sushi Hingga Bertani! 6 Aktivitas Pilihan di Prefektur Kanagawa

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Di Prefektur Kanagawa ada berbagai kegiatan yang dapat Anda ikuti. Kali ini MATCHA akan memberikan informasi menarik bagi Anda yang ingin mencoba hal baru selain jalan-jalan ke tempat terkenal ketika berwisata di Jepang.

Tanggal terbit :

Bagi Anda yang merasa bosan jika hanya berjalan-jalan ke tempat wisata terkenal saat berwisata, MATCHA akan memberikan informasi menarik mengenai beberapa aktivitas yang bisa diikuti di Prefektur Kanagawa.

1.Kota Fujisawa: Membuat Sushi di Restoran Satsumaya

●●

"Sushi" adalah salah satu hidangan populer Jepang. Apakah Anda ingin mencoba untuk membuat hidangan yang terkenal satu ini? Di restoran pusat Satsumaya yang terletak di Kota Fujisawa, Anda bisa mencoba membuat sushi. Anda akan diajari langsung oleh itacho (kepala koki di restoran masakan Jepang).

Anda tidak perlu khawatir karena di sini juga ada penerjemah untuk bahasa Inggris. Itacho akan mengajari cara membuat sushi dari langkah yang paling awal sehingga para pemula pun bisa mengikutinya dengan mudah.

Waktu pelatihan sekitar 2 jam per pertemuan dengan biaya 7.000 yen.

Oleh karena jadwal kelas yang tidak teratur, bagi Anda yang tertarik mengikuti kelas ini bisa melihat jadwalnya di situs resmi restoran pusat Satsumaya. Anda juga bisa bertanya langsung melalui formulir suara pelanggan di situs tersebut.

Restoran Pusat Satsumaya
Alamat: 1-3-6 Fujisawa, Kanagawa-ken
No. telepon: 0466-23-2487
Website Resmi: http://www.satsumayahonten.com/english
Website Prefektur Kanagawa: http://trip.pref.kanagawa.jp/ja/spot_detail.html?language=en&id=15132

2. Kota Hiratsuka: Mencoba Mengendarai Gokart di F. Dream Hiratsuka

寿司作りから農家体験まで!!神奈川県の体験アクティビティ7選

F. Dream Hiratsuka adalah sirkuit unik yang ada di dalam kota. Di sini Anda bisa mengikuti kegiatan mengendarai mobil walaupun Anda tidak memiliki surat izin mengemudi.

Anda bisa memilih rencana aktivitas sesuai dengan keperluan Anda. Dengan biaya mulai dari 1.030 yen (hari kerja), Anda bisa mengendarai gokart untuk 3 kali putaran sirkuit. Ada juga paket untuk kelompok mulai dari 4 orang dengan biaya mulai dari 3.600 yen untuk 13 kali putaran sirkuit (hari kerja). Atau Anda juga bisa menyewa gokart dan sirkuitnya sesuai dengan waktu yang Anda inginkan (biaya per jam mulai dari 61.700 yen pada hari kerja).

Anda bisa menikmati kegiatan ini bersama keluarga karena bisa dikuti juga oleh anak SD (tinggi sekitar 130 cm).

※ Panduan diberikan dalam bahasa Jepang. Harap dicatat bahwa wajib didampingi penerjemah.

F. Dream Hiratsuka
Alamat: 1-13 Nagatoro, Hiratsuka, Kanagawa
No. telepon: 0463-24-3786
Website Resmi: http://www.f-dream.jp/

3. Kota Hadano: Membuat Soba di Restoran Soba Shinonome

●●

Di Prefektur Kanagawa Anda juga bisa mencoba membuat "soba", yaitu salah satu hidangan mi dari Jepang.

Anda bisa mencobanya di Restoran soba Shinonome, restoran yang menyediakan soba yang baru saja dibuat. Rasa soba yang disajikan terasa lezat dan ringan d tenggorokan.

Sejak dulu Kota Hadano adalah wilayah yang tidak banyak menghasilkan beras. Sebagai gantinya, di wilayah ini mulai berkembang hidangan jenis mi. Di restoran soba Shinonome, Anda dapat membuat soba khas Hadano dengan biaya 4.400 yen per sesi (porsi 4 orang).

●●

Waktu aktivitas ini adalah sekitar 1 jam. Dengan membayar biaya tambahan untuk sup (230 yen) dan tempura sayur (5 buah 400 yen), anda dapat merebus soba dan memakannya langsung di sana. Jika termasuk dengan waktu makan, waktu total yang diperlukan adalah sekitar 1,5 jam. Aktivitas wisata yang menawarkan pengalaman membuat, merebus dan mencicipi langsung soba seperti ini masih sangat langka, lho!

