Start planning your trip
Menjelajahi Spot Wisata Populer dan Kuliner di Prefektur Miyagi
Kota Sendai terletak di Prefektur Miyagi merupakan kota terbesar di wilayah Tohoku. Anda dapat melakukan berbagai aktivitas di sini, seperti berkunjung ke Matsushima, bermain salju, berendam di onsen, atau mencicipi kulinernya yang lezat, dan masih banyak spot menarik lainnya yang wajib dikunjungi.
Miyagi
Prefektur Miyagi terletak di wilayah Tohoku dengan di sisi timur menghadap Samudra Pasifik dan bagian barat dihiasi dengan pegunungan, seperti Pegunungan Zao dan taman-taman alami yang indah. Di sini, Anda dapat melakukan berbagai aktivitas seru yang berkaitan dengan alam. Misalnya, Anda dapat mendaki gunung yang dihiasi tanaman hijau segar saat musim panas atau saat musim dingin, Anda dapat bermain ski dan snowboarding.
Perfektur Miyagi mengalami kerusakan akibat tsunami yang sangat besar selama gempa besar Jepang di wilayah timur pada bulan Maret 2011. Hingga saat ini, rekonstruksi masih berlangsung dan kota-kotanya pun sedang dalam proses revitalisasi. MATCHA akan memperkenalkan spot-spot wisata terkenal Prefektur Miyagi di 5 area, seperti Sendai, Matsushima dan Ishinomaki, Zao, Naruko, Akiu dan Sakunami Onsen.
Area Sendai
Sumber foto: Pixta
Kota Sendai adalah pusat dari Prefektur Miyagi dan dianggap sebagai pusat transportasi utama. Pencinta sejarah Jepang pasti mengetahui tentang Date Masamune (tahun 1567─1636), seorang komandan militer era Sengoku yang memiliki hubungan dengan Sendai. Ada banyak situs bersejarah yang berkaitan dengan Date Masamune di kota ini, seperti Zuihoden.
Sendai juga terkenal dengan Festival Tanabata Sendai (Festival Tanabata: festival bintang saat musim panas) yang diadakan setiap tahun di bulan Juli. Festival ini menjadi ciri khas musim panas di Sendai karena terdapat 3.000 tanzaku (kertas harapan) dengan berbagai ukuran menghiasi arena perbelanjaan di kota.
Yuk, simak spot wisata dan festival yang diadakan di Sendai!
Sekilas Informasi Tentang Date Masamune
Sumber foto: Pixta
Date Masamune adalah seorang daimyo (penguasa suatu wilayah) yang memberikan pengaruh dari zaman Sengoku hingga zaman Edo awal. Setelah penyatuan Jepang oleh Tokugawa Ieyasu, pendiri keshogunan Edo, ia menjadi penguasa pertama sistem domain feodal Sendai (domain feodal adalah wilayah administratif pada zaman Edo). Date Masamune juga dikenal sebagai Naga Bermata Satu (pahlawan bermata satu) karena mengalami kebutaan pada mata kanannya sejak kecil.
Hingga saat ini, Date Masamune menjadi sosok sejarah yang sangat terkenal. Beliau dikenal sebagai komandan yang tidak terkalahkan dalam pertempuran dan dipercaya oleh orang-orangnya untuk memusatkan upaya ke dalam urusan internal domain. Date Masamune juga sering muncul sebagai karakter dalam anime dan game.
Ciri khasnya adalah memakai helm yang dihiasi bulan sabit besar. Anda dapat melihat helm ini secara langsung di Sendai City Museum.
Zuihoden
Sumber foto Pixta
Zuihoden menjadi makam sekaligus tempat penghormatan terakhir untuk Date Masamune. Zuihoden adalah tempat wisata paling terkenal di Sendai dengan lebih dari 100.000 orang yang mengunjungi setiap tahun. Kuil utamanya sangat indah, sesuai dengan Date Masamune yang suka dengan kemewahan. Bunga hydrangea dan pohon berbunga yang mekar dengan indah di sepanjang jalan makam pasti akan membuat pikiran Anda menjadi lebih tenang.
Di sekitar Zuihoden Anda dapat menemukan museum dan toko museum yang memamerkan perlengkapan pemakaman yang megah dan agung. Selain itu, dipamerkan juga Kansenden, makam penguasa tanah generasi kedua, yaitu Tadamune Sendai dan Zennoden, makam untuk penguasa generasi ketiga Tsunamune. Selama Festival Tanabata dan musim gugur di sini juga diadakan festival iluminasi.
Kastil Sendai
Sumber foto: Pixta
Sumber foto: Pixta.
