Inilah Pesona Samudra Pasifik yang Wajib Diketahui di Kota Iwaki, Prefektur Fukushima!

Panduan Wisata Menikmati Kota Nara dalam 2 Hari

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Nara merupakan ibu kota kuno Jepang yang memiliki sejarah lebih panjang dibandingkan dengan Kyoto dan memiliki berbagai situs warisan dunia. Dalam artikel, ini MATCHA akan memberikan contoh rencana wisata di Prefektur Nara.

Tanggal terbit :

Hari Kedua, Pagi Hari: Menikmati Kemegahan Kuil Yakushiji dan Istana Heijo di Nara

Panduan Wisata Menikmati Kota Nara dalam 2 Hari

Mari kita mulai hari kedua dengan berkunjung ke Kuil Yakushiji. Kuil Yakushiji merupakan kuil Buddha yang terdiri dari 8 bangunan. Kuil yang ditetapkan sebagai warisan dunia ini memiliki gaya bangunan yang dipengaruhi oleh Dinasti Tang.

Salah satu spot yang tak boleh terlewatkan saat berkunjung ke Kuil Yakushiji adalah patung Sanjo Yakushi Nyorai yang ditunjuk sebagai harta karun nasional. Oleh karena kuil ini luas, silakan nikmati waktu Anda untuk berkeliling di tempat ini!

Panduan Wisata Menikmati Kota Nara dalam 2 Hari

Mari menuju Istana Heijo dengan naik kereta dari Kuil Yakushiji. Istana Heijo merupakan istana kuno yang terdapat di Nara saat Nara masih menjadi ibu kota Jepang. Saat ini Anda dapat melihat bentuk yang sama dari bangunan aslinya, bangunan ini merupakan rekonstruksi bangunan lama yang telah hancur.

Panduan Wisata Menikmati Kota Nara dalam 2 Hari

Bangunan ini didesain berdasarkan kota Chang’an yang merupakan ibu kota kuno Tiongkok pada masa Dinasti Tang. Bangunan ini merupakan spot dimana Anda dapat merasakan kemegahan Nara. Selain itu, bangunan ini juga merupakan salah satu bangunan yang terhitung sebagai situs warisan dunia.

Selanjutnya mari menggunakan kereta dari Istana Heijo menuju Kuil Horyuji.

Hari Kedua, Siang Hari: Mengunjungi Bangunan Kayu Tertua di Dunia, Kuil Horyuji

Kuil Horyuji merupakan kuil yang dibangun pada abad ke-7 dan diketahui sebagai bangunan kayu tertua yang ada di dunia. Kuil ini menjadi pusat pemerintahan Jepang pada masa Pangeran Shotoku.

Kuil Horyuji juga terkenal dengan pagoda bertingkat lima. Meskipun ditetapkan sebagai situs warisan dunia, Anda dapat masuk ke tempat ini secara gratis. Jadi, jangan sampai terlewatkan!

Hari Kedua, Sore hingga Malam Hari: Berkunjung ke Ishibutai Kofun di Desa Asuka

Dari Kuil Horyuji, mari menuju ke Desa Asuka! Desa Asuka merupakan daerah yang masih kental dengan sejarah kuno Jepang. Dari kota Nara memerlukan waktu sekitar 1 jam dengan kereta untuk menuju tempat ini. Menyewa sepeda merupakan pilihan yang tepat, jika Anda ingin mengelilingi tempat ini.

Di Taman Sejarah Nasional Asuka yang berada di desa Asuka ini, terdapat Kofun (※1) yang disebut Ishibutai Kofun. Saat ini hanya ada sisa sakorfagus yang disebut dengan Ishibutai. Ketika Anda berkunjung ke desa Asuka, silakan mampir ke tempat ini!

Perjalanan 2 hari di Nara telah selesai. Kali ini kami telah mengelilingi banyak tempat wisata yang menjadi ciri khas dari situs warisan dunia yang berada di Prefektur Nara.

Nara merupakan kota yang masih kental akan sejarah Jepangnya. Silakan lihat juga artikel MATCHA lainnya sebagai referensi pada saat Anda berkunjung ke berbagai tempat wisata yang ada di Nara.

※1... Kofun: Makam orang-orang yang memiliki kelas sosial tinggi pada zaman Jepang kuno.

Artikel terkait:

Sightseeing In And Around Nara, The UNESCO World Heritage City (bahasa Inggris)

How To Travel To Nara From Tokyo - Comparing Train And Bus Routes (bahasa Inggris)

Akses Tercepat Dari Kyoto dan Osaka Menuju Nara  

10 Places To Visit In Nara, The Ancient Capital Of Japan (bahasa Inggris)

 

Written by

横浜に育ち、古都鎌倉の高校に通い、大学は超都会の渋谷、イギリスのロンドン留学時はなぜか日本食のイベントを立ち上げて料理人、現在はライターをしている未熟者です。 ブログ:一期一会

Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.