Liburan di Tokyo! Nikmati Layanan untuk Keluarga dan Anak di karaksa hotel

5 Tempat Wisata yang Wajib Anda Kunjungi di Sekitar Danau Kawaguchiko!

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Danau Kawaguchiko yang berada di kaki Gunung Fuji begitu kaya akan keindahan alamnya dan bisa dicapai hanya dengan 1,5 jam dengan bus dari Shinjuku. Berikut 5 tempat wisata yang wajib Anda kunjungi di sekitar Danau Kawaguchiko.

Ditulis oleh

山形県出身。富士山の麓でまちづくりや情報発信の仕事を経験、今は都内で山梨県移住相談員として奮闘中! 地域のごはんやお酒が大好き。

more

Danau Kawaguchiko, Resor Wisata Dekat Tokyo

Area Danau Kawaguchiko terletak di Prefektur Yamanashi yang berada di dekat Tokyo atau lebih tepatnya berada di kaki gunung terbesar di Jepang, yaitu Gunung Fuji. Area ini memiliki banyak tempat rekreasi sehingga menjadi pusat rekreasi di antara Fujigoko (5 danau alami di sekitar Gunung Fuji), lho!

Apa sih yang menarik di area Danau Kawaguchiko? Tentu saja keindahan alami dari luasnya Danau Kawaguchiko yang ditambah dengan indahnya pemandangan Gunung Fuji di seberang danau! Di sekeliling danau ini dilengkapi hotel, restoran, dan tempat wisata lainnya, lho! Selain itu, akses menuju Danau Kawaguchiko cukup cepat dan mudah. Apabila menggunakan bus dari  Shinjuku (Tokyo), Anda bisa mencapainya hanya dalam durasi 1,5 jam.

5 Kegiatan yang Wajib Dilakukan di Danau Kawaguchiko

Kali ini MATCHA akan memaparkan 5 tempat terbaik dan kegiatan yang bisa dilakukan di area Danau Kawaguchiko.

1. Memotret Gunung Fuji dari View Spot

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Yamanashi Tourism Organization

Datang ke area Danau Kawaguchiko? Tentu harus mengambil foto Gunung Fuji, dong! Berikut beberapa view spot Gunung Fuji di area Danau Kawaguchiko.

Lokasi pertama adalah Kawaguchiko Enkei Hall yang berada di pesisir utara Danau Kawaguchiko. Dari lokasi ini Anda bisa memotret jembatan Kawaguchiko Ohashi dan Gunung Fuji sekaligus dalam satu kali jepret.

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Yamanashi Tourism Organization

Lokasi selanjutnya adalah Taman Oishi. Taman yang cukup terkenal ini berada di sebelah barat Kawaguchiko Enkei Hall. Di lokasi ini, Anda bisa memotret taman bunga dengan latar belakang Gunung Fuji. Bulan Juni hingga bulan Juli adalah masa bunga lavender bermekaran sehingga memotret Gunung Fuji seperti pada gambar di atas bukanlah hal yang mustahil.

Selain 2 tempat di atas, masih banyak lagi tempat dengan pemandangan indah di bagian utara Danau Kawaguchiko. Ayo nikmati kegiatan memotret sambil berjalan-jalan di sekitar Danau Kawaguchiko!

Kawaguchiko Enkei Hall
Alamat: 3030 Kawaguchi, Fujikawaguchiko-machi, Minamitsuru-gun, Yamanashi-ken Google Map
Akses: Dari Stasiun Kawaguchiko naik Retro Bus Kawaguchiko, turun di pemberhentian "Kawaguchiko Monkey Show Theater/Konohana Art Museum". Durasi perjalanan 15 menit dan biaya 380 yen.

Oishi Park
Alamat: 2585-2 Oishi, Fujikawaguchiko-machi, Minamitsuru-gun, Yamanashi-ken Google Map
Akses: Dari Stasiun Kawaguchiko naik Retro Bus Kawaguchiko, turun di pemberhentian "Kawaguchiko Natural Living Center". Durasi perjalanan 30 menit dan biaya 480 yen.