Kastil Sendai adalah kastil yang didirikan oleh Date Masamune pada tahun 1602. Kastil Sendai juga disebut dengan Kastil Aoba karena dibangun di Gunung Aoba pada ketinggian 202 meter dari atas permukaan laut. Namun, kastil ini hancur akibat kebakaran dan hanya menyisakan menara pengawal serta tembok batu. Patung perunggu Masamune yang menunggangi kuda adalah simbol dari Kastil Sendai. Jadi, jangan sampai Anda melewatkan untuk berfoto di patung perunggu ini, ya!
Festival Tanabata Sendai
Sumber foto: Pixta.
Festival ini telah diadakan sejak zaman Date Masamune dan dipilih sebagai salah satu dari 3 festival besar wilayah Tohoku. Jalanan di kota dan tempat-tempat perbelanjaan di kota ini didekorasi dengan tanzaku (kertas harapan), origami bangau, pakaian yang dilipat dari kertas origami, dan hiasan lainnya yang disebut dengan 7 dekorasi. Hiasan ini digunakan oleh orang-orang untuk mendoakan kesejahteraan keluarga mereka, hasil panen dan hasil tangkapan ikan yang berlimpah.
Festival Tanabata diadakan di seluruh Jepang pada tanggal 7 Juli, tetapi berbeda dengan Festival Tanabata Sendai yang diadakan setiap tahun mulai dari tanggal 6 sampai 8 Agustus. Lebih dari dua juta pengunjung lokal maupun mancanegara datang setiap tahun untuk melihat dekorasi kertas yang indah ini.
Stadion Sendai
Sumber foto: Pixta.
Stadion Sendai adalah stadion olahraga yang digunakan untuk mengadakan pertandingan, seperti sepak bola, sepak bola Amerika, dan rugbi. Stadion ini juga dikenal sebagai "Yurtec Stadium Sendai". Stadion Sendai menjadi stadion rumah bagi Vegalta Sendai, tim sepak bola profesional Jepang (J-League).
Stadion ini juga populer dengan tata letak tempat duduk yang sangat bagus sehingga memudahkan penonton menyaksikan pertandingan dari setiap tempat. Jika ada pertandingan dari tim yang Anda sukai, cobalah datang untuk menyaksikan pertandingan tersebut secara langsung di stadion ini!
Akses Menuju Sendai
Jika pergi ke Sendai dari Tokyo, MATCHA merekomendasikan Anda untuk menggunakan Tohoku Shinkansen. Terdapat 3 layanan kereta di Tohoku Shinkansen, yaitu Hayabusa, Hayate, dan Yamabiko. Jika menggunakan Hayate, Anda akan tiba di Sendai dalam waktu 1 jam 40 menit, sedangkan dengan Hayabusa memerlukan waktu sekitar 1 jam 35 menit. Tarif menggunakan Yamabiko relatif lebih murah, tetapi kereta ini akan sering melakukan pemberhentian selama perjalanan sehingga memakan waktu sekitar 2 jam sampai 2 jam 15 menit untuk sampai di Sendai.
Tarif kereta berkisar antara 10.000 yen sampai 19.930 yen untuk tiket sekali jalan dan sewaktu-waktu akan mengalami perubahan harga tergantung pada layanan kereta dan kelas kursi kereta.
Artikel terkait
Area Matsushima dan Ishinomaki
Di sebelah timur pusat Prefektur Miyagi adalah daerah Ishinomaki, tempat di mana pulau-pulau terpencil nan indah yang berada di sepanjang Samudra Pasifik. Daerah ini juga hancur dilanda gempa besar Jepang wilayah timur pada tahun 2011. Di antara pulau-pulau terpencil itu, terdapat beberapa pulau yang paling terkenal, yaitu Matsushima, Tashirojima yang dikenal sebagai pulau kucing, dan Kinkasan, sebuah pulau yang dianggap sebagai tempat spiritual yang sangat terkenal.
Di Ishinomaki, rekonstruksi masih terus dilanjutkan dan jumlah wisatawan pun mengalami peningkatan. Selanjutnya, MATCHA akan merangkum daya tarik dari daerah pesisir Prefektur Miyagi.
Matsushima
Sumber foto: Pixta.
Matsushima adalah sebuah kepulauan di Teluk Matsushima di sebelah timur Prefektur Miyagi. Pemandangan yang terdiri dari pulau-pulau besar dan kecil dengan jumlah sekitar 260 pulau dan laut yang terlihat sangat indah persis seperti dalam kartu pos bergambar.
