Start planning your trip
Panduan Lengkap Wisata Seru dan Akses ke Taman Ueno, Tokyo
Taman Ueno merupakan taman yang berada di Tokyo dan didirikan pada tahun 1873 sebagai taman umum pertama di Jepang. Taman ini populer sebagai tempat wisata untuk melihat bunga sakura, mengunjungi museum, kebun binatang, dan sebagainya.
Mengenal Taman Ueno
Taman Ueno Onshi Koen lebih dikenal dengan sebutan Taman Ueno saja. Taman yang terletak di Ueno, Tokyo, ini didirikan pada tahun 1873 dan merupakan taman umum pertama yang ada di Jepang.
Taman Ueno memiliki luas kurang lebih 53.000 meter persegi dan terletak di sebelah Stasiun Ueno. Di dalam taman ini terdapat banyak tempat wisata, seperti Kebun Binatang Ueno, Kolam Shinobazu, National Museum of Western Art, Museum Shitamachi, dan lain-lain. Oleh karena itu, Taman Ueno merupakan taman yang mengundang berbagai wisatawan mancanegara untuk datang ke Jepang.
Selain itu, Taman Ueno juga merupakan salah satu tempat paling terkenal untuk menikmati keindahan bunga sakura yang mekar pada musim semi. Kali ini, MATCHA akan memperkenalkan daya tarik Taman Ueno yang sudah berumur lebih dari 100 tahun ini.
Daftar Isi:
1. Cara Pergi ke Stasiun Ueno
2. Cara Pergi dari Stasiun Ueno ke Taman Ueno
3. Daya Tarik dan Tempat Wisata di Taman Ueno
4. Melihat Bunga Sakura di Taman Ueno
5. Informasi Penting Lain untuk Berwisata
1. Cara Pergi ke Stasiun Ueno
Stasiun terdekat untuk mencapai Taman Ueno adalah Stasiun JR dan Tokyo Metro Ueno. Pertama, mari kita lihat cara untuk mencapai stasiun ini dari tempat wisata populer Tokyo lainnya.
Dari Stasiun Tokyo ke Ueno
Dari Stasiun Tokyo, gunakan jalur uchimawari (rute ke dalam) JR Yamanote, lalu turun di stasiun ke-4. Waktu tempuh untuk mencapai Stasiun Ueno kurang lebih 10 menit. Biaya tiket untuk rute ini adalah 160 yen.
Dari Stasiun Shinjuku ke Ueno
Shinjuku merupakan daerah bisnis terbesar di Tokyo. Dari Stasiun Shinjuku, gunakan jalur sotomawari (rute ke luar) JR Yamanote, lalu turun di stasiun ke-12. Waktu tempuh untuk mencapai Stasiun Ueno kurang lebih 25 menit. Biaya tiket untuk rute ini adalah 200 yen.
Dari Stasiun Shibuya ke Ueno
Shibuya merupakan kota yang dipenuhi anak-anak muda. Dari Stasiun Shibuya, gunakan jalur Tokyo Metro Ginza yang menuju Asakusa. Waktu tempuh untuk mencapai Stasiun Ueno kurang lebih 25 menit. Biaya tiket untuk rute ini adalah 200 yen.
2. Cara Pergi dari Stasiun Ueno ke Taman Ueno
Setelah sampai di Stasiun Ueno, mari berjalan menuju Taman Ueno. Di artikel ini, MATCHA akan memperkenalkan rute jalan kaki terbaik dari Stasiun JR Ueno ke Taman Ueno.
Setelah melewati gerbang tiket JR Taman Ueno, Anda akan melihat Taman Ueno tepat di depan mata.
3. Tempat Wisata dan Daya Tarik Taman Ueno
Taman Ueno merupakan tempat berkumpulnya berbagai fasilitas budaya, seperti museum sejarah, museum seni, dan sebagainya. Bukan hanya itu, di Taman Ueno juga terdapat Kolam Shinobazu yang dicintai orang Jepang karena indahnya bunga teratai yang mekar pada musim panas di kolam tersebut.
Berikut ini adalah spot-spot yang wajib dikunjungi di Taman Ueno.
1. Kebun Binatang Ueno
Sebagian besar wisatawan asing yang datang ke Taman Ueno mempunyai tujuan utama untuk melihat Kebun Binatang Ueno. Akan tetapi, hal itu bukanlah hal yang mudah. Pada kenyataannya, Taman Ueno begitu luas sampai-sampai banyak yang kebingungan untuk mencapai Kebun Binatang Ueno. Oleh karena itu, perlu persiapan agar bisa mencapai Kebun Binatang Ueno dengan lancar.
