Spot "Ichigo Gari", Belanja, dan Wisata Terkenal di Antara Tokyo dan Bandara Narita
Dalam artikel kali ini MATCHA akan memperkenalkan berbagai spot wisata dan belanja yang ada di antara Tokyo dan Bandara Narita. MATCHA juga akan menjelaskan cara untuk pergi ke masing-masing tempat tersebut agar bisa dijadikan panduan Anda dalam berwisata
Chiba Itu Tempat Seperti Apa?
Saat melakukan perjalanan ke Jepang, tentulah banyak orang menggunakan Bandara Narita yang merupakan pintu masuk dan keluar Jepang. Bandara ini terletak di Prefektur Chiba yang berada di sebelah Tokyo.
Prefektur Chiba adalah tempat dengan beragam daya tarik, seperti panorama indah sepanjang laut, kuliner dari hasil laut, kereta wisata untuk menikmati pemandangan pedesaan khas Jepang, spot berburu buah, dan pusat perbelanjaan terkenal. Selain itu, Anda juga bisa menikmati transit tour dengan mengunjungi kuil bersejarah dan museum di sekitar Bandara Narita.
Dalam artikel ini, MATCHA akan memperkenalkan spot wisata menarik di sekitar Kota Chiba yang bisa dijangkau dengan mudah secara pulang-pergi dari Bandara Narita!
Di bagian informasi juga akan diperkenalkan akses dari Bandara Narita dan Stasiun Tokyo yang bisa Anda jadikan sebagai panduan perjalanan.
Daftar Isi:
1. Berburu Strawberry di Dragon Farm
2. Berburu Suvenir di AEON Mall Makuhari Shintoshin dan Mitsui Outlet Park Makuhari
3. Mengagumi Budaya Jepang di Kuil dan Kastil di Sekitar Kota Chiba
4. Gunakan Jasa Angkut atau Koin Loker di Stasiun Saat Membawa Banyak Barang Bawaan
Berburu Strawberry di Dragon Farm
Kebun “Ichigo gari” Dragon Farm bisa dicapai dengan kereta dan berjalan kaki sekitar 1 jam 20 menit dari Bandara Narita atau Stasiun JR Tokyo. Kebun wisata terkenal ini cocok untuk dikunjungi saat perjalanan sampai Bandara Narita.
Menikmati 17 Jenis Strawberry di Dragon Farm
Salah satu daya tarik terbesar Dragon Farm adalah Anda bisa menikmati 17 jenis strawberry manis dan enak yang hanya ditemukan di Jepang. Dengan biaya 2000 yen untuk 1 orang dewasa, Anda bisa makan strawberry sepuasnya dalam waktu 30 menit.
Panduan dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Thailand di Dragon Farm
Dragon Farm menyediakan panduan dalam bahasa Inggris dan bahasa Thailand sehingga pengunjung yang tidak bisa berbahasa Jepang bisa tetap berburu strawberry dengan tenang.
Buah strawberry yang bisa dipetik dalam 1 hari jumlahnya terbatas, karena itu ada kalanya buah strawberry sudah habis saat siang hari. Kemudian, jika banyak orang yang sudah mengantre di pagi hari maka ada kemungkinan resepsionis akan ditutup lebih cepat dari waktu biasanya.
Bagi Anda yang ingin menikmati ichigo gari (berburu strawberry) secara khusus, bisa mencoba memesan paket Sabtu sore dengan membayar biaya tambahan 1000 yen dari biaya biasa. Pemesanan dilakukan melalui e-mail dan Anda bisa berkirim e-mail menggunakan bahasa Inggris.
Setelah makan strawberry sepuasnya selama 30 menit, Anda akan mendapatkan sepotong ubi jalar rebus secara gratis. Ubi jalar adalah camilan andalan Jepang dengan rasa manis dan enak seperti permen.
Ichigo gari bisa dinikmati dari bulan Januari hingga Mei. Lalu, dari bulan Juni hingga Agustus Anda bisa melakukan blueberry gari (berburu blueberry). Blueberry di Dragon Farm juga memiliki rasa yang manis dan enak, lho.
