Menikmati Budaya Jepang di Narita: 5 Alasan Wajib Ikut “Welcome Narita Select Bus Tour”!
Dengan menggunakan “Welcome Narita Select Bus Tour” yang dipersembahkan oleh Narita Airport Transit & Stay Program, Anda akan dimanjakan oleh bus yang nyaman yang akan membawa Anda berkeliling ke tempat-tempat populer di wilayah Narita.
Menikmati Budaya Jepang di Wilayah Narita! - Apa sih Keunikan Dari “Welcome Narita Select Bus Tour”?
Narita Airport Transit & Stay Program menyediakan aneka tur yang bisa dinikmati terutama oleh orang-orang yang ingin menggunakan waktu transit atau wisatawan yang menginap di dekat Bandara Narita. Melalui program ini, Anda bisa menikmati aneka kegiatan seperti berbelanja, berwisata kuliner, menikmati karya seni atau budaya tradisional dan lainnya. Dari beberapa kegiatan tur tersebut, kali ini MATCHA akan membahas mengenai layanan “Welcome Narita Select Bus Tour” yang akan membawa Anda berkeliling ke tempat-tempat populer di wilayah Bandara Narita.
“Welcome Narita Select Bus Tour” memiliki 2 rute perjalanan, yaitu rute Sawara yang dibuka pada hari Selasa, Rabu, Kamis dan rute Shibayama yang dibuka pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. Bus tersebut akan berangkat dari halte terminal 2 Bandara Narita pada jam 9.40, dari halte terminal 1 Bandara Narita pada jam 9.50, dan dari halte depan stasiun JR Narita pada jam 10.10. Adapun waktu kepulangan yaitu pada jam 15.30, 15.40, dan bus akan tiba di Stasiun Narita pada jam 16.00.
Informasi detail mengenai kegiatan via rute Sawara
Merasakan kehidupan zaman Edo di Desa Boso Prefektur Chiba→ Makan siang di Hakko-no-Sato Kozaki Roadside Station → Menjelajahi Kota Sawara yang bersejarah dan melihat-lihat indahnya kuil portabel hias yang sering digunakan pada Festival Sawara (termasuk dalam warisan kebudayaan UNESCO) di Museum Dashi Suigo Sawara.
Informasi detail mengenai kegiatan via rute Shibayama
Desa Boso → Makan siang menikmati nasi dari beras khas Kota Tako di Tako Ajisai-kan Roadside Station yang terkenal dan enak → Mengunjungi KuilShibayama Nioson dan Museum Haniwa yang terkenal di Prefektur Chiba.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai rute Sawara dan rute Shibayama silakan klik di sini. Selain itu, jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai tempat-tempat terbaik dalam tur ini silakan lihat di artikel Nikmati Budaya Jepang yang Tersembunyi dengan "Welcome to Narita Select Bus Tour"!
Nah, dalam artikel ini, MATCHA akan memaparkan 5 alasan wajib untuk mengikuti “Welcome Narita Select Bus Tour”.
Alasan 1: Merasakan Budaya dan Sejarah Prefektur Chiba!
Jika orang mendengar kata “Narita”, mungkin hal yang muncul di benak hanya sebatas Bandara Narita. Namun ternyata di sekitar Narita tersebut ada sejarah dan budaya yang berasal dari zaman kuno, lho!
Misalnya Shibayama Nioson yang merupakan kuil yang dibangun di atas bukit pada tahun 781, dan dikenal sebagai kuil pembawa berkah keselamatan dari bencana kebakaran dan pencurian. Kuil ini adalah kuil yang diistimewakan oleh orang-orang sejak zaman dulu.
Selanjutnya, Museum Haniwa yang berada di halaman kuil memamerkan patung Haniwa(※1) yang ditemukan di Prefektur Chiba. Haniwa adalah barang yang dibuat pada abad ke 5 hingga abad ke 6 oleh orang-orang yang tinggal di area ini.
※1 Haniwa: barang tembikar yang digunakan dalam ritual pemakaman pada zaman Kofun (tahun 250 sampai tahun 538). Bentuknya berupa manusia, hewan, dan lainnya.
Selain itu, Kota Sawara yang dilalui dalam rute Sawara ini merupakan kota pedagang pada masa zaman Edo yang makmur. Pada masa sekarang pun kota ini menyisakan nuansa kunonya. Di Suigo Sawara Dashi Kaikan (Museum Dashi Suigo Sawara) dipamerkan dashi(※2) yang digunakan dalam festival kebanggaan daerah ini, yaitu Festival Akbar Sawara (termasuk ke dalam warisan budaya dunia UNESCO). Sambil membayangkan acara puncak festival, Anda bisa merasakan budaya yang diwariskan dari zaman Edo.
Pemandu wisata dalam “Welcome Narita Select Bus Tour” akan memberikan penjelasan yang detail sehingga Anda bisa mengetahui dengan baik mengenai sejarah dan budaya Jepang.
※2 Dashi: nama umum dari benda berupa kuil portabel yang dibawa dengan cara dipikul pada bahu dalam perayaan festival dan seringnya diberi ornamen yang mewah.
Alasan 2: Mencicipi Kuliner Prefektur Chiba yang Lezat!