Dalam artikel ini, MATCHA akan memperkenalkan cara pergi ke Kebun Binatang Ueno dari Stasiun JR Ueno yang seing digunakan banyak wisatawan.
Cara Pergi dari Taman Ueno ke Kebun Binatang Ueno
Pertama, ikuti petunjuk sebelumnya tentang "Cara pergi dari Stasiun Ueno ke Taman Ueno" dengan benar.
Binatang yang Wajib Dikunjungi di Kebun Binatang Ueno
Di Kebun Binatang Ueno terdapat beberapa binatang yang unik, seperti panda besar, okapi yang merupakan saudara jerapah, dan sebagainya. Di Jepang, panda besar hanya bisa ditemukan di 3 kebun binatang, yaitu Kebun Binatang Ueno di Tokyo, Kebun Binatang Oji di Prefektur Hyogo, dan Wakayama Adventure World di Prefektur Wakayama.
Oleh karena itu, bagian kandang panda di Kebun Binatang Ueno selalu penuh dengan pengunjung meski bukan hari libur. Waktu pemberian makan panda dengan bambu diunggah di situs resmi dan pintu masuk kebun binatang. Jika Anda ingin melihat para panda makan bambu, silakan atur rencana kedatangan menyesuaikan jam pemberian makan.
Selain itu, di sini juga Anda bisa melihat banyak binatang terkenal yang hampir punah dan sedang dilindungi di Jepang, seperti Japanese serows (Caprinornis crispus), bangau Jepang, burung jenjang Jepang, salamander besar Jepang, dan sebagainya. Jika ingin melihat binatang yang tidak ada di luar Jepang, Anda wajib mengunjungi Kebun Binatang Ueno ini.
2. The National Museum of Western Art
Mungkin, bangunan yang paling mencolok dan modern di dalam Taman Ueno adalah National Museum of Western Art.
National Museum of Western Art didesain oleh arsitek terkenal abad ke-20 bernama Le Corbusier. Bangunan ini termasuk dalam Situs Warisan Dunia dan juga Aset Kebudayaan Penting di Jepang. Banyak wisatawan yang datang dengan tujuan mengagumi seni yang dipamerkan di dalamnya ataupun mengagumi nilai estetik yang tersirat dari bangunan ini sendiri.
Di dalam museum ini terdapat lukisan-lukisan karya Claude Monet, Pierre-Auguste Renoir, dan seniman impresionis lainnya. Lalu, ada juga pahatan kasil karya seniman terkenal seperti Auguste Rodin yang dipamerkan secara permanen.
Alamat: Ueno Park 7-7, Taito-ku, Tokyo-to
Situs resmi: The National Museum of Western Art (bahasa Inggris)
3. Tokyo Metropolitan Art Museum
Tokyo Metropolitan Art Museum merupakan galeri seni umum pertama di Jepang yang didirikan pada tahun 1926 di Taman Ueno. Museum ini tidak memiliki koleksi permanen. Akan tetapi, museum ini digunakan untuk pameran spesial yang memamerkan hasil karya seniman dari dalam maupun luar Jepang.
Alamat: Ueno Park 7-47, Taito-ku, Tokyo-to
Situs resmi: Tokyo Metropolitan Art Museum (bahasa Inggris)
4. National Museum of Nature and Science, Japan Gallery
National Museum of Nature and Science merupakan salah satu museum yang ada di Taman Ueno. Kota Ueno sendiri terkenal dengan banyaknya museum dan galeri seninya. National Museum of Nature and Science sering disebut dengan 'Kahaku'. Museum ini juga merupakan museum terbesar dan museum ilmu pengetahuan satu-satunya yang ada di Jepang.
Museum ini terdiri dari 2 galeri yaitu Global Gallery dan Japan Gallery. Dalam Global Gallery, Anda bisa melihat berbagai jenis makluk hidup di dunia, juga perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dari yang paling kuno hingga yang paling modern saat ini. Di Japan Gallery, Anda bisa melihat tentang keindahan alam yang ada di pulau-pulau dalam wilayah Jepang.
Selain itu, di Japan Gallery juga Anda bisa mengenal asal-muasal pulau Jepang, flora dan fauna khas Jepang, atau dokumen yang menjelaskan tentang kehidupan orang Jepang zaman dahulu. Bagi yang tertarik dengan keberagaman hayati dan kebudayaan Jepang, tempat ini wajib dikunjungi karena bisa mengobati rasa ingin tahu Anda!
