Start planning your trip
Rekomendasi Omamori Unik dan Langka di 5 Kuil Kyoto dan Osaka
Omamori adalah jimat yang dipercaya menyimpan kekuatan dewa atau Buddha. Jimat dengan berbagai manfaat ini bisa didapatkan di kuil-kuil yang ada di seluruh penjuru Jepang. Artikel ini akan memperkenalkan omamori unik dan langka yang bisa ditemukan di lima kuil yang ada di Osaka dan Kyoto.
Mengenang Wisata Kuil dengan Omamori
Saat berwisata ke kuil Jepang, banyak wisatawan yang tidak hanya berziarah, tapi juga mengagumi keindahan arsitektur kuil atau pemandangan empat musim seperti bunga sakura dan dedaunan musim gugur. Namun, mumpung sudah mengunjungi power spot, tidak ada salahnya untuk mendapatkan stempel goshuin atau omamori sebagai kenang-kenangan, bukan?
Kali ini, tim editorial MATCHA akan memperkenalkan lima kuil di Kyoto dan Osaka dengan omamori yang unik dan langka. Pastikan untuk mengunjungi kuil-kuil berikut saat Anda berwisata ke Wilayah Kansai!
Kuil di Kyoto dan Osaka dengan Omamori Unik dan Langka
1. Kuil Mimuroto-ji (Uji)
Kuil Mimuroto-ji terletak di Uji, Kyoto, dan bisa dicapai sekitar 15 menit jalan kaki dari Stasiun Mimurodo (Keihan Electric Railway).
Kuil ini dikenal akan keindahan bunga dan tanaman musimannya, seperti rhododendron di bulan Mei, hydrangea di bulan Juni, seroja di musim panas, maple di musim gugur, dan sebagainya.
Taman hydrangea kuil ini ditumbuhi 10.000 bunga dan dikenal sebagai salah satu tempat dengan pemandangan hydrangea terindah di Jepang.
Oleh karena itu, Kuil Mimuroto-ji memiliki beberapa jenis omamori dengan model hydrangea. Di antara omamori tersebut, yang paling populer adalah "heart ajisai no omamori". Konon, dengan memilikinya, permohonan cinta Anda akan dikabulkan.
Selain itu, tersedia juga omamori dengan tema bunga yang berbeda-beda tergantung bulannya. Cocok sekali untuk dijadikan hadiah ulang tahun, bukan?
2. Kuil Nishiki-Tenmangu (Kyoto)
Kuil Nishiki-Tenmangu terletak di dalam Pasar Nishiki, sebuah distrik perbelanjaan ternama dengan julukan "Dapur Kyoto". Meskipun kuil ini bukan kuil besar, ada banyak orang yang datang berziarah ke sini.
Kuil Nishiki-Tenmangu dikenal akan "Hello Kitty omamori"-nya yang imut.
Selain itu, ada juga "pet omamori" yang jarang ditemukan serta "nakayoshi omamori" yang bermanfaat untuk memperlancar hubungan pertemanan.
Sugawara no Michizane yang merupakan Dewa Pendidikan diabadikan di Kuil Nishiki-Tenmangu. Kesukaannya akan buah plum menjadikan Kuil Nishiki-Tenmangu menyediakan daigan-ume, yaitu omamori dari kayu yang berbentuk bulat seperti buah plum. Masukkan kertas bertuliskan permohonan ke dalam daigan-ume. Kemudian, gantung daigan-ume di pohon. Konon, dengan melakukan hal tersebut, permohonan Anda akan dikabulkan.
3. Kuil Shimogamo (Kyoto)
Kuil Shimogamo merupakan salah satu kuil ternama di Kyoto. Kuil ini bisa dicapai dengan 12 menit jalan kaki dari Stasiun Demachiyanagi (Keihan Electric Railway). Sungai Kamo dan Sungai Takano mengalir tepat di samping kuil. Selain itu, beragam spot wisata menarik juga dapat ditemukan di area sekitar kuil.
