Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Panduan Wisata Mengunjungi Gunung Koya, Tempat Suci Umat Buddha di Jepang

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Seluruh area Gunung Koya di Prefektur Wakayama merupakan pusat agama Buddha sekte Shingon dengan sejarah lebih dari 1200 tahun. Kali ini, MATCHA akan merangkum informasi mengenai spot wisata serta festival yang diadakan di Gunung Koya.

Tanggal terbit :

Gunung Koya

【和歌山県】聖地・高野山を訪れるのに役立つ、お得情報!

Gunung Koya yangterletak di Prefektur Wakayama merupakan sohonzan (※1) sekte Shingon, salah satu aliran agama Buddha di Jepang sejak abad ke-8. Nama resmi dari Gunung Koya adalah "Sohonzan Kongobuji". Nama ini merujuk pada Gunung Koya secara keseluruhan, termasuk kuil-kuil yang terdapat di area ini, seperti Kuil Kongobuji, kompleks Danjo-garan, Kuil Okunoin, bersama dengan 117 tacchujiin (※2) lainnya.

Untuk informasi mengenai akses menuju tempat ini dapat dilihat pada artikel berikut, "Wisata Sejarah dan Spiritual di Gunung Koya, Tempat Suci Umat Buddha di Jepang".

【和歌山県】聖地・高野山を訪れるのに役立つ、お得情報!

Gunung Koya memiliki sejarah selama 1.200 tahun dan terus melakukan pengembangan fasilitas untuk wisatawan. Sejak musim semi di tahun 2017, pembayaran untuk biaya tiket masuk, pembelian omamori (jimat) dan sebagainya sudah dapat menggunakan kartu kredit. Anda dapat menggunakan VISA, MASTERCARD, dan AMERICAN EXPRESS dalam melakukan proses pembayaran di Kuil Kongobuji, kompleks Danjo-garan, kompleks Daishi Kyokai dan Kuil Okunoin (hanya di area Gokusho).

Selanjutnya, MATCHA akan memberikan informasi menarik lainnya mengenai Gunung Koya!


※1: Sohonzan... Tempat yang dijadikan pusat sekte atau sebuah organisasi.
※2: Tacchujiin... Kuil terpisah di dalam area kuil lainnya.

Next Page Selanjutnya, informasi yang berguna saat mengunjungi Gunung Koya

Written by

奈良生まれの旅好きライター。日本の魅力を世界の人々に伝えていきたいです。

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.