Alamat: Ueno Park 7-20, Taito-ku, Tokyo-to
Situs resmi: National Museum of Nature and Science (bahasa Inggris)
5. National Museum of Nature and Science, Global Gallery
Di lain pihak, di Global Gallery, Anda bisa melihat berbagai mamalia dan burung yang diawetkan, demonstrasi dan video keadaan dunia, perkembangan sekaligus kontribusi ilmu pengetahuan dan teknologi Jepang terhadap dunia, dan sebagainya. Bagi Anda yang tertarik dengan fisika dan ilmu pengetahuan, ini adalah museum yang sempurna!
Alamat: Ueno Park 7-20, Taito-ku, Tokyo-to
Situs resmi: National Museum of Nature and Science (bahasa Inggris)
6. Kolam Shinobazu
Kolam Shinobazu merupakan kolam alami yang luasnya sekitar 110.000 meter persegi. Kolam ini merupakan salah satu dari 3 kolam terbesar yang ada di Jepang. Saat musim panas, Anda bisa melihat bunga teratai yang berwarna pink dan putih akan memenuhi area Hasu Ike ataupun burung pecuk dan burung-burung lainnya yang hidup di area U no Ike. Selain itu, Anda juga bisa menyewa perahu dan dayung untuk berpetualang di area Boat Ike.
Di pulau yang ada di tengah kolam terdapat Kuil Bentendo. Jika Anda ingin beristirahat sejenak di Taman Ueno, Kuil Bentendo adalah tempat yang cocok sekali.
Alamat: Ueno Park, Taito-ku, Tokyo-to
7. Kuil Bentendo
Kuil Bentendo adalah kuil berbentuk segi enam yang berada di tengah Kolam Shinobazu. Kuil ini menyembah Dewi Benten, dewi yang menjawab doa tentang ilmu pengetahuan, seni, keberuntungan, dan pernikahan. Di sekitar Kuil Bentendo, Anda bisa menemukan monumen batu berbentuk kura-kura China cangkang lembek, ikan fugu, kacamata, dan pisau untuk mengucapkan terima kasih. Jika Anda mengunjungi Kuil Bentendo, tidak ada salahnya untuk melihat-lihat monumen yang unik ini.
8. Kuil Kiyomizu Kannondo
Kuil Kiyomizu Kannondo adalah sebuah kuil sekte Tendai dari agama Buddha yang telah diakui sebagai Aset Budaya Penting di Jepang. Pelukis ukiyo-e terkenal bernama Utagawa Hiroshige dalam karyanya yang berjudul "100 Pemandangan Terkenal di Edo" menggunakan Tsuki no Matsu atau cemara bulan di sini sebagai model pohon cemara di lukisannya. Selain itu, bangunan utamanya juga didesain mirip dengan Kuil Kiyomizudera di Kyoto. Kedua hal tersebut merupakan daya tarik utama dari kuil ini.
9. Kuil Ueno Toshogu
Kuil Ueno Toshogu adalah kuil yang menyembah penguasa zaman Edo yaitu klan Tokugawa, khususnya Ieyasu Tokugawa, Yoshimune Tokugawa, dan Yoshinobu Tokugawa. Biasanya orang Jepang datang ke kuil ini untuk berdoa agar mendapat keberuntungan dalam harta dan pelajaran. Mereka juga sering datang ke sini untuk membeli jimat saat musim ujian datang.
Bangunan utama terdiri dari gerbang bernama "karamon" yang punya dekorasi eksotik dan tembok sukibei (*2). Keduanya dibangun pada tahun 1651. Hal itu menjadikannya sebagai Properti Budaya Penting Nasional. Dalam konstruksi bergaya Edo ini, hal yang paling menakjubkan serta terkesan mewah adalah catnya yang berwarna merah terang dan emas.
Saat musim semi, bunga peony dan sakura akan mekar di sini. Saat musim gugur, wisatawan berdatangan untuk menyaksikan momiji. Saat musim dingin, orang berdatangan untuk melakukan hatsumode ataupun menikmati indahnya bunga peony musim dingin. Dengan kata lain, ini adalah tempat wisata yang populer sepanjang tahun.
*2 Sukibei: tergantung beberapa faktor, misal pahatannya. Ini adalah tembok yang terlihat transparan ketika dilihat dari dalam.
