Liburan di Tokyo! Nikmati Layanan untuk Keluarga dan Anak di karaksa hotel

(Bahasa Jepang) 14 Ungkapan untuk Memohon dan Meminta Tolong

Layanan ini termasuk iklan berbayar.
article thumbnail image

Kali ini MATCHA akan menginformasikan mengenai ungkapan bahasa Jepang dasar yang digunakan untuk bertanya, memohon dan meminta tolong saat Anda dalam masalah.

Ditulis oleh

A Japanese teacher, calligrapher, singer in my room!

more

Menyampaikan Masalah dengan Bahasa Jepang!

Saat Anda sedang bepergian di Jepang, terkadang ada hal yang membuat repot atau hal yang tidak Anda pahami sehingga Anda ingin meminta pertolongan.

Jika Anda menyampaikan dalam bahasa Inggris sekalipun ada kemungkinan pesan Anda tidak akan tersampaikan dengan baik karena di Jepang sedikit sekali yang bisa berbahasa Inggris. Tentu tidak akan jadi masalah seandainya Anda bisa menyampaikan dengan bahasa Jepang.

Pada artikel ini, ayo kita sama-sama mempelajari ungkapan bahasa Jepang praktis yang digunakan untuk bertanya, meminta, dan lainnya!

※Mengenai cara baca pelafalan kata atau ungkapan dalam tanda [  ] pada artikel ini, Anda bisa merujuk ke artikel Rangkuman Singkat Kunci untuk Belajar Bahasa Jepang.
Dapatkan kupon Don Quijote

Artikel terkait:

Rangkuman Singkat Kunci untuk Belajar Bahasa Jepang
Basic Japanese Phrases You Can Use While In Japan! (bahasa Inggris)
Ask For Directions In Japanese! 14 Phrases You Need To Know (bahasa Inggris)
(Belajar Bahasa Jepang) 7 Ungkapan Terima Kasih dalam Bahasa Jepang
13 Ungkapan yang Berguna Saat Makan di Restoran di Jepang
10 Ungkapan yang Berguna Saat Menginap di Hotel di Jepang

Ungkapan Sopan Saat Akan Bertanya

1.すみません

[sumimasen] (maaf; permisi)

[sumimasen] adalah ungkapan yang digunakan saat Anda hendak memanggil seseorang, meminta maaf, atau berterima kasih.

Jadi, mulai sekarang, jika Anda hendak memanggil seseorang, Anda bisa mengawalinya dengan ungkapan [sumimasen]. Jika Anda kesulitan melafalkannya, Anda boleh menggantinya dengan [suimasen].

すいません [suimasen]

2.ちょっといいですか?

[chotto i:deska] (bisa minta tolong sebentar?)

[i: deska] adalah ungkapan yang digunakan untuk memastikan apakah lawan bicara berkenan atau tidak.

Jika Anda ingin meminta waktu kepada lawan bicara, tambahkan [sumimasen] sehingga menjadi ungkapan yang sopan, yakni [sumimaseng, chotto i: deska].

・Contoh Lain

・このペン、いいですか?
[kono pen i:deska] (boleh pinjam pulpennya?)

Saat Anda ingin meminjam pulpen di front office, Anda bisa bertanya untuk menggunakan pulpen dengan ungkapan tersebut sambil menunjuk pulpen yang dimaksud.

・写真、いいですか?
[shashin i:deska] (boleh minta tolong foto?)

Jika Anda ingin meminta difoto di tempat wisata, Anda bisa menggunakan ungkapan ini kepada orang lain sambil menyerahkan kamera.

[Chotto] artinya 'sedikit'. Ungkapan ini adalah ungkapan yang sering digunakan saat hendak meminta tolong, jadi coba diingat ya!

3.英語でも、いいですか?

[e:go demo i:deska?] (boleh dengan bahasa Inggris?)

Jika Anda kesulitan menjelaskan sesuatu dalam bahasa Jepang, Anda bisa menggunakan ungkapan ini.

Saat Anda ingin berbicara dengan bahasa Jepang, namun ketika lawan bicara Anda terlanjur menggunakan bahasa Inggris, gunakanlah ungkapan [nihonggo demo i: deska].

4.ちょっと教えて下さい

[chotto oshiete kudasai] (tolong terangkan kepada saya)

Gunakanlah ungkapan ini ketika Anda ingin bertanya jalan, atau saat ada hal yang tidak Anda pahami.