Berburu Suvenir di AEON Mall Makuhari Shintoshin dan Mitsui Outlet Park Makuhari
Di sekitar Stasiun JR Kaihimmakuhari terdapat banyak spot perbelanjaan terkenal yang cocok untuk berburu suvenir sebelum pulang ke negara Anda. Stasiun ini bisa dicapai dengan highway bus selama 30 menit atau 1 jam dengan kereta dari Bandara Narita dan 30 menit perjalanan kereta dari Stasiun JR Tokyo.
Berjalan kaki dilanjutkan naik kereta selama 1 jam dari Dragon Farm ke Stasiun JR Kaihimmakuhari juga merupakan rute yang MATCHA rekomendasikan.
Rekomendasi Spot Perbelanjaan di Chiba 1: Mal Terbesar di Jepang, AEON Mall Makuhari Shintoshin
AEON Mall Makuhari Shintoshin adalah mal yang terbesar di Jepang. Di mal ini terdapat lebih dari 300 toko yang menyediakan barang fesyen, kosmetik, makanan, dan beragam barang lainnya. Anda juga bisa berbelanja dengan harga lebih murah karena ada banyak toko bebas pajak di sini.
Mal ini bisa dicapai dengan perjalanan selama 8 menit menggunakan bus kota dari terminal bus nomor 3 yang berada di pintu utara Stasiun JR Kaihimmakuhari. Bus akan berangkat setiap 10 menit sekali.
Di mal ini ada lebih dari 10 toko yang menyediakan kosmetik dan produk kecantikan. Produknya pun lengkap, misal di Cosmême tersedia merk kosmetik terkenal Jepang, seperti THREE dan shu uemura. Selain itu, ada lebih dari 30 merk produk kosmetik Jepang dan luar negeri yang bisa Anda coba dan pilih secara bebas.
Kemudian, seperti pada foto di atas, selain penjualan suplemen dan kosmetik, Anda juga bisa mengecek kondisi kulit di FANCL. Anda akan diberitahu cara perawatan yang sesuai dengan kulit Anda.
Sumber foto kaisendon: Kanazawa Maimonya
Mal ini juga dilengkapi lebih dari 60 toko makanan yang terdiri dari food court, restoran, dan kafe. Di mulai dari Kanazawa Maimonya yang menyediakan berbagai hidangan laut spesial, Anda juga bisa menikmati beragam kuliner khas Jepang.
Di tempat penjualan makanan “AEON Style” juga terdapat berbagai jenis camilan yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh saat pulang ke negara Anda. Terdapat pula konter bebas pajak yang menyediakan beragam pakaian dan barang kebutuhan sehari-hari.
Rekomendasi Spot Perbelanjaan di Chiba 2:
Membeli Produk Jepang dan Luar Negeri dengan Harga Istimewa di Mitsui Outlet Park Makuhari
Sumber foto: Mitsui Outlet Park Makuhari
Mitsui Outlet Park Makuhari terletak tepat di depan Stasiun JR Kaihimmakuhari. Spot perbelanjaan ini juga merupakan salah satu outlet mal dengan akses paling mudah dari Tokyo.
Barang di sini dijual dengan harga outlet dan juga banyak toko bebas pajak (perlu menunjukan paspor) bagi wisatawan yang berkunjung ke Jepang sehingga Anda bisa berbelanja dengan lebih menguntungkan.
Di dalam outlet mal ini terdapat 137 toko, salah satunya adalah COACH (※1) yang merupakan merk fesyen terkenal.
Di sini juga terdapat banyak toko yang menjual produk yang populer di kalangan pria seperti produsen jam terkenal SEIKO OUTLET (※2).
Untuk informasi lebih detail tentang Mitsui Outlet Park Makuhari, silakan membaca artikel 40 Menit dari Bandara Narita! Berbelanja di “Mitsui Outlet Park Makuhari”.
※1, 2 .... COACH berada di lantai A-SITE1 dan SEIKO OUTLET berada di lantai B-SITE1 Mitsui Outlet Park Makuhari
Mengagumi Budaya Jepang di Kuil dan Kastil di Sekitar Kota Chiba
Sumber foto: Perusahaan Chiba Urban Monorail
Kota Chiba terletak di barat daya Bandara Narita. Di kota ini terdapat kantor prefektur milik Prefektur Chiba. Anda bisa mencapainya dengan perjalanan menggunakan kereta selama 40 menit dari Bandara Narita atau Stasiun JR Tokyo.