Bersama dengan Miyajima (Itsukushima) di Prefektur Hiroshima dan Amanohashidate di Prefektur Kyoto, Matsushima menjadi salah satu dari 3 pulau dengan pemandangan terindah di Jepang. Pemandangan terindah ini maksudnya adalah spot yang memiliki pemandangan spektakuler di antara spot dengan pemandangan indah lainnya. Saat ini, terdapat 36 spot dengan pemandangan terindah di Jepang yang sudah terdaftar.
Untuk sampai ke Matsushima dari Stasiun JR Sendai, naiklah Jalur Senseki menuju Stasiun Matsushima-Kaigan dengan biaya sekitar 420 yen sekali jalan dan memerlukan waktu sekitar 40 menit.
Artikel terkait
Tashirojima (Pulau Kucing)
Sumber foto: Pixta
Tashirojima adalah pulau dengan luas sekitar 3,14 kilometer persegi di Semenanjung Oshika di timur laut Prefektur Miyagi. Tashirojima juga dikenal sebagai pulau kucing karena tempat ini dianggap sebagai surganya kucing dengan lebih dari 100 kucing liar yang hidup melebihi jumlah penduduk yang tinggal di pulau ini, yaitu sekitar 80 penduduk.
Untuk dapat pergi ke Tashirojima, Anda harus menaiki kapal feri. Silakan naik kapal feri Jalur Ajishima dari Pelabuhan Ishinomaki dan Anda akan tiba di pulau ini dalam waktu sekitar 50 menit. Biaya yang diperlukan sekitar 1.230 yen dalam sekali jalan untuk orang dewasa.
Kota Ishinomaki
Sumber foto: Pixta
Ishinomaki adalah kota yang terletak di bagian timur laut Prefektur Miyagi. Selama zaman Edo, Ishinomaki dikenal sebagai pelabuhan pengiriman beras terbesar di wilayah Tohoku dan saat ini menjadi usaha perikanan yang sangat makmur.
Tambak, rumah-rumah, dan toko-toko yang ada di sepanjang laut juga ikut hancur tersapu oleh tsunami akibat dari gempa besar Jepang wilayah timur pada tahun 2011. Namun, berkat upaya rekonstruksi oleh pemerintah, toko-toko yang rusak membuka kembali bisnis mereka di 2 distrik perbelanjaan sementara yang disebut Oshika Noren Gai dan Ogatsu Tanakoya Gai. Distrik perbelanjaan ini sekarang menjadi daya tarik Ishinomaki bagi para wisatawan.
Anda dapat mencicipi makanan khas Ishinomaki di restoran-restoran di kawasan perbelanjaan ini, seperti makarel, tiram, dan Ishinomaki yakisoba yang dibuat dengan kaldu makanan laut.
Stasiun Ishinomaki dapat diakses dari Stasiun JR Sendai di Jalur JR Senseki dengan biaya sekitar 860 yen dan memakan waktu sekitar 1 jam 30 menit.
Kinkazan
Sumber foto: Pixta
Kinkazan adalah pulau terpencil dengan populasi 5 orang di lepas Pantai Ishinomaki. Di sini, emas pertama kali diproduksi di Jepang. Di sini terdapat "Kuil Kinkazan Koganeyama" yang dibangun lebih dari 1.200 tahun lalu untuk merayakan produksi emas pertama.
Kuil ini adalah tempat spiritual Jepang yang terkenal dengan kekayaannya secara ekonomi. Banyak yang percaya bahwa jika Anda "mengunjungi kuil selama 3 tahun berturut-turut, Anda akan dilimpahkan dengan rezeki selama sisa hidup Anda". Cobalah mengunjungi kuil ini jika ingin memiliki rezeki yang lancar!
Setiap hari Minggu, terdapat sebuah kapal menuju Kinkazan dari Pelabuhan Onagawa. Untuk pergi ke Kinkazan dari Stasiun JR Ishinomaki, ambil Jalur Ishinomaki dan keluar di Stasiun Onagawa. Kemudian, berjalanlah sekitar 10 menit ke Pelabuhan Onagawa, lalu naik kapal "Ushio Planning" dari pelabuhan. Biayanya 3.500 yen per orang untuk tiket pulang pergi dan akan memakan waktu sekitar 35 menit.
Artikel terkait
Area Miyagi Zao
Sumber foto: Pixta
Pegunungan Zao membentang di kedua Prefektur Miyagi dan Prefektur Yamagata, dengan pegunungan yang ditemukan di Miyagi disebut sebagai Miyagi Zao. Daerah Miyagi Zao dikembangkan menjadi resor tempat Anda dapat menikmati trekking dan barbeque di musim panas atau kegiatan yang dapat dilakukan saat musim dingin, seperti bermain ski.