5.ちょっと来て下さい

[chotto kite kudasai] (tolong ke sini sebentar)

Gunakan ungkapan ini saat ada hal yang tidak Anda pahami di kamar hotel dan Anda ingin petugas hotel untuk datang dan menerangkannya untuk Anda.

6.ちょっと待ってください

[chotto matte kudasai] (tolong tunggu sebentar)

Gunakanlah ungkapan ini untuk meminta orang lain menunggu Anda.

・Kesalahan Penggunaan yang Sering Terjadi

Untuk meminta orang lain menunggu Anda dalam bahasa Inggris, biasanya menggunakan ungkapan one second. Akan tetapi, jika Anda memaksakan ungkapan tersebut ke dalam bahasa Jepang menjadi [ichi byou], orang Jepang tidak akan mengerti. Jadi, Anda harus teliti dalam menggunakan ungkapan tersebut.

Ungkapan yang Digunakan Saat Kondisi Kesulitan

7.もうちょっと ゆっくり、お願いします

[mo: chotto yukkuri onegai shimas] (tolong pelan sedikit)

Gunakanlah ungkapan ini saat Anda ingin orang Jepang yang berbicara kepada Anda untuk mengurangi kecepatan bicaranya.

8.豚肉はちょっと…

[butanikuwa chotto] (saya tidak bisa makan daging babi)

[~ chotto] adalah ungkapan yang digunakan untuk menunjukkan hal yang kurang mahir/ tidak bisa dilakukan atau hal yang kurang disukai oleh diri sendiri. Jika pengucapan di akhir kata [chotto] dipanjangkan dengan nada menurun, maka akan menghasilkan ungkapan yang bermakna menyayangkan suatu hal.

・Contoh

・お肉はちょっと…
[onikuwa chotto] (saya tidak bisa makan daging)

・牛肉はちょっと
[gyu:nikuwa chotto] (saya tidak bisa makan daging sapi)

・卵はちょっと…
[tamagowa chotto] (saya tidak bisa makan telur)

・生ものはちょっと…
[namamonowa chotto] (saya tidak bisa makan olahan mentah)

Lalu, jika Anda hendak menanyakan jenis daging yang dihidangkan, Anda bisa menggunakan ungkapanこれは何のお肉ですか?[korewa nanno oniku deska] (ini daging apa?).

・Panjangkanlah pelafalan [nn] saat Anda mengatakan [nanno], karena akan terdengar kurang alami jika Anda hanya mengatakan [nano].

Nama-Nama Jenis Daging

豚肉 [butaniku; daging babi] 牛肉 [gyu:niku; daging sapi] 鶏肉 [toriniku; daging ayam] ラム [ramu; daging kambing].

9.ベジタリアンで…

[bejitariande] (Saya vegetarian...)

~で…
[~de]

~de adalah ungkapan yang digunakan saat Anda hendak menjelaskan kondisi diri Anda kepada lawan bicara.

Ucapkanlah dengan memanjangkan disertai nada menurun di akhir kata.

・Contoh

・アレルギーで…
[arerugi:de] (Saya alergi...)

・宗教で…
[shu:kyo:de] (Karena agama...)

・苦手で…
[nigatede] (Saya tidak suka...)

10.中国語が分かる人は、いますか?

[chu:gokugoga wakaru htowa imaska] (Adalah orang yang mengerti bahasa Cina?)

[h]…suara nafas dengan dikeluarkan dengan cara menyempitkan mulut dan mengangkat dagu (jika Anda belajar bahasa Jerman, [h] diucapkan seperti halnya bunyi ch dalam ich.

~が分かる人はいますか?
[~ga wakaru htowa imaska]

Ungkapan tersebut bisa berguna saat Anda kesulitan.

Bagian "~" bisa Anda sesuaikan berdasarkan bahasa negara yang Anda maksud.

・Contoh

・英語 [e:go] (bahasa Inggris)

・韓国語 [kankokugo] (bahasa Korea)

・ベトナム語 [betonamugo] (bahasa Vietnam)

・タイ語 [taigo] (bahasa Thailand)

・インドネシア語 [indoneshiago] (bahasa Indonesia)

Ungkapan untuk Meminta Tolong

11.助けて!

[taskete] (tolong!)

Gunakanlah ungkapan [taskete] saat Anda hendak meminta pertolongan yang bersifat darurat. Jika pertolongan (bantuan) yang sifatnya biasa, gunakan ungkapan [tetsudatte].