Di dalam dan sekitar Kuil Shimogamo terdapat area hijau atau hutan seperti Kamogawa Park dan Tadasu-no-Mori yang cocok dikunjungi untuk berjalan-jalan.
Kuil ini menyediakan berbagai macam omamori. Selain omamori biasa, ada juga omamori langka berbentuk komainu, yaitu hewan suci penjaga pintu masuk kuil.
Pada periode tertentu, Sungai Mitarashi yang berada di area kuil akan menyemburkan air mata air. Gelembung yang terbentuk selama periode tersebut menjadi inspirasi salah satu omamori kuil ini yang berfungsi untuk mencegah penyakit. Tanaman futaba aoi (Asarum caulescens Maxim) yang merupakan lambang Kuil Shimogamo juga ditambahkan di desain omamori tersebut.
Konon, gelembung Sungai Mitarashi merupakan model dari camilan tradisional Jepang mitarashi dango.
4. Kuil Mikami-jinja (Kyoto)
Di Arashiyama, Kyoto terdapat Kuil Mikami-jinja yang merupakan satu-satunya kuil di Jepang yang berhubungan dengan rambut. Meskipun kuil ini kecil, banyak tukang cukur, kosmetologis, dan orang dengan masalah rambut yang datang berziarah ke sini.
Kuil Mikami-jinja memiliki berbagai macam omamori yang berhubungan dengan tukang cukur dan kosmetologis. Salah satunya adalah "takumi mamori", yaitu omamori berbentuk gunting potong rambut.
Ada juga omamori berbentuk sisir bernama "ogushi mamori".
Di Kuil Mikami-jinja juga terdapat gundukan bernama "kamidzuka" yang mengabadikan rambut persembahan para peziarah. Banyak orang berdoa di kuil ini demi meningkatkan keterampilan dalam mencukur rambut atau kosmetologi, serta demi rambut yang indah atau tebal.
5. Kuil Samuhara (Osaka)
Cincin dari Kuil Samuhara di Osaka dikenal sebagai omamori yang paling susah didapatkan di Jepang.
Sejak zaman kuno, kata "samuhara" (lihat empat huruf kanji pertama di sebelah kiri atas foto untuk penulisan resmi kanji) dianggap memiliki kekuatan misterius untuk menghindari berbagai macam bencana. Konon saat perang, banyak tentara Jepang menulis "samuhara" di barang-barang pribadi mereka dan berdoa untuk keselamatan mereka.
Cincin Kuil Samuhara adalah omamori dengan empat huruf kanji misterius terukir di dalamnya. Setiap orang hanya bisa mendapatkan satu cincin dengan ukuran yang pas di jari mereka masing-masing. Cincin ini tidak bisa didapatkan melalui reservasi. Anda hanya bisa mendapatkannya saat berziarah langsung ke kuil.
Cincin kuil ini memang susah didapatkan. Namun, hanya dengan mengunjungi kuil ini, Anda bisa merasakan kekuatan misterius yang sangat kuat. Tidak ada salahnya untuk mencoba berziarah ke kuil ini, bukan?
Ayo Mengelilingi Kuil di Jepang!
Ada banyak kuil di Jepang yang masing-masing menawarkan omamori atau papan ema yang unik. Jadi, pastikan untuk menambah wisata kuil ke daftar wisata Jepang Anda dan temukan omamori kesukaan Anda!
Artikel terkait
Cek juga informasi terkini MATCHA di Facebook, Twitter, dan Instagram!
Artikel ini berasal dari artikel bahasa Mandarin tradisional yang diterbitkan pada tanggal 11 Januari 2019 dan kemudian diterjemahkan ke dalam bahasa Jepang.
喜歡自然,喜歡夕陽,喜歡咖啡館。 喜歡散步,喜歡開車,喜歡探險未知。