Start planning your trip
H Shopping Street: Mengenal Kehidupan Warga Lokal Kota Kameoka, Kyoto
Bosan dengan wisata Kyoto yang itu-itu saja? Bagaimana jika jalan-jalan seru sambil mengenal keseharian warga lokal di Kota Kameoka yang letaknya tak jauh dari pusat Kyoto?
Kota Kameoka, Kyoto dikembangkan sebagai joukamachi (kota benteng) di area reruntuhan Kastil Tamba Kameyama. Kastil ini dibangun tahun 1577 oleh Akechi Mitsuhide, seorang jenderal zaman Sengoku . Lokasinya mudah diakses, hanya perlu 20 menit perjalanan naik rapid train dari Stasiun JR Kyoto.
Meski bangunan kastilnya sendiri sudah tidak bersisa, namun Anda masih dapat menjumpai ※1 hori (seperti foto di atas) di beberapa sudut kota ini.
※1 Hori: parit sebagai perlindungan dari musuh maupun hewan yang menyusup ke dalam kastil.
Sekilas Tentang H Shopping Street
H Shopping Street sudah beroperasi sejak tahun 1953. Dahulu, tempat ini merupakan jokamachi Kastil Tamba Kameyama. Jajaran pertokoan pada masa itu dibangun menyerupai bentuk huruf H dan itulah yang menjadi asal nama H Shopping Street.
Toko-toko yang menjadi bagian dari shopping street dipasangi papan yang bentuknya seperti di sebelah kiri atas foto. Jika bicara tentang “shopping street” di Jepang, umumnya orang akan membayangkan lorong arkade atau toko-toko yang berjajar di sepanjang kedua sisi jalan. Nah, H Shopping Street ini agak berbeda karena berupa kumpulan toko-toko yang didirikan di sekitar area bekas jokamachi.
H Shopping Street merupakan tempat yang terus dicintai warga Kota Kameoka hingga sekarang. Oleh karena itu, kali ini MATCHA akan memperkenalkan beberapa spot di mana Anda dapat merasakan kehidupan sehari-hari dari warga lokal.
Tempat ini juga cocok sekali bagi Anda yang gemar menjelajah kota.
Kyoto / Kameoka 「遠くて近い」を探りながら、肌で感じる面白さを綴っていきたいです。