Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Tata Cara Makan Sushi yang Benar (yang Bahkan Kebanyakan Orang Jepang Juga Tidak Tahu)

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Makan sushi ternyata ada tata caranya sendiri yang bahkan tidak diketahui oleh banyak orang Jepang. Kali ini kami akan memperkenalkan cara makan sushi yang benar.

Tanggal terbit :

Kalau ngomong-ngomong soal makanan Jepang, ya sushi! Kepopuleran sushi memang mendunia. Yang paling terkenal diantaranya adalah nigirizushi (edomae sushi).

Kedai penjual sushi secara garis besar dibagi menjadi 2 jenis.

Yang pertama adalah Kaitenzushi. Sushi dengan harga reasonable yang dapat dinikmati orang dari berbagai kalangan tanpa harus reservasi. Kaitenzushi memiliki sistem half-self sevice dengan hanya tempat duduk counter tersedia.

Berikutnya adalah tempat makan sushi yang bisa dibilang berkelas dan cukup mahal. Dalam candaan orang Jepang seringkali muncul frase “Mawaranai sushi”(mawaranai: tidak berputar, kontras dengan Kaitenzushi murah dimana sushi siap makan berputar-putar di atas conveyor belt). Nah, yang dimaksud adalah tempat makan sushi dengan tipe seperti ini. Di tempat ini, kita perlu memesan ke itamae (sushi chef) sebelum menikmati sushi. Dengan kata lain, sushi yang kita makan di tempat ini dibuat oleh tangan profesional. Bahkan di tempat-tempat ternama, kita perlu melakukan reservasi untuk dapat menikmati sushi yang “wah” ini.

Lalu yang sekarang akan kita bahasa adalah Kaitenzushi. Tempat makan sushi dengan harga terjangkau ini selalu punya huruf "回転"(baca: kaiten) pada tulisan nama tokonya. Sekarang, mari kita simak penjelasan mengenai cara makan sushi di tempat ini.

Apa Itu Kaitenzushi

日本人も意外と知らない!お寿司の正しい食べ方とは

Kaitenzushi merupakan tempat makan sushi dengan half self service di mana para pengunjung dapat memilih sushi mereka sendiri. Sushi-sushi ditempatkan dalam piring kecil beraneka warna yang berputar di atas conveyor belt.

Harganya dibedakan sesuai dengan warna piring (ada pula restoran Kaitenzushi dengan harga pukul rata). Setiap piring biasanya berisi 2 buah sushi. Setelah makan, pelayan akan menghitung porsi sushi yang kita makan melalui jumlah dan warna piring yang ada di atas meja kita.

日本人も意外と知らない!お寿司の正しい食べ方とは

photo by pixta

Sambil menunggu sushi yang ingin Anda makan lewat di depan mata, kita bisa memesan menu lain, seperti sup miso dan aneka minuman lho! Caranya, tulis saja pesanan Anda di selembar kertas yang tersedia, kemudian serahkan kepada pelayan.

Jangan lupa lihat daftar menu untuk memastikan nama makanan atau minuman yang Anda inginkan.

Kalau Anda merasa ragu dengan kesegaran sushi-sushi yang sudah tersedia di atas conveyor belt, Anda juga bisa minta untuk dibuatkan yang baru. Anda juga dapat memesan aneka side dish, seperti snack dan dessert. Caranya sama, cukup menulis di kertas dan serahkan kepada pelayan.

Sekarang ini, kebanyakan Kaitenzushi menyediakan 2 tipe tempat duduk, yaitu tempat duduk meja dan konter. Bila Anda datang berdua atau bertiga dengan teman, kami sarankan memilih tempat duduk konter karena dari sini Anda dapat melihat itamae membuat sushi. Sedangkan bila Anda datang berempat atau lebih dengan teman, tempat duduk meja lebih kami sarankan demi kenyamanan Anda.

日本人も意外と知らない!お寿司の正しい食べ方とは

photo by pixta

Apabila merasa haus, Anda dapat minum teh hijau yang biasanya tersedia di dekat Anda. Teh ini memang disediakan gratis untuk pengunjung.
Minum Ryokucha dan Genmaicha Sepuasnya! Cara Membuat Teh di Restoran Kaitenzushi

Cara Makan Sushi yang Benar

Sebenarnya ada banyak cara untuk menikmati sushi, tapi di sini kami akan memperkenalkan cara yang paling original untuk makan sushi.

Pertama, yang selalu disajikan dengan sushi adalah wasabi (umbi berwarna hijau dengan rasa pedas). Karena rasanya pedas, mungkin di antara Anda ada yang tidak menyukainya, jadi tidak perlu memaksakan diri. Cukup katakan “sabi nuki” kepada itamae, maka dia akan membuatkan sushi tanpa wasabi untuk kita.

Makan Sushi dengan Menggunakan Sumpit

日本人も意外と知らない!お寿司の正しい食べ方とは

photo by pixta

Ketika makan sushi dengan menggunakan sumpit, disarankan untuk membalik sushi (bagian topping ada di bawah) sebelum mencelupkannya ke dalam piring shoyu. Mengapa? Karena bila posisi sushi tidak dibalik, maka bagian sushi yang akan menyentuh shoyu adalah nasi. Bila hal ini terjadi maka bentuk sushi akan hancur dan kita akan mengalami kesulitan memakannya.

Makan Sushi dengan Menggunakan Tangan

日本人も意外と知らない!お寿司の正しい食べ方とは

photo by pixta

Hampir sama dengan cara makan menggunakan sumpit. Balikan posisi sushi kemudian sangga sushi dengan menggunakan jari telunjuk, jari kelingking, dan ibu jari ketika mencelupkannya ke dalam shoyu. Mengapa? Hal ini agar sushi tetap dalam bentuk yang cantik ketika dimakan.

Urutan yang Benar Ketika Makan Sushi

Urutan yang benar ketika makan sushi adalah dari sushi dengan topping daging ikan berwarna putih. Mengapa? Karena rasanya yang tidak terlalu mencolok. Pada intinya, urutan makan sushi adalah dimulai dari sushi yang berasa ringan dan diakhiri dengan sushi yang terasa agak berat di lidah. Apabila dibalik, maka sushi dengan rasa ringan tidak akan terasa enak di lidah.

Nah, demikian tata cara makan sushi yang bahkan orang Jepang sendiri juga banyak yang tidak tahu. Semoga info yang kami berikan cukup bermanfaat. Selamat menikmati!

Written by

慶應大学法4年生/東京生まれ中国アメリカ育ちのなんちゃって都会っ子/美味しいお米と伊勢丹が大好き/Matcha Chinaのほうもよろしくお願いします:)

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.