2. Menaiki Kereta Gantung dengan Pemandangan Gunung Fuji

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Tertarik melihat Gunung Fuji dan Danau Kawaguchiko dari sisi yang berbeda? "Mt. Fuji Panorama Ropeway", yaitu kereta gantung dari dan ke atas Gunung Tenjo yang menampilkan panorama Gunung Fuji inilah sarananya. Gunung Tenjo yang menjadi puncak dari kereta gantung ini diyakini sebagai latar kisah legenda "Gunung Kachi-Kachi". Oleh sebab itu, sebelumnya kereta gantung ini dinamakan "Mt. Kachi Kachi Ropeway".

Dengan menaiki kereta gantung ini, Anda bisa mencapai puncak Gunung Tenjo dengan mudah dan santai. Sesampainya di puncak gunung, Anda dapat menikmati pemandangan Gunung Fuji yang disuguhkan secara keseluruhan dari gardu pandang. Selain itu, ada juga spot berfoto yang cukup terkenal seperti "lonceng berbentuk hati". Apabila ingin beristirahat sejenak, Anda dapat mengunjungi Tanuki Chaya (tea house). Toko ini menawarkan makanan ringan seperti dango (camilan manis khas Jepang yang terbuat dari tepung beras), matcha float, dan lain-lain.

Tempat Naik Mt. Fuji Panorama Ropeway
Alamat: 1163-1 Azagawa, Fujikawaguchiko-machi, Minamitsuru-gun, Yamanashi-ken Google Map
Akses: 13 menit berjalan kaki dari Stasiun Kawaguchiko
Situs resmi: Mt. Fuji Panorama Ropeway (multibahasa dengan fitur mesin penerjemah)

3. Kawaguchiko Music Forest Museum

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Kawaguchiko Music Forest Museum

Bila kebetulan Anda berkunjung ke area Kawaguchiko ketika cuacanya tidak mendukung, jangan kecewa, karena MATCHA akan memperkenalkan 2 museum menarik untuk Anda kunjungi. Museum yang pertama adalah "Kawaguchiko Music Forest Museum". Museum ini memiliki bangunan bergaya Barat yang dibangun di tengah-tengah taman yang luas.

Tahukah Anda tentang kapal pesiar Titanic yang tenggelam di masa lalu? Museum ini menyimpan sebuah kotak musik besar yang awalnya direncanakan untuk dipasang di kapal pesiar Titanic tersebut. Selain itu, ada pula penampilan "Sand Art Live", yaitu pertunjukkan di mana pasir dijadikan sarana untuk menggambarkan cerita sambil diiringi musik. Pertunjukkan ini ditampilkan 3 kali sehari. Menarik, bukan?

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Kawaguchiko Music Forest Museum

Ketika cuacanya cerah, Anda bisa mengunjungi taman "Rose Garden". Saat terbaik untuk mengunjungi taman ini adalah pada bulan Juni. Hal ini dikarenakan hampir 720 jenis bunga mawar mekar dan menghiasi taman ini pada periode waktu tersebut.

Kawagushiko Music Forest Museum
Alamat: 3077-20 Kawaguchi, Fujikawaguchi-machi, Minamitsuru-gun, Yamanashi-ken Google Map
Akses: Dari Stasiun Kawaguchiko naik Retro Bus Kawaguchiko, turun di pemberhentian "Kawaguchiko Music Forest Museum". Durasi perjalanan 20 menit dan biaya 380 yen.
Situs resmi: Kawaguchiko Music Forest Museum (multibahasa dengan fitur mesin penerjemah)

4. Itchiku Kubota Art Museum

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

 Gambar milik Itchiku Kubota Art Museum

Selain Kawaguchiko Music Forest Museum, ada satu lagi museum menarik di Kawaguchiko, yaitu "Itchiku Kubota Art Museum". Museum ini sudah menyandang penghargaan bintang 3 dari Michelin Green Guide pada tahun 2009, lho!

Di dalam gedung utama yang bergaya Jepang ini dipamerkan karya dari seorang seniman tekstil bernama Itchiku Kubota. Itchiku Kubota ini begitu terkenal karena menggunakan teknik pewarnaan ikat celup yang disebut "Tsujigahana". Teknik pewarnaan ikat celup ini sebenarnya sudah lama ditinggalkan, tetapi beliau menghidupkannya kembali dengan interpretasi dan pemahamannya sendiri. Di gedung ini juga terdapat galeri manik-manik, museum shop,  dan tea house.

