Liburan di Tokyo! Nikmati Layanan untuk Keluarga dan Anak di karaksa hotel

Akses Tercepat Dari Kyoto dan Osaka Menuju Nara, Kota Situs Warisan Dunia

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Anda ada rencana ke Osaka atau Kyoto? Cobalah pergi ke Nara juga. Kota cantik dengan suasana tenang ini letaknya tidak jauh dari dua kota tersebut. Yuk, simak artikel ini dan pilihlah akses yang paling nyaman bagi Anda!

Ditulis oleh

MATCHA編集部のアカウントです。 訪日旅行者の知りたい日本の役立つ情報や、まだまだ知られていない隠れた日本の魅力を発信します。

more

Nara, Kota Situs Warisan Dunia

世界遺産の街・奈良へ行こう!京都、大阪からの行き方ガイド

photo by Pixta

Prefektur Nara memiliki suasana yang tenang. Di sini Anda dapat menikmati keindahan bangunan-bangunan bersejarah Jepang, seperti Kuil Todaiji yang menjadi tempat wisata populer di Nara, Kuil Horyuji yang terdaftar sebagai salah satu situs warisan dunia, dan lain-lain.

Akses dari Kyoto dan Osaka menuju Nara cukup mudah sehingga saat Anda berkunjung ke Wilayah Kansai tidak ada salahnya jika sekalian berkunjung ke Nara.

Akan tetapi, tidak ada jalur kereta dan shinkansen langsung dari Tokyo menuju Nara. Anda harus pergi dulu ke prefektur terdekat, yaitu Kyoto atau Osaka lalu berganti kereta.

Artikel ini akan membahas tentang akses dari Kyoto dan Osaka menuju Nara.

Akses Menggunakan Kereta

Secara garis besar terdapat 2 cara akses dari Kyoto dan Osaka menuju Nara. Cara pertama adalah dengan naik kereta milik Perusahaan Kintetsu, yaitu kereta limited express Kintetsu. Cara kedua adalah dengan naik kereta JR Nara Line. Keduanya berangkat dari Stasiun Osaka dan Stasiun Kyoto.

Stasiun Kintetsu Nara dan Stasiun JR Nara terpisah jarak sekitar 800 meter (sekitar 15 menit jalan kaki) sehingga ada baiknya memilih stasiun tujuan terdekat dengan lokasi tujuan wisata.

Artikel Terkait:

Sightseeing In And Around Nara, The UNESCO World Heritage City (bahasa Inggris)

Jika Ingin ke Kuil Kofukuji, Kuil Kasuga Taisha, dan Kuil Todaiji, Gunakan Stasiun Kintetsu Nara

【目的地別】京都、大阪から世界遺産の街・奈良へ行こう!!!

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Taman Nara yang memiliki banyak rusa, Kuil Todaiji yang terkenal dengan patung Buddha raksasanya, atau Kuil Kofukuji yang memiliki pagoda 5 tingkat, sebaiknya Anda turun di Stasiun Kintetsu Nara yang jaraknya lebih dekat.

1. Akses dari Stasiun JR Osaka

Dari Osaka, naiklah JR Osaka Loop Line yang menuju ke Tennoji. Turunlah di Stasiun Tsuruhashi lalu berganti kereta Kintetsu Nara Line menuju Stasiun Kintetsu Nara. Waktu perjalanan sekitar 1 jam. Biaya yang diperlukan adalah 670 yen.

2. Akses dari Stasiun Kintetsu Kyoto

Bagi Anda yang ingin transportasi yang cepat dan nyaman, kereta limited express Kintetsu merupakan pilihan yang tepat. Waktu perjalanan yang diperlukan hanya sekitar 35 menit. Seluruh tempat duduk kereta ini menggunakan sistem reservasi sehingga Anda tidak perlu khawatir harus berdiri sepanjang perjalanan. Meski biaya yang diperlukan sedikit lebih mahal, yaitu 1.130 yen, tetapi Anda sudah pasti dapat tempat duduk. Reservasi dapat dilakukan di situs resmi atau di loket pembelian tiket midori no madoguchi.

Bagi Anda yang ingin menghemat biaya, naiklah kereta express Kintetsu Kyoto menuju Kintetsu Nara dengan biaya 620 yen. Waktu perjalanan sekitar 50 menit. Berbeda dengan kereta limited express, kereta ini tidak memerlukan reservasi.

Jika Anda naik kereta menuju Kashiharajingu-mae, silakan turun di Stasiun Yamato-Saidaiji kemudian berganti kereta yang menuju Stasiun Kintetsu Nara.

Harap diperhatikan, hanya ada 2 kereta limited express yang beroperasi setiap 1 jam, sedangkan kereta express yang lebih hemat biaya ada 4 kereta yang beroperasi setiap 1 jam.

Artikel Terkait:

Apakah Benar Ada Rusa di Taman Nara?
Nara, Kota Tua yang Misterius dan Bersejarah

Jika Ingin ke Kuil Horyuji, Gunakan Stasiun JR Nara

【目的地別】京都、大阪から世界遺産の街・奈良へ行こう!!!

Bagi Anda yang ingin berkunjung Kuil Horyuji yang merupakan bangunan tertua di dunia yang terbuat dari kayu, akan lebih praktis jika menggunakan Stasiun JR Nara. Selain itu, di sini juga terdapat terminal bus yang besar sehingga Anda juga dapat pergi dengan naik bus.

1. Akses dari Stasiun Osaka

Akses dari Stasiun JR Osaka sangat mudah. Jika naik kereta Osaka Loop Line arah Nishikujo menuju Nara, maka Anda akan sampai ke Stasiun JR Nara. Waktu perjalanan sekitar 50 menit dengan biaya 800 yen.