Restoran Soba Shinonome
Alamat: 999 Higashitawara, Hadano-shi, Kanagawa-ken (di dalam komplek Taman Tahara Furusato)
No. Telepon: 0463-84-1282
Website Resmi: Tidak ada
Website Prefektur Kanagawa: http://trip.pref.kanagawa.jp/ja/spot_detail.html?language=en&id=15079

4. Kota Hadano: Bertani di Ryokusuian

寿司作りから農家体験まで!!神奈川県の体験アクティビティ7選

Di Ryokusuian, Kota Hadano, Anda bisa mencoba pekerjaan petani Jepang dalam kegiatan "wisata bertani". Tidak hanya mencoba serangkaian kegiatan bertani, seperti menanam padi di musim semi dan memanen di musim gugur, diadakan juga acara seperti hanami (melihat bunga sakura mekar) dan membuat mochi (kue beras).

Biaya partisipasi kegiatan ini adalah 5.000 yen. Namun karena sistem pendaftarannya dihitung per unit keluarga, biaya partisipasi per orang kurang dari 2.500 yen! Anda juga bisa membawa pulang beras hasil panen (lebih dari 6 kilogram). Benar-benar kegiatan yang sangat menguntungkan, bukan?

Akan tetapi, kegiatan ini dilakukan selama 10 bulan (1 bulan 1 kali pertemuan) sehingga sulit untuk diikuti bagi wisatawan yang hanya berkunjung dalam waktu yang tidak lama. Namun jangan khawatir. Bagi Anda yang datang dalam waktu singkat masih bisa mengikuti kegiatan untuk melihat proses bertani di sini, lho.

Ryokusuian
Alamat: 269 Minoge, Hadano-shi
No. Telepon: 090-4394-0927
Website Resmi: http://www.kankou-hadano.org/hadano_point/point_ryokusuian.html (Asosiasi Pariwisata Hadano)

5. Kota Sagamihara: Membuat dan Menerbangkan Layang-Layang

寿司作りから農家体験まで!!神奈川県の体験アクティビティ7選

Di Kota Sagamihara masih ada tradisi untuk menerbangkan layang-layang raksasa yang telah diadakan sejak abad ke-19, dan pada bulan Mei juga diadakan acara untuk menerbangkan layang - layang raksasa dengan luas mencapai 14.5 meter persegi. "Sagami no Odako Center" (Pusat Layang-Layang Raksasa Sagami) adalah tempat bagi Anda yang ingin bersentuhan langsung dengan budaya layang-layang Sagamihara tersebut.

Selain sebagai tempat untuk memajang layang-layang besar, di sini juga tersedia ruang kerja berbayar tempat membuat layang-layang untuk perkumpulan warga.

Selain itu, meskipun tidak rutin, diadakan juga kelas membuat layang-layang. Para pemula pun bisa mencoba membuat layang - layang Jepang, lho! Namun karena hanya diadakan dengan bahasa Jepang, para peserta wisatawan asing wajib didampingi oleh penerjemah. Oleh karena jadwal pelaksanaannya yang tidak rutin, bagi Anda yang berminat bisa langsung hubungi Pusat Layang-Layang Raksasa Sagami.

Catatan: mengenai "Festival Layang - Layang Raksasa Sagami" yang diselenggarakan pada bulan Mei setiap tahun bisa Anda lihat di website resmi Asosiasi Pariwisata Kota Sagamihara.

Pusat Layang-Layang Raksasa Sagami
Alamat: 2268-1 Shindo, Minami-ku, Sagamihara-shi, Kanagawa-ken
No. Telepon: 046-255-1311

6. Kota Yokosuka: Membuat Sandal Yokosuka

Sandal Yokosuka adalah barang kerajinan rakyat yang berasal dari pengembangan kerajinan tradisional Prefektur Gunma, yaitu konkon zori (sandal tradisional Jepang yang terbuat dari rajutan rumput). Di Kota Yokosuka, diadakan kelas pembuatan sandal Yokosuka untuk wisatawan asing (tidak rutin). Kelas diadakan juga dalam bahasa Inggris sehingga para wisatawan asing pun dapat berpartisipasi dengan mudah. 

Untuk wisatawan asing direkomendasikan untuk mencoba membuat sandal T-shirt karena strukturnya sederhana dan bahannya mudah didapat, yaitu t-shirt atau kaos.

Meskipun hari diadakannya kelas tidak rutin, waktu dan hari pelaksanaan bisa diatur jika ada 3-10 orang peserta. Untuk jadwal pelaksanaannya, Anda bisa menghubungi website resminya di sini. Reservasi bisa dilakukan dalam bahasa Inggris dan biaya partisipasi 4.800 yen untuk 1 kali pertemuan sudah termasuk biaya bahan.

Sandal Yokosuka
Alamat: 2-1 Uwamachi, Yokosuka-shi
No. Telepon: 046-841-3960

Written by

Avatar

MATCHA-PR

Tokyo, Japan

MATCHAの企業・自治体広告に関するプロモーションアカウントです。読者のみなさまに有益な情報を、楽しくお届けします。

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.