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Gambar milik Itchiku Kubota Art Museum

Tidak hanya bagian dalam museum, Anda juga dapat menikmati keindahan taman Jepang di bagian luar museum ini. Taman Jepang yang terbentuk dari perpaduan keindahan alam dan pengetahuan manusia ini begitu indah dan menunjukkan tiap keindahan dari 4 musim di Jepang. Khususnya di musim gugur, warna keemasan dari pepohonan di taman ini begitu indah dan menarik.

Itchiku Kubota Art Museum
Alamat: 2255 Kawaguchi, Fujikawaguchiko-machi, Minamitsuru-gun, Yamanashi-ken Google Map
Akses: Dari Stasiun Kawaguchiko naik Retro Bus Kawaguchiko, turun di pemberhentian "Itchiku Kubota Art Museum". Durasi perjalanan 20 menit dan biaya 380 yen.
Situs resmi: http://www.itchiku-museum.com/ (bahasa Jepang)

5. Fuji-Q Highland

河口湖

Sumber gambar dari artikel "Enjoy the Scream Machines at Fuji-Q Highland! Hotels and Access"

Fuji-Q Highland adalah taman hiburan yang sangat terkenal di kalangan muda-mudi baik di dalam dan di luar Jepang. Penyebabnya tentu saja dikarenakan taman hiburan ini dipenuhi dengan wahana yang begitu menantang adrenalin. Bagaimana tidak? 3 jet coaster yang bernama "FUJIYAMA", "Takabisha" dan "Eejanaika" di Fuji-Q Highland ini telah mendapat penghargaan Guinness World Records sebagai jet coaster yang paling tinggi, paling cepat, dan memiliki sudut kemiringan paling besar, lho! Bagaimana? Apa Anda merasa tertantang untuk mencobanya?

Selain itu, masih ada lagi labirin raksasa, rumah hantu, juga area berlatar belakang buku gambar khas Perancis, yaitu "La Ville de Gaspard et Lisa".  Di tempat ini juga terdapat hotel dan restoran sehingga perjalanan Anda akan menjadi lebih praktis.

Fuji-Q Highland
Alamat: 5-6-1 Shinnishihara, Fujiyoshida-shi, Yamanashi-ken Google Map
Akses: Menggunakan highway bus dan turun di pemberhentian "Fuji-Q Highland". Menggunakan kereta Jalur Fujikyuko dari Stasiun Kawaguchiko, turun di Stasiun Fuji-Q Highland (durasi perjalanan 5 menit, biaya 370 yen).
Situs resmi: Fuji-Q Highland (multibahasa dengan fitur mesin penerjemah)

Kuliner Khas Prefektur Yamanashi

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Yamanashi Tourism Organization

Sudah jauh-jauh datang ke area Kawaguchiko, tentu Anda ingin menikmati kuliner khasnya juga, bukan? MATCHA merekomendasikan "hoto" untuk Anda!

Hoto adalah kuliner tradisional dari Prefektur Yamanashi. Hoto merupakan hot pot yang berisi mi gandum, labu, dan bermacam-macam sayuran lainnya yang direbus dengan kuah sup miso. Harmoni dari rasa dashi (kaldu) dan sayurnya begitu selaras. Apalagi bila disantap kala cuaca dingin, rasa hotonya seperti meresap ke seluruh tubuh! "Houtou Fudou" dan "Koshu Houtou Kosaku" adalah restoran hoto yang cukup terkenal di area Kawaguchiko.

Rekomendasi Rute Perjalanan

Selanjutnya MATCHA akan merekomendasikan rute perjalanan yang memuat tempat-tempat rekomendasi seperti di atas. Sebenarnya waktu 2 hari 1 malam saja sudah cukup untuk menjelajahi Kawaguchiko, tetapi agar perjalanan Anda lebih santai, MATCHA juga merekomendasikan perjalanan yang disusun untuk 3 hari 2 malam.