Kota Zao meliputi area di kaki gunung dan merupakan daerah yang sangat maju dalam bisnis peternakan sapi perah. Keju Zao, soft cream, dan produk susu lainnya yang dibuat dengan susu berkualitas tinggi. Jadi, Anda wajib mencicipi produk-produk olahan susu dari Kota Zao.
Bermain Salju
Ada dua lereng ski di Zao, yaitu Sumikawa Snow Park, di mana Anda dapat menikmati salju terbaik dan Miyagi Zao Eboshi Resort, lereng yang menawarkan jalur ski terpanjang di Prefektur Miyagi.
Pemain ski dan snowboarder dari seluruh negeri berkunjung ke Zao pada saat musim dingin untuk menikmati berbagai kegiatan salju. Melakukan trekking salju atau berjalan di gunung bersalju dengan sepatu salju adalah kegiatan populer yang harus dicoba di sini.
Zao Fox Village
Sumber foto; Pixta
Zao Fox Village adalah kebun binatang rubah yang jarang ditemukan di seluruh dunia, di mana Anda dapat menemukan lebih dari 100 ekor rubah bebas berkeliaran. Tanpa disadari Anda akan ikut merasa bahagia ketika melihat betapa damainya rubah-rubah ini hidup berdampingan.
Di taman ini juga menjual berbagai pernak-pernik rubah, seperti gantungan kunci rubah dan mug yang terlihat sangat lucu dan populer dikalangan pengunjung.
Artikel terkait
Okama
Sumber foto: Pixta
Okama merupakan danau kawah dengan spot pemandangan yang menakjubkan dan menjadi simbol Zao. Danau kawah ini terbentuk akibat letusan gunung berapi dan ketika dilihat secara keseluruhan danau ini berbentuk seperti ketel (kama). Warna hijau zamrud pada permukaan danau terlihat sangat indah. Namun, warna danau ini dapat berubah tergantung pada musim dan cuaca sehingga danau ini juga disebut dengan Goshikinuma atau Danau 5 Warna.
Daerah sekitar danau memiliki temperatur suhu lebih rendah dibandingkan kaki gunung yang membuat danau terasa cukup sejuk, bahkan selama pertengahan musim panas. Nah, cobalah untuk berkunjung ke sini dan pakailah pakaian yang hangat sebagai antisipasi dari cuaca yang tidak menentu.
Akses ke Miyagi Zao
MATCHA merekomendasikan Anda untuk menggunakan mobil jika pergi ke Miyagi Zao karena jarak antara spot wisata lainnya dengan Miyagi Zao cukup jauh. Misalnya, jika tujuan Anda adalah rumah peristirahatan Zao Summit di dekat Okama, maka Anda akan berkendara selama 90 menit dari Stasiun JR Sendai.
Anda akan berkendara di jalan kaki gunung sebelum menuju ke puncak di jalan tol gunung yang disebut dengan Zao Highline. Untuk mobil biasa membayar sekitar 550 yen. Tol tidak beroperasi saat malam hari dari pukul 16.00 sampai pukul 08.00 pagi berikutnya.
*Jalan ditutup dari akhir Oktober 2019 hingga akhir musim dingin antara pukul 16.00 hingga pukul 08.00 keesokan paginya. Jalan ini juga akan ditutup pada periode waktu yang sama pada musim dingin dari awal November 2019 hingga akhir April 2020.
Area Naruko
Photo by Pixta
Naruko adalah kota onsen yang ada di Kota Osaki, Prefektur Miyagi. Boneka kokeshi merupakan kerajinan tradisional Prefektur Miyagi. Namun, Anda juga dapat menemukan banyak kerajinan kokeshi ini di Kota Naruko. MATCHA merekomendasikan Anda untuk mencoba melukis kokeshi sambil mengunjungi sumber air panas di sini.
Naruko Onsen
Naruko Onsen adalah area pemandian air panas yang menjadi pusat utama di Tohoku. Terdapat lebih dari 370 jenis sumber air panas di Naruko Onsen dengan 9 dari 11 sumber air panas berkualitas di Jepang ditemukan di sini.
Anda dapat menikmati wisata sehari onsen di "Takinoyu" yang berusia 1.000 tahun atau "Waseda Sajikiyu", yang menggunakan sumber mata air dan ditemukan oleh seorang mahasiswa, dan masih banyak penginapan air panas yang dapat Anda kunjungi di sini.
Jika ingin mengikuti kegiatan melukis kokeshi, silakan datang ke toko atau museum khusus kokeshi, seperti Museum Iwashita Kokeshi, Museum Kokeshi, dan Matuda Shop.
Ngarai Naruko
Photo by Pixta.