12.やめて!

[yamete] (hentikan!)

Gunakanlah ungkapan ini dengan suara lantang ketika Anda mendapat perlakuan fisik yang tidak Anda sukai.

13.警察を呼んでください

[ke:satsuo yonde kudasai] (tolong panggil polisi!)

Jika terjadi bahaya dan Anda merasa perlu untuk memanggil polisi, Anda bisa minta tolong orang terdekat melakukannya dengan menggunakan ungkapan ini.

・[tsu]… diucapkan seperti halnya ts dalam kata cats dan boots. Sebisa mungkin bunyi t dan su jangan dipisah.

14.救急車を呼んで下さい

[kyu: kyu:shao yonde kudasai] (tolong panggil ambulans!)

Panggillah ambulans saat Anda merasa kurang sehat. Mungkin ambulans di negara lain bisa dipanggil sekalipun kondisi sakitnya ringan. Akan tetapi, ambulans di Jepang hanya bisa dipanggil untuk kondisi sakit yang serius.

Artikel terkait:

Belajar Bahasa Jepang Online: Rekomendasi Tempat Kursus + Kupon (bahasa Inggris)
Ask For Directions In Japanese! 14 Phrases You Need To Know (bahasa Inggris)
Tips Menghindari Tindak Kriminal di Jepang
A Must-Read For Female Travelers: Dealing With Crime in Japan (bahasa Inggris)

Review Materi Pembelajaran

1.すみません
[sumimasen] (permisi)

2.ちょっといいですか?
[chotto i:deska] (bisa ke sini sebentar?)

3.英語でも、いいですか?
[e:go demo i:deska] (boleh menggunakan bahasa Inggris?)

4.ちょっと教えて下さい
[chotto oshiete kudasai] (tolong beri tahu!)

5.ちょっと来て下さい
[chotto kite kudasai] (tolong datang ke sini!)

6.ちょっと待ってください
[chotto matte kudasai] (tolong tunggu sebentar!)

7.もうちょっと ゆっくり、お願いします
[mo: chotto yukkuri onegai shimas] (mohon bicaranya pelan-pelan)

8.豚肉はちょっと…
[butanikuwa chotto] (saya tidak bisa makan daging babi...)

9.ベジタリアンで…
[bejitariande] (saya vegetarian)

10.中国語が分かる人は、いますか?
[chu:gokugoga wakaru htowa imaska] (adakah yang mengerti bahasa Cina?)

11.助けて!
[taskete] (tolong!)

12.やめて!
[yamete] (hentikan!)

13.警察を呼んで下さい
[ke:satsuo yonde kudasai] (tolong panggil polisi!)

14.救急車を呼んで下さい
[kyu: kyu:shao yonde kudasai] (tolong panggil ambulans!)

Nah bagaimana? Jika Anda mengucapkan ちょっとすみません[chotto sumimasen] kepada orang lain, orang tersebut akan datang membantu Anda. Dalam kondisi yang sulit, hadapilah masalah tersebut dengan tenang!

Artikel terkait:

Rangkuman Singkat Kunci untuk Belajar Bahasa Jepang
Basic Japanese Phrases You Can Use While In Japan! (bahasa Inggris)
Ask For Directions In Japanese! 14 Phrases You Need To Know (bahasa Inggris)
(Belajar Bahasa Jepang) 7 Ungkapan Terima Kasih dalam Bahasa Jepang
13 Ungkapan yang Berguna Saat Berbelanja di Jepang
13 Ungkapan yang Berguna Saat Makan di Restoran di Jepang
10 Ungkapan yang Berguna Saat Menginap di Hotel di Jepang
10 Japanese Phrases to Use at Museums and Sightseeing Spots (bahasa Inggris)
病院やドラッグストアで使える、具合が悪いときの日本語 (bahasa Jepang)

 

Ditulis oleh

Mayo Nomura

A Japanese teacher, calligrapher, singer in my room!

more
Informasi dalam artikel ini berdasarkan pada informasi saat liputan atau penulisan. Ada kemungkinan terjadi perubahan pada konten dan biaya layanan maupun produk setelah artikel ini diterbitkan. Silakan konfirmasi pada penyedia layanan atau produk yang bersangkutan. Di dalam artikel ada kemungkinan tercantum tautan afiliasi. Harap pertimbangkan secara matang sebelum membeli atau memesan produk melalui afiliasi.

Populer

There are no articles in this section.