Alamat: Ueno Park 9-88, Taito-ku, Tokyo-to
Situs resmi: Kuil Ueno Higashi Terunomiya (bahasa Inggris)
10. Museum Shitamachi
Kata "shitamachi" merujuk pada daerah kota yang ditinggali oleh penduduk biasa di Jepang. Pemandangan yang membuat orang Jepang merasa nostalgia atau membuat orang asing merasakan suasana khas Jepang adalah pemandangan bangunan-bangunan bersejarah seperti ini. Museum Shitamachi di Taman Ueno ini adalah tempat di mana Anda akan menemukan perumahan penduduk Tokyo zaman dahulu yang hidup kembali.
Di rumah penduduk biasa ataupun warung pedagang yang sudah berumur lebih dari 100 tahun ini, Anda bisa melihat geta (sandal yang terbuat dari kayu) yang dijual pedagang, hariita (alat yang digunakan untuk menjemur kimono) yang biasa digunakan penduduk biasa ketika mencuci, dan juga peralatan rumah tangga lainnya.
Ini adalah museum berharga yang telah menyimpan kehidupan sehari-hari penduduk biasa zaman dahulu agar bisa ditunjukkan kepada generasi modern saat ini.
11. Ueno Daibutsu
Dulunya, ini adalah patung besar Buddha. Gempa bumi yang sering terjadi, perang, dan bencana-bencana lainnya membuat patung besar tersebut tersisa wajahnya saja.
12. Starbucks Taman Ueno
Ini adalah lokasi Starbucks Taman Ueno Park. Kafe ini terkenal karena desainnya yang modis. Dengan berdasar gambaran Taman Ueno, kafe ini menggunakan seni cat tradisional Jepang bernama some untuk mewarnai tampilannya.
Kursi di teras terasa bebas. Sedangkan di dalam kafe, terdapat ruangan yang luas. Meski di dalam ruangan, Anda tetap bisa menikmati pemandangan air mancur dan suasana alami Taman Ueno lewat jendela yang besar.
13. Ueno no Mori Park Side Café
Jika Anda ingin beristirahat sejenak di Taman Ueno, MATCHA merekomendasikan Park Side Cafe. Pada saat hari cerah, kursi di teras menawarkan pemandangan yang membuat Anda terasa dikelilingi oleh alam. Di sini, Anda bisa rileks dan merasa nyaman.
Musim Terbaik dan Tip untuk Menikmati Bunga Sakura di Taman Ueno
Musim bunga sakura di Tokyo dimulai dari akhir Maret sampai awal April. Taman Ueno menjadi spot utama untuk menikmati bunga sakura sejak zaman Edo karena di sini terdapat sekitar 1.200 pohon sakura dari 40 jenis varietas bunga sakura.
Setiap tahun, Festival Sakura Ueno diadakan mulai akhir maret sampai awal april. Lentera kertas akan dipajang di berbagai sudut taman sehingga menerangi bunga sakura di malam hari. Berbagai stan akan berdiri untuk menjual yakitori, yakisoba, dan makanan Jepang cepat saji lainnya karena banyaknya orang yang datang untuk melihat bunga sakura. Hal tersebut membuat taman yang sudah ramai ini menjadi semakin ramai.
Banyaknya orang yang berkumpul di sini ketika musim bunga sakura membuat sinyal ponsel sulit didapatkan. Jika Anda punya janji bertemu orang lain di sini, sebaiknya membuat janji untuk bertemu di luar taman, lalu berangkat ke taman bersama-sama.
Omong-omong, jika memang harus bertemu di sekitar taman, lentera kertas di pintu masuk Taman Ueno atau kafe Ueno Green Salon di sebelah kanan pintu masuk taman merupakan tempat yang cocok.
Untuk lebih lengkapnya, silakan baca artikel "5 Lokasi Populer Ohanami di Tokyo yang Dekat dengan Stasiun".
Artikel terkait
Informasi Penting Lain untuk Berwisata
Jika Anda ingin menukar uang asing menjadi yen atau sebaliknya, mari gunakan layanan tukar mata uang asing di bank atau ATM di Seven Eleven.
Ketika uang tunai sudah habis, mari mencari ATM yang bertanda "PLUS". Anda bisa menggunakan layanan ambil uang dengan mudah.
Artikel terkait
Di Jepang, ada layanan Wi-Fi yang praktis dan cocok untuk wisatawan asing bernama Japan Connected-free Wi-Fi. Mari unduh aplikasinya terlebih dahulu agar semua lancar.
Artikel terkait
Writer/Editor