Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Etika Dalam Kereta Api Jepang

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Di negara yang asing, membeli tiket saja merupakan hal yang sulit. Itu juga merupakan hal terbaik dari perjalanan Anda. Silakan lihat artikel terkait untuk penjelasan mengenai cara membeli tiket dan naik kereta.

Tanggal terbit :

Di negara yang asing, membeli tiket saja merupakan hal yang sulit. Itu juga merupakan hal terbaik dari perjalanan Anda. Silakan lihat artikel terkait untuk penjelasan mengenai cara membeli tiket dan naik kereta.

Artikel terkait : Cara Naik Kereta di Jepang

Di dalam artikel ini, mari kita ketahui tentang sopan santun dalam kereta Jepang.

Naik Kereta

Begitu melewati gerbang tiket, pastikan kembali tempat pemberangkatan kereta Anda pada papan penunjuk baik yang elektronik maupun non-elektronik. Lalu, berdirilah pada antrian tempat kedatangan kereta tersebut.

Etika Dalam Kereta Api Jepang

Tempatnya sudah ditetapkan dengan tanda yang jelas. Tempat naik dan turun berbeda-beda tergantung kereta. Beberapa orang yang kelihatannya berdiri dengan santai pun, sebagian besar berjejer di tempat yang diberi tanda. Jika kita mengerti tempat naik kereta, bisa dikatakan kita orang Jepang yang sangat paham tentang Jepang.

Jika kereta tiba, orang yang turun dipersilakan terlebih dahulu. Mengantrelah di sisi pintu yang terbuka lebar, setelah para penumpang turun dari kereta, barulah kita naik secara berurutan. Pada saat naik kendaraan baik kereta api maupun bus, yang diprioritaskan terlebih dahulu adalah orang yang turun.

Etika Dalam Kereta Api Jepang

Kursi dalam kereta lokal bisa diduduki siapa saja. Sistem siapa cepat dia dapat. Akan tetapi, "kursi prioritas" diutamakan untuk orang hamil, lansia, cacat, dan orang yang sedang cedera. Lihat sekitar kursi prioritas, mari saling memberi jika ada orang yang membutuhkan kursi. Aman jika kita berpegangan pada pegangan saat berdiri karena kadangkala kereta bergoyang kencang.

Hal-hal yang Harus Diketahui pada Saat di Stasiun atau dalam Kereta

Bagi orang yang tinggal di Jepang, kereta adalah alat transportasi yang paling penting. Lansia dan anak-anak dapat menggunakannya setiap hari. Kami akan memperkenalkan kepada Anda semua aturan dan etika yang harus diketahui supaya aman dan nyaman saat menggunakannya.

Pertama, tidak menempatkan barang bawaan di kursi supaya banyak orang bisa duduk. Masukkan barang bawaan Anda ke dalam rak yang berada di atas kepala Anda. Sangat jarang ada pencurian di Jepang karena keamanannya sangat baik. Akan tetapi, jangan lupa barang bawaan Anda saat hendak turun kereta.

Gerbong kereta dan stasiun merupakan tempat bebas rokok. Selain itu pada dasarnya dilarang makan dan minum dalam kereta. Tahanlah untuk tidak makan dan minum dalam gerbong kereta. Begitu pula dengan merokok. Merokoklah pada tempat yang sudah disediakan di stasiun. Buang sampah sembarangan juga dilarang.

Etika Dalam Kereta Api Jepang

AC dan pemanas digunakan di dalam gerbong kereta dan disesuaikan dengan iklim. Mengingat panas dan lembabnya musim panas di Jepang, adanya AC di dalam gerbong kereta benar-benar membuat kita bersyukur, tapi terkadang kita juga jadi merasa kedinginan. Saat merasa kedinginan, mari kita pindah ke gerbong kereta yang bertanda 弱冷房車 (gerbong dengan suhu AC sedang).

Ada gerbong kereta yang memiliki zona khusus bagi orang yang memakai kursi roda ataupun membawa kereta dorong bayi. Anda akan merasa aman karena ditawari bantuan oleh staf pada saat naik dan turun kereta api. Staf stasiun di Jepang sangat ramah. Anda dapat berdiskusi jika ada hal-hal yang dikhawatirkan, seperti cara membeli tiket, tempat naik kereta, transit, pintu keluar, dan sebagainya.

Etika Dalam Kereta Api Jepang

Terakhir, mari kita bersiap untuk penuhnya kereta Jepang. Pemandangan kereta Jepang yang penuh sesak telah sering diliput di media aing. Untungnya, tidak semua kereta penuh seperti itu tiap hari. Puncak berdesak-desak yaitu pada pagi pukul 07.30-09.00, malam sekitar pukul 18.00-21.00. Pada jam-jam ini ada gerbong khusus wanita. Sebaiknya kaum wanita dan yang membawa anak menggunakan gerbong ini. Kereta terakhir sebelum liburan dan pada akhir pekan isinya cukup padat. Kami sarankan untuk menghindari jam padat seperti ini.

Kami di sini mencoba merangkum tata krama yang standar yang harus diketahui pada saat naik kereta api Jepang. Silakan menikmati perjalanan Anda ke Jepang.

Artikel terkait :13 Tata Tertib yang Perlu Diperhatikan Ketika Berada di Dalam Kereta
All pictures from PIXTA

Written by

MATCHA編集部のアカウントです。 訪日旅行者の知りたい日本の役立つ情報や、まだまだ知られていない隠れた日本の魅力を発信します。

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.