Ngarai Naruko dapat ditempuh dengan taksi sekitar 10 menit dari kota onsen. Ngarai Naruko menjadi ngarai yang memiliki spot pemandangan terindah di Prefektur Miyagi. Anda akan melihat pemandangan menakjubkan dari "Naruko Rest House", sebuah spot wisata yang sayang untuk dilewatkan. Anda dapat menikmati tanaman hijau segar di musim panas atau dedaunan musim gugur yang berwarna-warni bersama dengan lembah berbatu raksasa.
Akses dari Sendai ke Naruko
MATCHA merekomendasikan Anda untuk menggunakan kereta api atau bus ekspres ke Naruko Onsen.
・Kereta: Stasiun JR Sendai (Tohoku Shinkansen: 15 menit) → Stasiun JR Furukawa (jalur cepat Rikuu East: 40 menit) → Stasiun Naruko Onsen.
・Bus: Stasiun JR Sendai (bus ekspres: 1 jam 30 menit) → Naruko Onsen Kurumayu.
Area Akiu dan Sakunami
MATCHA akan memperkenalkan 2 area onsen terkenal di Prefektur Miyagi, yaitu Akiu Onsen dan Sakunami Onsen.
Akiu Onsen
Picture courtesy of Miyagi Prefecture Tourism Division
Akiu Onsen adalah area onsen yang terletak di Kota Akiu, Sendai. Akiu Onsen menjadi salah satu dari 3 sumber air panas Oshu serta salah satu satu dari 3 sumber air panas terbaik di Jepang bersama Dogo Onsen di Prefektur Ehime dan Arima Onsen di Prefektur Hyogo.
Ada banyak penginapan tradisional dan penginapan lainnya yang berkualitas di area ini dengan harga terjangkau. Akiu menjadi kota onsen yang dapat dinikmati mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, termasuk berbagai aktivitas yang dapat dilakukan di sini. Untuk sampai ke Akiu Onsen, MATCHA merekomendasikan Anda untuk naik bus ekspres.
Jika berangkat dari Stasiun Sendai, naiklah bus transportasi Miyagi menuju Akiu Onsen dari terminal bus di luar pintu keluar barat Stasiun JR Sendai dan Anda akan tiba dalam waktu 60 menit.
Sakunami Onsen
Picture courtesy of Miyagi Prefecture Tourism Division
Sakunami Onsen dikenal sebagai "Sendai no Okuzashiki" (okuzashiki: onsen yang ada di pinggiran kota) adalah kota onsen di Sendai bagian barat. Sakunami Onsen memiliki tingkat popularitas yang tinggi dan telah dikunjungi oleh budayawan dan para selebriti sejak dibuka pada tahun 1796. Onsen ini juga sangat populer dikalangan wanita karena dianggap sebagai "sumber air panas untuk kecantikan" yang memiliki kualitas air sangat lembut.
Akses menuju Sakunami Onsen cukup mudah dijangkau. Silakan naik bus Kota Sendai dari Stasiun JR Sendai selama 70 menit. Jika naik kereta, pergilah ke Stasiun JR Sakunami di Jalur Senzan. Kemudian, ganti kendaraan dengan bus antar-jemput untuk menuju penginapan masing-masing dan Anda akan tiba dalam waktu sekitar 5 menit.
Kuliner Khas Miyagi
Prefektur Miyagi terkenal dengan zunda mochi yang dibuat dengan pasta kacang hijau tumbuk. Selain itu, zunda mochi yang dibuat dengan pasta kacang merah juga populer belakangan ini.
Sumber foto: Pixta
Bagi Anda pencinta daging sapi, Anda wajib mencicipi makanan populer Sendai, seperti gyutan atau lidah sapi. Teksturnya unik dan memiliki cita rasa yang sangat lezat.
MATCHA juga merekomendasikan Anda mencoba hagi no tsuki, sebuah manisan yang terbuat dari krim custard dengan adonan yang sangat lembut.
Artikel terkait
Ayo, Berlibur ke Prefektur Miyagi!
Spot-spot wisata di Prefektur Miyagi yang MATCHA perkenalkan adalah spot wisata dengan akses yang mudah dijangkau dari Stasiun JR Sendai dan Bandara Sendai. Anda tidak akan kesulitan ataupun tersesat ketika mengunjungi spot-spot wisata ini.
Jika Anda mengunjungi Prefektur Miyagi untuk pertama kalinya, sebaiknya kunjungilah kota onsennya dan pulau-pulau terpencil di Sendai. Anda pasti akan terpikat oleh pesona Prefektur Miyagi yang kaya akan wisata alamnya.
Artikel terkait
Main image by Pixta