Perjalanan 2 Hari 1 Malam

Setibanya di Stasiun Kawaguchiko (baik dengan highway bus atau kereta), sebaiknya Anda menuju Mt. Fuji Panorama Ropeway. Setelah puas menikmati pemandangan di sana, Anda bisa menggunakan Retro Bus Kawaguchiko untuk berpindah, lalu makan siang kuliner khas Yamanashi, yaitu hoto atau udon.

Sore harinya diisi dengan kegiatan berkeliling museum. Bila Anda menginap di ryokan (penginapan tradisional Jepang) atau hotel yang ada onsen (pemandian air panas), maka disarankan untuk pulang lebih awal agar bisa bersantai menikmati onsen sambil melepas penat setelah berjalan-jalan seharian.

河口湖を訪れたらやるべき五つのこと

Salah satu tempat melihat Gunung Fuji, yaitu Fuji Oishi Hanaterrace

Pada hari kedua, Anda bisa berjalan santai di Taman Oishi dan sekitarnya. Bila lelah, Fuji Oishi Hanaterrace dapat menjadi opsi tempat untuk beristirahat sejenak sambil melihat Gunung Fuji. Di tempat ini terdapat kafe, toko serba-serbi khas Jepang, bahkan toko camilan manis yang menggunakan buah asli Prefektur Yamanashi, lho! Pilihan lain untuk  menghabiskan hari kedua adalah dengan bermain seharian di Fuji-Q Highland!

Untuk oleh-oleh, MATCHA merekomendasikan toko oleh-oleh yang berada di Stasiun Kawaguchiko, Stasiun Fujisan, atau pemberhentian bus Fuji-Q Highland.

Perjalanan 3 Hari 2 Malam

Jika Anda masih punya waktu satu hari lagi, bagaimana kalau mencoba mengunjungi tempat-tempat berikut?

Opsi pertama adalah Danau Saiko yang berada di sebelah barat Danau Kawaguchiko. Di sekitaran Danau Saiko terdapat Hutan Aokigahara yang disebut juga sebagai Jukai (hutan lautan pohon). Sesuai dengan julukannya, yaitu "hutan lautan pohon", di sini terdapat begitu banyak pohon yang semuanya tampak sama sehingga dapat membuat Anda tersesat. Namun, tidak perlu khawatir, Anda bisa melakukan tur ke dalam hutan ini dengan ditemani pemandu setempat. Anda dapat terus berada di jalur yang aman selama mengikuti instruksi pemandu.

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Kuil Kitaguchi Hongu Fuji Sengen-jinja yang juga merupakan salah satu pintu masuk pendakian Gunung Fuji

Opsi kedua adalah Kota Fujiyoshida yang berada di sebelah Danau Kawaguchiko. Di kota ini terdapat tempat terkenal seperti Chureito Pagoda. Biasanya orang-orang mengambil foto Gunung Fuji sekaligus bersama menara pagoda yang berwarna merah ini. Kemudian, ada juga Kuil Kitaguchi Hongu Fuji Sengen-jinja yang menjadi salah satu pintu masuk pendakian Gunung Fuji. Kedua tempat ini dapat Anda capai menggunakan bus atau kereta dari Stasiun Kawaguchiko.

Informasi Acara Berdasarkan Musim

Pada saat musim bunga atau musim gugur, banyak acara yang diselenggarakan di sekitaran Danau Kawaguchiko. Berikut adalah informasi acara yang sering diadakan di Kawaguchiko.

April: Festival Sakura Fuji Kawaguchiko

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Biasanya bunga sakura di area Kawaguchiko mulai bermekaran di pertengahan April. Pada musim itu, Anda bisa menikmati keindahan sakura di sepanjang danau bagian sisi utara, dekat Kawaguchiko Enkei Hall. Selama musim itu pula biasanya banyak dibuka kedai yang menjual makanan ringan untuk disantap sembari menikmati pemandangan.

April-Mei: Festival Bunga Fuji Shibazakura

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Yamanashi Tourism Organization

Setelah masa sakura berakhir, maka selanjutnya adalah giliran bunga shibazakura. Di tempat ini, seluruh permukaan tanah ditumbuhi oleh bunga shibazakura sehingga ketika bunganya mekar, karpet berwarna pink cerah seolah terbentang di sini! Tidak ketinggalan juga pemandangan Gunung Fuji yang indah. Menarik sekali, ya!