2. Akses dari Kyoto

Akses dari Kyoto juga sangat mudah. Naiklah kereta rapid Miyakoji Nara Line menuju Nara. Waktu perjalanan sekitar 45 menit dengan biaya 710 yen.

Anda juga bisa naik kereta selain kereta rapid Miyakoji Nara Line untuk menuju ke Nara, namun akan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 50 menit hingga 1 jam. Biayanya tetap sama yaitu 710 yen.

Jika Ingin ke Kuil Omiwa, Kuil Hasedera, dan Gunung Miwa, Gunakan Stasiun Kintetsu Sakurai

世界遺産の街・奈良へ行こう!京都、大阪からの行き方ガイド

Sumber gambar: Omiwa Jinja: A Shrine That Worhips Mt. Miwa, Where The Deity Resides

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Kuil Omiwa yang merupakan salah satu kuil tertua di Jepang, Kuil Hasedera yang merupakan tempat untuk menikmati bunga di keempat musim, atau Gunung Miwa yang merupakan tempat suci Kuil Omiwa, akan lebih praktis jika menggunakan Stasiun Kintetsu Sakurai.

1. Akses dari Stasiun JR Osaka

Dari Stasiun JR Osaka, Anda hanya perlu berganti kereta 1 kali. Pertama, naiklah kereta JR Osaka Loop Line arah Kyobashi dan Tsuruhashi. Turunlah di Stasiun Tsuruhashi, kemudian berganti kereta express Kintetsu Osaka Line menuju Aoyamacho. Waktu perjalanan sekitar 1 jam dengan biaya 800 yen.

2. Akses dari Stasiun Kintetsu Kyoto

Dari Stasiun Kintetsu Kyoto naik kereta express Kintetsu Kyoto Line arah Kashiharajingu-mae. Turun di Stasiun Yamato-Yagi lalu berganti kereta Kintetsu Osaka Line arah Yamato-Asakura menuju Stasiun Sakurai. Waktu perjalanan sekitar 1 jam 10 menit dengan biaya 940 yen.

Jika Ingin ke Gunung Yoshino, Gunakan Stasiun Kintetsu Yoshino

【目的地別】京都、大阪から世界遺産の街・奈良へ行こう!!!

Untuk menuju Gunung Yoshino yang terkenal di seluruh Jepang sebagai tempat melihat bunga sakura, pertama-tama Anda harus pergi menuju Stasiun Kintetsu Yoshino. Dari Stasiun Kintetsu Yoshino, berjalanlah menuju Stasiun Senbonguchi. Selanjutnya, naik kereta kabel menuju Stasiun Yoshino Yamaguchi, lalu Anda akan sampai di Gunung Yoshino.

Kereta kabel untuk sementara tidak beroperasi hingga musim panas 2019 karena mengalami kerusakan mesin. Oleh karena itu, setelah turun di Stasiun Kintetsu Yoshino, Anda direkomendasikan untuk berjalan kaki melalui rute pendakian Nanamagarizaka. Dalam waktu sekitar 20 menit, Anda akan sampai di sekitar Shita-senbon, Gunung Yoshino. Dengan melewati rute ini, Anda bisa berjalan-jalan sambil menikmati pemandangan.

Untuk informasi selengkapnya, silakan cek di sini.

1. Akses dari Osaka

Akses dari Osaka menuju Stasiun Kintetsu Yoshino cukup rumit. Pertama, naik kereta rapid Yamatoji arah Nishikujo dan Tennoji menuju Stasiun Tennoji. Setelah itu, berjalan kaki sekitar 10 menit menuju Stasiun Osaka Abenobashi. Selanjutnya, naik kereta limited express Kintetsu Minami Osaka Yoshino Line arah Yoshino lalu menuju ke Stasiun Yoshino.

Waktu perjalanan sekitar 1 jam 43 menit dengan biaya 1.670 yen. Sedikit lebih mahal karena dibutuhkan biaya tiket khusus saat naik kereta limited express. Tiket kereta limited express dapat dibeli sejak sebulan sebelum keberangkatan di Stasiun Kintetsu, agen travel, atau di situs resmi.

2. Akses dari Kyoto

Dari Stasiun Kyoto naik kereta limited express Kintetsu arah Kashiharajingu-mae. Selanjutnya, di Stasiun Kashiharajingu-mae berganti kereta limited express Kintetsu arah Yoshino menuju Stasiun Kintetsu Yoshino. Waktu perjalanan sekitar 1 jam 40 menit dengan biaya 2.550 yen.

Sebenarnya masih ada cara akses lain, akan tetapi waktu yang dibutuhkan lebih lama dan pergantian kereta juga rumit sehingga lebih baik pergi menggunakan kereta limited express.

Jika Ingin Langsung Sampai ke Tempat Tujuan, Gunakan Taksi

【目的地別】京都、大阪から世界遺産の街・奈良へ行こう!!!

Bagi Anda yang ingin langsung menuju ke tempat tujuan dan membawa banyak barang, sebaiknya naik taksi. Dari Osaka atau Kyoto, waktu perjalanan yang dibutuhkan sama, yaitu 1 jam 30 menit. Dengan 13.000 yen, Anda bisa sampai ke Kota Nara.

Mungkin ada yang sudah pernah atau baru akan pergi ke Osaka dan Kyoto. Mumpung dekat, bagaimana jika Anda coba juga berkunjung ke Nara?

※Artikel ini telah terbit pada tanggal 30 Mei 2016, kemudian ditulis ulang menjadi edisi tahun 2018.

Ditulis oleh

MATCHA

MATCHA編集部のアカウントです。 訪日旅行者の知りたい日本の役立つ情報や、まだまだ知られていない隠れた日本の魅力を発信します。

more
Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.