Di dalam kota ini terdapat Chiba Urban Monorail yang merupakan monorel terpanjang di dunia. Monorel ini merupakan “tipe suspended” di mana kereta bergantung dan melaju di bawah rel. Di kota ini pula Anda bisa mengunjungi tempat wisata dengan pesona sejarah dan budaya khas Jepang.
Spot Budaya Jepang 1:
Tempat Unik dan Bersejarah, Kuil Chiba
Kuil Chiba dapat dicapai dengan berjalan kaki selama 10 menit dari Stasiun Chiba. Kuil ini memiliki banyak keunikan dan latar belakang sejarah lebih dari 1000 tahun serta dipercaya sebagai sebagai tempat berkumpul “Hokkyokusei no Kamisama” (Dewa Polaris atau Myoken) yang mengatur takdir manusia.
Salah satu keunikan kuil ini adalah aula kuil bertingkat yang pertama di Jepang. Altar diletakkan di lantai 1 dan 2 agar bisa menampung peziarah dalam jumlah banyak dalam sekali waktu.
Sembari berziarah, mari berkeliling tempat sakral di dalam area kuil. Tepat di sebelah aula kuil terdapat mata air Enju no I yang dipercaya akan memperpanjang usia jika meminum airnya.
Kame Iwa, batu berbentuk kame (kura-kura) yang ada di samping Enju no I juga dipercaya akan mendatangkan keberuntungan bagi orang yang mengelusnya.
Selain itu, ada pula Ochikara Ishi, batu yang dipercaya akan mendekatkan kita pada jodoh jika menyentuhnya dan Chiba Tenjin, tempat bersemayam dewa pengetahuan.
Spot Budaya Jepang 2:
Spot Foto Favorit, Chiba City Folk Museum (Kastil Chiba)
Chiba City Folk Museum (Kastil Chiba) merupakan museum berbentuk kastil yang merupakan spot foto favorit wisatawan. Saat musim semi, tempat ini ramai dikunjungi orang yang ingin melihat keindahan bunga sakura.
Untuk mencapai museum ini, Anda bisa berjalan kaki selama 13 menit dari Chiba Urban Monorail Stasiun Kencho-mae. Di dalam museum dipamerkan baju zirah dan lainnya. Semua koleksi museum ini bisa dilihat secara gratis.
Di dekat Chiba City Folk Museum terdapat Kafe ala Jepang, Inohana Tei. Kafe ini didesain menyerupai tempat minum teh. Diperlukan pemesanan tempat jika ingin berkunjung ke sini.
Sumber foto: Tsukahara Ryokuchi Kenkyujyo
Inohana dango yang dijual di kafe ini adalah kuliner terkenal di Prefektur Chiba. Dango (kue beras) yang manis dan lembut berpadu sempurna dengan kacang yang direbus asin.
Gunakan Jasa Angkut atau Koin Loker di Stasiun Saat Membawa Banyak Barang Bawaan
Saat berwisata atau berbelanja selama perjalanan, tentu akan repot bukan jika membawa koper? Di saat seperti itu, MATCHA merekomendasikan Anda untuk menggunakan koin loker yang ada di stasiun atau jasa angkut dari Bandara Narita ke hotel dan lainnya.
Mari gunakan jasa ini dan menikmati dengan santai tempat wisata saat perjalanan dari bandara.
Artikel terkait:
4 Pilihan Transit Course & Stay Program Bandara Narita (Narita-san, Shibayama-machi, Tako-machi, Sakae-machi)
Ayo Berkeliling Prefektur Chiba dengan Kereta Bergaya Retro!
5 Kuliner Tersembunyi Prefektur Chiba yang Wajib Dicicipi
40 Menit dari Bandara Narita! Berbelanja di “Mitsui Outlet Park Makuhari”
Photo by Miho Yamaki
Sponsored by Narita International Airport Promotion Association
MATCHAの企業・自治体広告に関するプロモーションアカウントです。読者のみなさまに有益な情報を、楽しくお届けします。