Jika Anda mengikuti tur bus ini, Anda bisa menikmati makanan Jepang yang lezat.
Misalnya, di Kota Kozaki yang terkenal akan kuliner fermentasinya, Anda bisa mendapatkan pengalaman membuat kuliner khas wilayah ini, yaitu misodama (bola miso) yang terbuat dari miso yang sangat populer. Selain itu, Anda juga bisa menikmati makan siang berupa tsukemono (acar khas Jepang) dan onigiri.
Lalu, dalam rute Shibayama, Anda bisa mendapatkan pengalaman membuat onigiri sendiri dengan menggunakan beras Kota Tako. Baik miso daerah Kozaki maupun beras Kota Tako, keduanya merupakan kuliner kebanggaan Prefektur Chiba.
Di Hakko-no-Sato Kozaki Roadside Station dan di Tako Ajisai-kan Roadside Station Anda juga bisa membeli makanan dan cemilan khas Prefektur Chiba yang lezat sebagai oleh-oleh.
Alasan 3: Berfoto dengan Pakaian Khas Jepang di Desa Boso!
Oleh karena sudah jauh-jauh datang ke Jepang, tidak kah Anda ingin mencoba memakai pakaian khas Jepang? Nah, jika Anda mengikuti “Welcome Narita Select Bus Tour” ini, Anda bisa menggunakan pakaian khas Jepang berwarna cerah bernama happi (※3) sepanjang tur, lho!
Selanjutnya, Anda bisa membuat foto kenangan yang indah sambil mengenakan pakaian khas Jepang dengan latar belakang pemandangan kota bernuansa Jepang di Desa Boso yang menghadirkan kembali suasana zaman Edo.
Pakaian happi tersedia dalam berbagai macam corak dan desain. Ayo kenakan pakaian happi yang Anda suka dan berfotolah sesuka hati!
※3 Happi: Pakaian tradisional yang digunakan pada saat festival.
Alasan 4: Memanfaatkan Waktu Transit!
Saat Anda memiliki waktu transit di bandara lebih dari 6 jam tentu hal itu akan membosankan, bukan? Jika Anda mengikuti “Welcome Narita Select Bus Tour” pada waktu tersebut, Anda bisa berkeliling untuk berwisata tanpa harus khawatir akan bahasa dan moda transportasinya sehingga Anda bisa menghabiskan waktu transit untuk menikmati budaya Jepang.
Jika Anda tiba di Kota Narita yang elegan dan kaya akan budaya, tentu Anda ingin pergi keluar bandara dan menjelajahinya, kan? Oleh karena itu jangan sampai ketinggalan untuk naik bus tur ini yang akan membawa Anda mengunjungi tempat wisata populer di wilayah Narita selama sekitar 6 jam!
Alasan 5: Mengunjungi Tempat Terkenal dengan Nyaman dan Untung Menggunakan Bus!
Jika Anda ingin mengunjungi kota-kota terkenal di Prefektur Chiba seperti Kota Sawara, Tako, dan Shibayama menggunakan alat transportasi umum secara pribadi, kemungkinan besar biayanya akan mahal. Selain itu Anda juga pasti jadi khawatir apakah busnya bisa datang sebelum waktu transit selesai atau tidak.
Namun, jika Anda mengikuti tur ini, biaya untuk masing-masing rutenya hanya dikenai sebesar 3.500 yen. Biaya ini sudah meliputi biaya pemandu wisata, biaya masuk seluruh fasilitas, dan juga biaya makan siang sehingga akan sangat menguntungkan Anda. Jika Anda ingin menikmati tempat-tempat terbaik di wilayah Narita, kami sangat merekomendasikan Anda untuk mengikuti “Welcome Narita Select Bus Tour”!
Nikmatilah Budaya Jepang, Aneka Kuliner, dan Kenyamanan Berwisata Menggunakan “Welcome Narita Select Bus Tour”!
Cara untuk mengikuti tur ini sangat mudah! Anda tidak perlu melakukan reservasi sebelumnya. Cukup datang saja ke konter Narita Airport Transit & Stay Program yang ada di lobi jalur kedatangan internasional Bandara Narita.
Atau, Anda juga bisa langsung menunggu di halte bus dan mengikuti tur bus ini pada hari H setelah melihat informasi pada situs resmi "Welcome Narita Select Bus Tour”.
Baik rute Sawara maupun rute Shibayama dalam “Welcome Narita Select Bus Tour” ini akan membuat Anda memiliki kesempatan untuk merasakan budaya Jepang seutuhnya.
Nah, apakah Anda tertarik untuk merasakan tempat-tempat terbaik di Narita sambil menikmati perjalanan antarkota yang terkenal di Prefektur Chiba dengan nyaman menggunakan bus dan juga mendapat panduan wisata?
Untuk informasi lebih lanjut mengenai “Welcome Narita Select Bus Tour” silakan klik di sini.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Narita Airport Transit & Stay Program silakan kunjungi https://www.narita-transit-program.jp/tours/
Ditulis oleh Ramona Taranu
Didukung oleh Narita Airport
MATCHAの企業・自治体広告に関するプロモーションアカウントです。読者のみなさまに有益な情報を、楽しくお届けします。