Juni-Juli: Festival Tanaman Herbal (Taman Yagizaki dan Taman Oishi)

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Sumber foto: Yamanashi Tourism Organization

Taman Yagizaki dan Taman Oishi yang terkenal sebagai spot memotret Gunung Fuji ini juga menampilkan keindahan bunga, lho! Bunga tersebut adalah bunga lavender yang mekar pada bulan Juni hingga bulan Juli.

November: Festival Daun Musim Gugur (Maple Corridor)

河口湖を訪れたらやるべき5つのこと

Gambar milik Yamanashi Kankou Suishin Kikou

Perubahan warna dedaunan pada musim gugur di area pegunungan seperti Kawaguchiko lebih cepat ketimbang di daerah datar seperti Tokyo. Biasanya perubahan warna dedaunan ini dimulai dari akhir Oktober hingga November. Pada musim ini, di bagian pesisir utara Danau Kawaguchiko terdapat "maple corridor", yaitu semacam terowongan yang terbentuk dari dedaunan merah di musim gugur. Di sekitar maple corridor ini biasanya dipenuhi dengan kedai-kedai yang ramai pengunjung,

Berhubung area Kawaguchiko termasuk dataran tinggi, maka daerah ini akan sangat dingin pada musim dingin. Namun, pada saat itulah Anda bisa melihat Gunung Fuji yang begitu indah. Pada musim panas, yaitu dari bulan Juni hingga September, salju yang ada pada Gunung Fuji akan meleleh. Oleh karena itu, bila Anda ingin melihat Gunung Fuji yang berselimut salju, datanglah pada musim selain musim panas, ya.

Akses dan Transportasi di Area Kawaguchiko

Bila Anda berkunjung dari Tokyo ke Yamanashi, Anda bisa menggunakan highway bus atau kereta.

Anda dapat naik highway bus dari terminal bus Shinjuku langsung ke Stasiun Kawaguchiko tanpa transfer sehingga cukup praktis dan tidak membingungkan meski Anda masih pemula. Bila tidak ada kemacetan, maka durasi perjalanan hanya memakan waktu sekitar 1 jam 40 menit.

Untuk di dalam area Kawaguchiko, Anda bisa menggunakan Retro Bus Kawaguchiko. Bila Anda akan menggunakan bus ini berkali-kali, sebaiknya gunakan freepass yang berlaku untuk 2 hari (dewasa: 1500 yen, anak-anak: 750 yen). Dengan menggunakan tiket ini, cakupan perjalanan wisata Anda akan menjadi lebih luas. Anda bisa membeli tiket ini di loket yang berada di Stasiun Kawaguchiko dan di dalam Retro Bus Kawaguchiko.

Informasi lebih lanjut mengenai highway bus dan Retro Bus Kawaguchiko dapat Anda cek di situs resmi bus Fujikyuko.

Bila cuacanya mendukung, bagaimana jika Anda berkeliling menggunakan sepeda? Di depan Stasiun Kawaguchiko terdapat beberapa tempat penyewaan sepeda, salah satunya adalah Fujisanbike.

Ayo Mengunjungi Kawaguchiko!

Di atas telah diperkenalkan rekomendasi tempat dan juga kegiatan yang bisa Anda nikmati di area Danau Kawaguchiko. Selain aksesnya yang mudah dari Tokyo, masih banyak lagi daya tarik area Danau Kawaguchiko yang lain seperti keindahan alam, museum, kuliner, bahkan taman hiburan yang memicu adrenalin.

Tak hanya Danau Kawaguchiko, danau lain di sekitar Gunung Fuji seperti Danau Yamanakako dan Danau Saiko juga tidak kalah menarik, lho! Pastikan Anda dapat mengunjungi tempat ini sambil menikmati tiap-tiap keindahan musim di Jepang, ya.

Ditulis oleh

moet

山形県出身。富士山の麓でまちづくりや情報発信の仕事を経験、今は都内で山梨県移住相談員として奮闘中! 地域のごはんやお酒が大好き。

more
Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.