Start planning your trip
Kafe Jepang dengan Menu Halal dan Vegan, "SEKAI CAFE -Asakusa-"!
Artikel ini akan memperkenalkan tentang SEKAI CAFE -Asakusa- yang menyediakan makanan halal dan vegan. Konsep dari kafe ini adalah orang-orang dari berbagai penjuru dunia berkumpul di meja yang sama.
Asakusa merupakan kota yang ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai negara. Dari semua wisatawan pasti ada yang membatasi makanannya karena alergi, pemikiran, atau kepercayaan. SEKAI CAFE memiliki konsep "orang-orang dari berbagai penjuru dunia berkumpul di meja yang sama" sehingga orang-orang muslim, vegetarian, dan orang yang memiliki alergi makanan dapat menikmati makanan dengan tenang di kafe ini.
Artikel kali ini akan memperkenalkan "SEKAI CAFE -Asakusa-" yang menyajikan makanan bebas penghalang.
SEKAI CAFE tidak jauh dari Kaminarimon sehingga aksesnya sangat mudah. Dari Kaminarimon berjalanlah melewati Jalan Nakamise-dori sekitar 50 meter, lalu belok ke kiri dan Anda akan menemukan papan berwarna biru kehijauan di depan kafe.
Dengan penampilan luar seperti ini, tampak tidak ada yang aneh dengan kafe kekinian ini saat pertama kali melihatnya.
Artikel Terkait:
Meet Monchhichi At Toys Terao Shop In Asakusa (bahasa Inggris)
"Asakusa Kingyo", Toko Unik dengan Tema Ikan Mas
Beautiful Cards Made With Japanese Paper - "Nakazawa" in Asakusa (bahasa Inggris)
Keistimewaan dari SEKAI CAFE
Sumber foto: SEKAI CAFE -Asakusa-
Jika melihat menunya, terlihat jelas bahwa kafe ini benar-benar memberikan perhatian penuh pada tiap sajiannya. Contohnya, tanda "V" dalam menu. Hal ini menunjukkan bahwa makanan itu dapat dikonsumsi vegan karena tidak mengandung bahan-bahan yang berasal dari hewan, seperti daging, makanan laut, dan produk susu.
Selain itu, semua makanan yang ada di menu memiliki sertifikat halal karena bahan-bahannya tidak mengandung daging babi, bumbu yang berasal dari babi, dan penyedap rasa (MSG: monosodium glutamat).
Kafe ini menyediakan minuman beralkohol, namun gelas, peralatan dapur, dan proses pencucian alat-alatnya dipisahkan dari yang lain.
旅行が好きです!取材を通して、自分自身、日本の魅力を発見していきたいです!